Membaca Ekstensif
Membaca ekstensif berarti membaca secara luas Membaca ekstensif berarti membaca secara luas. Objeknya meliputi sebanyak mungkin teks dalam waktu yang sesingkat mungkin. kegiatan membaca ekstensif adalah untuk memahami isi yang penting-penting dengan cepat dan dengan demikian membaca secara efisien dapat terlaksana.
Menurut Broughton cs (1978: 92), membaca ekstensif meliputi: Membaca survey (survey reading)
Sebelum kita membaca maka biasanya kita meneliti terlebih dahulu apa-apa yang akan kita telaah. Kita mensurvey bahan bacaan yang akan dipelajari, yang akan kita telaah, dengan jalan: Memeriksa, meneliti indeks-indeks, daftar kata-kata yang terdapat dalam buku. Melihat-lihat, memeriksa, meneliti judul-judul bab yang terdapat dalam buku-buku yang bersangkutan. Memeriksa, meneliti bagan, skema, outline buku yang bersangkutan. Keceptan serta ketepatan dalam mensurvei bahan bacaan ini sangat penting,hal ini turut menentukan berhasil atau tidaknya seseorang dalam studinya. Latar belakang pandangan serta ilmu pengetahuan seseorang turut menentukan tepat atau tidaknya, cepat atau lambatnya mensurvei bahan bacaan yang diinginkan.