MODUL- 6 USAHA dan ENERGI Science Center Universitas Brawijaya
Usaha (Kerja) Usaha sering disebut kerja, adalah besarnya perkalian antara gaya yang dilakukan pada benda dengan perpindahan. W = F . X cos Dimana adalah sudut antara gaya dengan perpindahan
Teorema Kerja - Energi Teorema kerja energi menyatakan, bahwa besarnya kerja yang dilakukan oleh gaya-gaya luar sama dengan perubahan energi-energinya. W = E Satuan kerja sama dengan satuan energi yaitu Newton. Meter (N.m) atau disebut Joule (J)
Energi Kinetik dan Energi Potensial Jika terjadi perubahan kecepatan gerak benda, maka dikatakan terjadi perubahan energi kinetik : Ekin = ½ m v22 - ½ m v12 Jika terjadi perubahan ketinggian benda, dikatakan terjadi perubahan energi potensial : Epot = m g hakhir – m g hawal.
Energi Potensial Pegas Energi yang dipunyai oleh sebuah pegas yang terenggang sebesar x disebut energi potensial elastis pegas. Besar energi potensial elastis pegas adalah : Epp = ½ k x2 dimana k – tetapan pegas. Satuan kerja sama dengan satuan energi yaitu Newton. Meter (N.m) atau disebut Joule (J)
Daya Besarnya kerja yang dilakukan oleh gaya F persatuan waktu disebut daya. P = F X / t Satuan daya adalah Joule per detik atau watt.