Andy Wisnu Wardana S.Kom danderbee_mike@yahoo.com XWindow Andy Wisnu Wardana S.Kom danderbee_mike@yahoo.com
Awalnya Linux dibuat secara sederhana di mana interface (tampilan) nya menggunakan mode teks Tempat untuk menuliskan perintah-perintah ini dikenal dengan nama shell / terminal
Linux juga dapat bekerja dengan model grafis dan tidak kalah menariknya dengan tampilan sistem operasi lain yang menerapkan konsep GUI (Graphical user Interface) seperti Microsoft Windows GUI (Graphical User Interface) adalah program yang menggunakan media gambar yang jelas
X Window adalah lingkungan grafik yang kompleks untuk sistem UNIX X Window merupakan interface grafis handal yang mendukung banyak aplikasi Linux menggunakan X Window untuk sistem GUI supaya Linux terlihat menarik dan semakin mudah dioperasikan seperti Microsoft Windows
X Window sendiri memiliki banyak window manager (perangkat lunak yang menyediakan tampilan grafis yang dilengkapi dengan fungsi-fungsi pengontrolan dan kustomisasi border, menu, toolbar dan segala sesuatu lainnya yang berhubungan dengan tampilan grafis)
Window manager GNOME (GNU Network Object Modul Environment) KDE (K Desktop Environment)
Login Untuk dapat masuk kedalam Ubuntu, anda harus memasukkan username dan password yang anda telah anda buat pada saat proses instalasi Secara default, setelah proses instalasi selesai, user account yang ada berjumlah 2 user, yaitu user yang anda buat sendiri waktu instalasi dan user root yang otomatis terbuat pada saat instalasi
Setelah proses login pertama kali selesai dilakukan, sebaiknya anda mengganti password user root melalui menu Systems – Administration – Users and Groups
Pilih user root pada kotak dialog Users Settings – klik tombol unlock untuk mengaktifkan user root Untuk mengganti password untuk user root, pilih user root dan tekan tombol properties
Kotak Dialog Users Settings
User root fungsinya mirip dengan account “Administrator” di Window Vista dan XP Perbedaan utama antara Ubuntu dengan window adalah anda perlu memasukkan password (root) untuk membuat perubahan yang penting jika user yang aktif sekarang bukan root
Layar login Ubuntu juga menyediakan tombol Option di kiri bawah layar yang digunakan untuk reboot system, shut it down atau pilihan sejenis lainnya jika user tidak menghendaki untuk login