Pelajaran 1 SAYA DICIPTAKAN SEBAGAI CITRA ALLAH
Indikator Menjelaskan arti dan makna “citra” Menerangkan arti manusia diciptakan sebagai citra Allah (Kej 1:26-27)
Apakah itu, yang muncul dalam benakmu apabila saya bertanya: Citra Allah Pribadi yang Unik
Kejadian : 1 : 26-31, 2 : 4-7 a. Manusia adalah citra Allah artinya manusia serupa dan segambar dengan Allah. b. Manusia Secitra dengan Allah karena manusia : 1.Memiliki akal budi 2.Mempunyai kehendak bebas. 3.Mempunyai kemampuan “menguasai”.
1.Dengan akal budinya manusia mampu : a.Mengerti dan menyadari dirinya sendiri. b.Mengerti dan menyadari apa saja di luar dirinya. c.Mampu mengembangkan dirinya, membuat riwayat hidupnya dan sejarah hidupnya. d.Membangun hubungan yang khas dengan sesama manusia.
2. Dengan Kehendak Bebasnya manusia mampu : a.Bertindak dan melakukan sesuatu dengan sengaja. b.Melakukan sesuatu tindakan perbuatan moral. c.Bertindak secara bertanggungjawab.
3.Dengan kemampuan menguasainya, manusia mampu : Mengolah dan memanfaatkan alam demi kesejahteraan umat manusia.
Kemampuan-kemampuan yang dimiliki manusia inilah yang menyebabkan manusia bermartabat dan berpribadi. Bukan kekayaannya, bukan jabatannya, bukan sukunya, agamanya atau golongannya.