Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

RANCANGAN PENDIRIAN PANTI ASUHAN " BAHAGIA "

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "RANCANGAN PENDIRIAN PANTI ASUHAN " BAHAGIA ""— Transcript presentasi:

1 RANCANGAN PENDIRIAN PANTI ASUHAN " BAHAGIA "
Ds. SEMPU, Kec. LIMPUNG, Kab. BATANG, JAWA TENGAH

2 PENDAHULUAN Panti Asuhan BAHAGIA berdiri diatas tanah seluas +/- 1,600 M2 ( dari +/ M2 yang tersedia ). Berlokasi di Desa Sempu Kec Limpung, Kab Batang, yang letaknya persis di belakang Masjid Al Hidayah. Lokasi ini sangat strategis, terutama untuk lebih menghidupkan dan memakmurkan masjid. Tanah yang tersedia merupakan wakaf dari Bpk Sunaryo ( alm ) dan Ibu Chuzariyah, sedangkan Panti ini dirintis oleh Putra Putri keluarga Sunaryo. Misi yang dibangun pendirinya adalah membangun rumah bagi para anak-anak yang kurang beruntung, ditinggal orang tua selagi masih usia anak-anak. Dengan demikian diharapkan pada akhirnya panti ini akan menghasilkan kaum muda yang berilmu dan bisa menjalankan kehidupannya kelak secara mandiri, menjadi warga negara yang berakhlak dan bertaqwa kepada Allah SWT. Calon penghuni panti tidak hanya dari desa Sempu, tetapi dari desa dan kecamatan serta daerah lain yang membutuhkan. Adalah hak setiap anak untuk mendapatkan pendidikan dan penghidupan yang layak yang menjadi tanggung jawab kita. Atas dasar keikhlasan dan kewajiban sebagai manusia untuk membantu sesama, yang mendorong pendirian Panti Asuhan ini. Semoga Allah SWT selalu meridhoi usaha ini, dan memberikan balasan yang setimpal dengan apa yang telah diusahakan.

3 TEMPAT DAN LOKASI Lokasi Panti Asuhan "BAHAGIA" berada di Desa Sempu, Kec. Limpung, Kab. Batang, berdiri diatas tanah seluas M2 Tanah merupakan wakaf Bpk Sunaryo (alm) dan Ibu Chuzariyah. Biaya yang diperlukan untuk pembangunan adalah sebesar Rp ( Lima ratus empat juta enam ratus ribu rupiah )

4 VISI SEBAGAI RUMAH UNTUK MEMBENTUK GENERASI MUDA YANG BERILMU, BERAGAMA DAN BERAKHLAK MULIA

5 MISI MENYEDIAKAN TEMPAT BAGI KEHIDUPAN ANAK-ANAK YANG DITINGGAL ORANG TUA MENDIDIK ANAK-ANAK KURANG MAMPU AGAR DAPAT MENJALANI MASA DEPANNYA SECARA MANDIRI. MEMPERSIAPKAN WARGA NEGARA YANG BERIMAN DAN BERTAKWA KEPADA ALLAH SWT

6 KONSEP DASAR PANTI ASUHAN MANDIRI ( Dengan usaha yang ada, diharapkan mampu membiayai dirinya sendiri ) TIDAK BERAFILIASI DENGAN ORGANISASI APAPUN MENERIMA BANTUAN TANPA IKATAN

7 PRINSIP DASAR IKHLAS Prinsip keikhlasan harus diterapkan kepada semua yang berhubungan dengan panti. Pengurus dan Pengasuh harus ikhlas mendidik, Anak-anak juga harus ikhlas dididik dan diasuh, demikian juga dengan orang tua/keluarganya. MANDIRI Suasana kehidupan Panti diliputi dengan penuh persaudaraan yang islami, baik di dalam Panti maupun di lingkungan sekitarnya, baik selama di Panti maupun setelah keluar dari Panti. UKHUWAH ISLAMIYAH DISIPLIN Kedisiplinan dari pengasuh dan anak asuh merupakan kunci dari keberhasilan, prinsip ini senantiasa harus diterapkan dalam setiap sendi kehidupan di Panti. BERFIKIRAN TERBUKA Panti harus senantiasa menerima masukan dan pengetahuan baru yang sifatnya membangun, dan membuat panti tetap bertahan, bahkan cepat berkembang di era globalisasi

8 LATAR BELAKANG Era globalisasi QS Al Maa'uun ayat 1 dan 2
Firman Allah QS Al Maa'uun ayat 1 dan 2 “Tahukah kamu (orang) yang mendustakan agama?” dan ” Itulah orang yang menghardik anak yatim” QS An nisaa ayat 36 ” Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kepada dua orang ibu-bapa, karib-kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh , dan teman sejawat, ibnu sabil dan hamba sahayamu. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong dan membangga-banggakan diri” Hadist Rasulullah Sabda Rasulullah "Aku dan orang yang menyantuni anak yatim di surga nanti seperti dua jari ini", ( HR Abu Dawud, At Tirmidzi dan Ahmad ) Dari Abu Darda' ra, Nabi bersabda : Senangkanlah hatimu menjadi lebih lunak dan kebutuhanmu terkabulkan? Santunilah anak yatim, usaplah kepalanya dan berikan makanan dari makananmu, niscaya hatimu menjadi lunak dan keinginanmu tercapai. HR Tabrani Era globalisasi Di era globalisasi ini umat islam harus mampu membentuk generasi muda yang intelek dan tetap bertakwa kepada Allah SWT

9 TUJUAN Membantu anak-anak yang kurang beruntung, terutama yang telah ditinggal oleh orang tua Membentuk generasi muda yang terpelajar dan selalu taat pada agama Menciptakan generasi muda yang mandiri setelah keluar dari Panti Menciptakan generasi muda yang bisa menyebarkan kebaikan dan berkehidupan yang bertakwa kepada Allah SWT

10 SISTEM PENDIDIKAN " SISTEM PENDIDIKAN 24 JAM "

11 SISTEM PENDIDIKAN FORMAL
Mengikuti Pendidikan Dasar Negeri/Swasta, sesuai jenjang sekolah masing-masing Panti akan bekerjasama dengan Sekolah baik tingkat Dasar, Menengah, Atas, Kejuruan dan Pondok Pesantren Untuk anak berprestasi akan dicarikan beasiswa sampai perguruan tinggi

12 SISTEM PENDIDIKAN NON FORMAL
Mengikuti pendidikan agama/TPQ/ Pengajian

13 SISTEM PENDIDIKAN INTERNAL PANTI
Pendidikan kehidupan sebagai pribadi sehari-hari Pendidikan kehidupan sebagai anggota keluarga Pendidikan Ibadah : Sholat, hafal alquran dan pendidikan agama lainnya Setiap minggu harus hafal ayat suci Al quran yang diwajibkan ( program Hafidz ) Untuk kesehatan, Panti akan bekerjasama dengan Puskesmas, Paramedis dan Dokter terdekat. Pendidikan jasmani (olah raga)

14 EXTRA KULIKULER Beternak lele Beternak Ayam Toko Kelontong
Ketrampilan elektronik/komputer

15 RENCANA ANGGARAN BIAYA TAHAP I
RANCANGAN PEMBANGUNAN

16 KEBUTUHAN SEHARI-HARI

17 PEMBELIAN TANAH DAN PEMBANGUNAN GEDUNG

18 SUMBER DANA Donatur Hasil usaha

19 DONASI Bagi Bapak Ibu yang ingin berbagi, dapat langsung transfer ke rekening : BANK MUAMALAT, KANTOR KAS LIMPUNG , AC , MEGAWAN CQ PANTI ASUHAN BAHAGIA Mengontak langsung : H. Drs. Megawan, H. Ir. Enjang Widodo,


Download ppt "RANCANGAN PENDIRIAN PANTI ASUHAN " BAHAGIA ""

Presentasi serupa


Iklan oleh Google