KONTINUITAS DALAM NASKAH Kontinuitas dalam isi : Sebaiknya pergunakan hanya satu pesan dalam naskah yang akan ditulis Disampaikan pada awal program, atau akhir program sebagai kesimpulan. Selanjutnya ulangi pesan itu beberapa kali dengan penyampaian oleh pelaku yang berbeda agar pendengar tidak mudah lupa, karena semakin sering didengar akan selalu diingat.
Kontinuitas dalam babak/adegan Dalam format uraian (monolog) dan dialog, kontinuitas terjamin karena pelaku yang menyampaikan uraian menjelaskan pengalihan babak/adegan dari babak satu kebabak/adegan berikutnya. Dalam format dialog apa yang dikatakan dua orang pelaku yang berdialog selalu menjelaskan pengalihan kebabak berikutnya
Dalam format drama Kalimat terakhir dari babak/adegan pertama mempersiapkan kalimat pertama pada babak kedua. Contoh 1 : Dalam naskah 10.YUSUP:Tapi ayah, kedua kedua orang saudaraku itu, sangat membeciku. Mereka bahkan mengamcam akan membunuhku bila ada kesempatan 11.AYAH : Pergi sajalah Jusuf, antar makanan itu, kasian kedua saudaramu sudah siang belum makan. Allah yang akan menolongmu
12.YUSUP : Baiklah ayah, saya akan pergi 13.FX : LANGKAH KAKI MENJAUH CROSS FADE MUSIK 14.MUSIK : TRANSISI 15.RUDI : Lihat kak Sidik, si Yusuf kemari. Pucuk dicinta ulam tiba 16.SIDIK : Ini akan menjadi hari terakhirnya, mari kita membunuhnya ........ Dstnya 17.MUSIK : MUSIK TEGANG
No. 10 dan 16 membunuh merupakan pengalihan kebabak/adegan kedua sebagai kontinuitas.
Contoh 2 : dalam naskah dan musik 07.RUDI : Malam ini, ada pesta dikampus Kau pergi denganku, kita akan berdansa bersama 08.ANI : Ooo menyenangkan sekali, aku akan siap, jemput aku jam 7 09.RUD I : Oke, aku pasti menjemputmu. Karena musiknya pasti bagus 10.MUSIK : MUSIK DANSA IN - UP - DOWN – UNDER
11.RUDI : BERBISIKDansamu sangat bagus 12.ANI : Ya aku menyukai dansa, dansa sangat menyenangka 13.RUDI : Itulah sebabnya, aku menyintaimu karena kamu pandaI berdansa 17.MUSIK:MUSIK UP - DOWN – OUT
Kontinuitas terjamin karena kata musik sudah dipersiapkan dari babak sebelumnya.
Contoh 3 dalam naskah dan sound efect 50.SUAMI: BERGUMAN Wah bagaimana ya mengatakannya. Saya telah melukai perasaan istri saya. Ia pasti tidak mau memaafkan saya. Saya berdosa telah melalukan perbuatan itu,. Jalan keluar nya saya harus pergi dari muka bumi dan istriku pasti akan mengerti, ya pasti mengertI 51.FX : LANGKAH KAKI MENJAUH, PINTU KAMAR DITUTUP PAUSE LETUSAN PISTOL 52.MUSIK:IRAMA SEDIH 53.ISTRI : MERATAPKenapa ia lakukan hal yang dilarang oleh agama, apa selama ini ia tidak mengerti aku??? ..... dst
Suara letusan pestol (sound efect) telah disiapkan dalam kalimat saya harus pergi dari muka bumi, sebagai kontinuitasnya