Asisten Statistika
Sumber Primer Adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data, misalnya wawancara langsung dengan nara sumber. Sumber Sekunder Adalah sumber yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data, misalnya melalui orang lain atau dokumen.
Wawancara (Interview) Kuesioner (Angket) Pengamatan (Observasi) Studi Dokumenter (Documentary Study)
Dilakukan dengan tanya jawab langsung secara face to face maupun media komunikasi lainnya. Terdiri dari dua macam, yaitu : Terstruktur menggunakan instrumen atau menggunakan option. Contohnya: Bagaimana tanggapan Bapak/Ibu terhadap kenaikan harga BBM? Sangat setuju Setuju Sangat tidak Setuju
Tidak terstruktur atau wawancara bebas yaitu merupakan garis besar permasalahannya yang ditanyakan, kreativitas pewawancara sangat diperlukan, bahkan hasil wawancara dengan jenis pedoman ini lebih banyak tergantung dari pewawancara. Contohnya : Soal : Bagaimana tanggapan Bapak/Ibu terhadap kenaikan harga BBM? Jawab : Menurut saya, bla bla bla....
Dilakukan dengan menggunakan pertanyaan yang diberikan kepada responden secara langsung, dikirim melalui pos, atau melalui internet.
Prinsip penulisan angket : Isi pertanyaan yang berberntuk pengukuran harus teliti Menggunakan bahasa yang mudah dimengerti Bisa berupa pertanyaan tertutup, terbuka atau semi terbuka Pertanyaan tidak mempunyai arti yang mendua Pertanyaan tidak mengarah ke jawaban yang baik atau yang jelek saja Pertanyaan tidak terlalu panjang Urutan pertanyaan dari umum ke spesifik atau dari mudah ke sulit Memenuhi prinsip pengukuran (valid dan reliabel) Penampilan fisik angket bagus
Yaitu pengamatan dan pencatatan secara sistematik terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian. Macam-macam metode observasi : Observasi berperan serta (participant observation), dimana peneliti terlibat dengan kegiatan sehari-hari orang yang sedang diamati atau yang digunakan sebagai sumber data penelitian. Observasi non partisipan, dimana peneliti hanya sebagai pengamat independen.
Observasi terstruktur adalah observasi yang telah dirancang secara sistematis tentang apa yang akan diamati dan dimana tempatnya. Peneliti telah mengetahui dengan pasti variabel apa yang akan diamati. Observasi tidak terstruktur adalah observasi yang tidak dipersiapkan secara sistematis tentang apa yang akan diobservasi. Peneliti tidak tahu secara pasti apa saja yang akan diamati.
Suatu teknik pengumpulan data dengan menghimpun dan menganalisis dokumen-dokumen, baik dokumen tertulis, gambar maupun elektronik. Studi dokumenter tidak sekedar mengumpulkan dan menuliskan atau melaporkan dalam bentuk kutipan-kutipan tentang sejumlah dokumuen yang dilaporkan dalam penelitian adalah hasil analisis terhadap dokumen- dokumen tersebut.