Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

SPANYOL Athfal Izhharwisam Davinka Azzahra Haydar Muhammad

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "SPANYOL Athfal Izhharwisam Davinka Azzahra Haydar Muhammad"— Transcript presentasi:

1 SPANYOL Athfal Izhharwisam Davinka Azzahra Haydar Muhammad
Kayla Azzura Kenzi Naufaldi Muhammad Tristan Nadya Noor Namira Az Zahra Rayhan Zhafir Wichasta Kisari

2 PETA PENJELAJAHAN

3 Tokoh tokoh Spanyol Hernán Cortés Vicente Yáñez Pinzón Antonio Armijo
Christhopher Columbus Juan de Esquivel Felipe de Neve Pedro de Valdivia Vicente Yáñez Pinzón Francisco Pizarro Gonzalo Jiménez de Quesada Luís Vaz de Torres Rodrigo de Triana

4 Christopher Columbus Kristoforus Kolumbus (Nama Genoa asli: Christoffa Corombo,[ lahir 30 Oktober 1451 – meninggal 20 Mei 1506 pada umur 54 tahun) adalah seorang penjelajah dan pedagang asal Genoa, Italia, yang menyeberangi Samudera Atlantik dan sampai ke benua Amerika pada tanggal 12 Oktober Perjalanan tersebut didanai olehRatu Isabella dari Kastilia Spanyol setelah ratu tersebut berhasil menaklukkan Andalusia. Ia percaya bahwa Bumi berbentuk bola kecil, dan beranggap sebuah kapal dapat sampai ke Timur Jauh melalui jalur barat.

5 Antonio Armijo Antonio Armijo adalah seorang penjelajah dan pedagang Spanyol yang terkenal untuk memimpin partai karavan dagang pertama melintasi Las Vegas Valley tahun 1829.  Rutenya dikenal sebagai Old Spanish Trail (rute dagang). Ia dan orang Meksiko menamai daerah itu "Las Vegas" yang merupakan bahasa Spanyol untuk "padang rumput” setelah mengikutinya dari Sungai Colorado, setelah ia berkeinginan menjelajah dan membuat rute dagang baru dari New Mexico ke Los Angeles, California.

6 Hernan Cortes Hernán Cortés (1485 - 2 Desember 1547) (yang dikenal sebagai Hernando atau Fernando Cortés semasa hidupnya dan menandatangani surat-suratnya dengan nama Fernán Cortés) adalah conquistador yang menaklukkan Meksiko bagi Spanyol.

7 Juan de Esquivel Juan de Esquivel lahir di Sevilla, Spanyol dan meninggal di Jamaika pada tahun 1513. Dia menaklukkan pulau Jamaika untuk Kerajaan Spanyol. Dia menemani Christopher Columbus dalam perjalanan kedua ke benua Amerika pada tahun 1493 dan berpartisipasi dalam penaklukan dan kolonisasi dari pulau La Española, di mana dia tinggal untuk waktu yang lama.

8 Felipe de Neve Felipe de Neve (Bailén, Jaén) adalah seorang gubernur Spanyol untuk provinsi Las Californias, wilayah yang saat ini menjadiCalifornia (Amerika Serikat), Baja California dan Baja California Sur (Meksiko). Masa kekuasaannya sebagai gubernur dimulai pada tahun 1775 hingga 1782. Neve dianggap sebagai pendiri Los Angeles, California dan membantu menghuni Misi Santa Barbara dan San José yang permukiman di sekitarnya kelak berkembang menjadi kota-kota di California

9 Pedro de Valdivia Pedro Gutiérrez de Valdivia atau Valdiva (k – 25 Desember 1553) adalah seorang penakluk Spanyol dan gubernur kerajaan Spanyol pertama di Chili. Setelah bertugas dalam pasukan Spanyol di Italia dan Flanders, ia dikirim ke Amerika Selatan tahun 1534, di mana ia menjabat sebagai letnan bawahan dari Francisco Pizarro di Peru, yaitu sebagai wakil pemegang komando. Tahun 1540 ia memimpin ekspedisi beranggotakan 150 orang Spanyol ke Chili, dan ia berhasil mengalahkan sepasukan besar penduduk asli serta mendirikan kota Santiago pada tahun 1541

10 Vicente Yanez Pinzon Vicente Yáñez Pinzón (Palos de la Frontera 1462 - Sevilla, 1514) ialah seorang pelaut dan penjelajah Spanyol. Pada tahun 1492, ia menjadi kapiten di karavel Niña. Bersama dengan Christopher Columbus dan kakaknya Martín dan Francisco, ia menjadi penjelajah pertama ke Dunia Baru.

11 Francisco Pizarro Francisco Pizarro adalah seorang conquistador (penakluk) yang dilahirkan di Trujillo, Spanyol pada sekitar Ia mengabdi di Italia dan bergabung dengan ekspedisi yang menemukan Samudera Pasifik (1513). Pada 1526 ia dan Diego de Almagro berlayar ke Peru, dan pada 1531 mulai penaklukan Kerajaan Inka. Ia membunuh raja Inka, Atahualpa, lantas mengkonsolidasikan kerajaan baru, mendirikan Lima (1535) dan kota-kota lainnya. Pada tahun 1537, Pizarro berselisih dengan Almagro mengenai masalah pengawasan kota Cuzco. Terlalu tua mengatasi masalah itu sendirian, Pizarro mempercayakan komando angkatannya pada saudaranya, yang mengalahkan dan menghukum mati Almagro, segera setelah itu. Sebagai pembalasan, pengikut Almagro membunuh Pizarro pada 26 Juni 1541.

12 Gonzalo Jiménez de Quesada
Gonzalo Jiménez de Quesada (1509 – 1579) adalah penjelajah Spanyol dan conquistador di Kolombia. Walaupun berhasil meraih kesuksesan pada beberapa perjalanannya, kariernya diakhiri dengan suatu kegagalan. Ia dianggap sebagai suatu kemungkinan model untuk tokoh Cervantes pada cerita Don Quixote.

13 Luis Vaz de Torres Luís Vaz de Torres (bahasa Galicia atau bahasa Portugis), juga Luis Váez de Torres dalam ejaan Spanyol, (lahir kira-kira pada tahun 1565; dan wafat pada tahun 1607) adalah penjelajah samudera yang mengabdikan dirinya bagi Spanyol, diketahui melalui navigasi tertulis pertama selat yang memisahkan benua Australia dari Pulau Papua, yang menggunakan namanya, (Selat Torres).

14 Rodrigo de Triana Rodrigo de Triana (lahir tahun 1469 di Sevilla, Kerajaan Kastilia) ialah seorang pelaut Marrano dan orang Eropa pertama sejak bangsa Viking yang telah melihat Amerika. Terlahir sebagai Juan Rodrigo Bermejo, Triana adalah putera dari hidalgo dan pembuat tembikar Vicente Bermejo dan Sereni Betancour.


Download ppt "SPANYOL Athfal Izhharwisam Davinka Azzahra Haydar Muhammad"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google