Dosen Pengasuh: Evy Rossi Yetty Elfina MIKROBIOLOGI UMUM Dosen Pengasuh: Evy Rossi Yetty Elfina
Mikrobiologi adalah: Ilmu yang mempelajari kehidupan makhluk (mikroorganisme) yang memiliki satu sel atau kumpulan dari sel-sel, yang mana setiap sel hanya dapat dilihat dg mikroskop.
Sejarah Mikrobiologi Robert Hooke (1664): menggunakan mikroskop untuk menggambarkan struktur jamur yang tumbuh pada permukaan kulit dan daun bunga rose. Roger Bacon ( 1214-1294): 1 kali membuat lensa sederhana untuk melihat benda-benda berukuran kecil
Zacharias Jansson (1590): Membuat suatu sistem lensa ganda. Anthanasius kircher (1601-1680) : mengembangkan sistim instrumen pembesaran pertama dan diduga telah melihat bakteri dengan alat tersebut. Diduga penemu bakteri pertama adalah Pierre Borrel (1620-1680), tetapi penemuan yang paling diakui adalah penemuan Leeuwenhoek
Antony Van Leeuwenhoek (1674) Menemukan kehidupan di dalam setetes air danau yang dgn menggunakan lensa gelas. Mengkonstruksi mikroskop sederhana untuk melihat MO & menyimpulkan bahwa sel-sel hidup selalu berasal dari benih (germ) Teori di atas menggugurkan Teori Generasi Spontani.
Ilmuwan Lain yang menentang Teori Generasi Spontani: Fransisko Redi (1626-1697) melakukan percobaan dgn menutup & tidak sepotong daging & diamati. Lazzaro Spalanzani (1729-1799) membuat suspensi bahan organik di dalam tabung gelas kemudian didihkan dan diamati.
Louis Pasteur (1822-1895) - pada tahun 1860 dgn menggunakan labu “Pasteur” melihat pertumbuhan MO - Teori Fermentasi - hewan dapat diimunisasi untuk mencegah antrak - Pencegahan penyakit Rabies
Robert Kock (1843-1910) menemukan pemakaian medium padat (gelatin) untuk mengisolasi suatu jenis MO dari suatu campuran suatu MO.