Dosen : Bella Hardiyana S. Kom Teknik multimedia TUGAS UAS Dosen : Bella Hardiyana S. Kom
TUGAS PENGGANTI UAS
Apa Aturan Kelompok? Tugas UAS ini dikerjakan secara berkelompok. Masing-masing kelompok terdiri dari 5-8 orang. Anggota kelompok boleh siapa saja, selama dosennya masih dosen yang bersangkutan (SI-26 s/d SI-30).
Apa Yang Harus Dibuat? (1) Buat aplikasi Video Tutorial dengan Tema yang anda tentukan sendiri. Buat fasilitas “Materi, Praktikum dan About”. Wajib menggunakan software Mac.Flash 8, Camtasia dan Power Point dalam membuat aplikasi ini. “Materi” terdiri dari 5 buah video yang anda rekam dengan Camtasia ketika menjelaskan materi menggunakan Power Point (seperti praktikum di kelas). “Praktikum” terdiri dari 5 buah video yang anda rekam dengan Camtasia. Rekaman software tergantung tema masing-masing kelompok.
Apa Yang Harus Dibuat? (2) “About” menjelaskan maksud pembuatan software video tutorial ini. Disertai identitas masing-masing anggota kelompok. Identitas anggota kelompok harus mencantumkan : Foto, NIM, Nama, Kelas (sesuai dengan absensi matkul ini) dan alamat email.
Apa Aturan Lain? Semua anggota kelompok wajib menjadi pengisi suara salah satu video. 1 orang mahasiswa hanya boleh mengisi suara maksimal 2 video. Artinya semua anggota wajib andil dalam mengerjakan tugas ini. Durasi minimal masing-masing video yaitu 2 menit. Tambahkan musik instrument untuk masing-masing video. Cantumkan foto pengisi suara untuk masing-masing video. Contoh aplikasi yang dimaksud bisa di download di kuliahonline.
Dikumpulkan Kapan? Tugas diburning kedalam CD/DVD. 1 keping CD/DVD untuk 1 kelompok. CD/DVD tidak boleh bervirus Pada cover CD/DVD cantumkan no hp salah seorang anggota. ISI CD/DVD, yaitu : Project Flash (.fla). Aplikasi EXE serta video SWF. Semua materi power point yang anda rekam. Sedangkan project camtasia jangan diburning. Dikumpulkan paling lambat hari Kamis (17 Jan 2013) jam 1 Siang. Di meja dosen bersangkutan. Keterlambatan pengumpulan berakibat pada pengurangan nilai. Jika terlambat lebih dari 3 hari, maka nilai UAS dinyatakan nol (0) dan pasti mendapat indeks E.
Bobot Penilaian Bobot Penilaian MatKul ini : UTS 30% UAS 70% Tetapi jika absensi bermasalah, maka indeks pasti E Dosen akan mengupload progress nilai mahasiswa serutin mungkin. Jadi, rajin-rajinlah buka kuliahonline.
Apa Yang Jadi Penilaian? Keunikan TEMA Kelengkapan video. User Interface (disarankan jangan banyak warna, yang penting indah dilihat). Kualitas materi dan praktikum. Animasi yang digunakan. Kualitas suara yang direkam (ingat, jangan sampai volume musik lebih besar daripada suara pengisi).
Ada Pertanyaan? Jika anda mengalami kesulitan, silahkan menghubungi dosen yang bersangkutan dengan 2 cara, yakni : Menghadap langsung ke ruang dosen. Menelpon ke dosen bersangkutan. NB : SMS mahasiswa tidak akan diterima. No Hp : 08996941613 SELAMAT MENGERJAKAN SEMOGA CEPAT WISUDA, CEPAT BEKERJA DAN CEPAT MENIKAH