Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
Kutipan dan Bibliografi
Kusman, M.Pd. Kutipan dan Bibliografi
2
TEkNIK Menulis kutipan TEkNIK menulis bibliografi (DAFTAR PUSTAKA) Menyunting karya ilmiah
3
Jenis Kutipan Kutipan langsung adalah pinjaman pendapat dengan mengambil secara lengkap kata demi kata, kalimat demi kalimat dari sumber teks asli Kutipan tak langsung adalah pinjaman pendapat dengan mengambil inti sarinya saja Kutipan pada catatan kaki / footnote
4
Tata Cara Menulis Kutipan
5
Cara Mengutip a. Kutipan Pendek, Yang tidak lebih dari empat baris.
Kutipan diintegrasikan dengan teks Jarak antar baris kutipan dua spasi Kutipan diapit dengan tanda kutip di belakang kutipan dalam tanda kurung ditulis sumber kutipan menulis nama singkat atau nama keluarga pengarang, tahun terbit, dan halaman
6
TEKNIK PENULISAN KUTIPAN
Kutipan pendek (kurang dari 5 baris) dimasukkan dalam teks dan diberi tanda kutip. Contoh: Fisman berpendapat bahwa “Sosiolinguistik adalah kajian tentang ciri khas variasi bahasa, fungsi-fungsi variasi, dan pemakai bahasa karena ketiga unsur ini selalu berinteraksi, berubah, dan saling mengubah satu sama lain dalam satu masyarakat tutur .”(Fishman dalam Chaer dan Agustina 2012:287). 1 1. Abdul Chaer dan Leoni Agustina, Perkenalan Awal Sosiolinguistik (Jakarta: PT. Rineka Cipta, 2012), hlm.287.
7
Lebih dari empat baris:
b) Kutipan panjang Lebih dari empat baris: Kutipan dipisahkan dari teks sejarak tiga spasi Jarak antar baris kutipan satu spasi Kutipan dimasukkan 5-7 ketukan, sesuai dengan alinea teks pengarang atau pengutip. Bila kutipan dimulai dengan alinea baru, maka baris pertama kutipan dimasukkan lagi 5-7 ketukan Kutipan diapit oleh tanda kutip atau tidak diapit tanda kutip Di belakang kutipan diberi sumber kutipan (seperti pada 1)).
8
Contoh kutipan langsung panjang
Salah satu ketentuan yang mengikat perusahaan atau instansi dalam memperlakukan Dokumen perusahaan adalah Kitab Undang-Undang Hukum Dagang (Wetboek van Koophandel voor Indonesie). Dalam salah satu pasalnya dinyatakan: Setiap orang yang menyelenggarakan suatu perusahaan, ia pun harus menyimpan selama 30 tahun, segala buku-buku dan surat-surat yang bersangkutan, dalam mana menurut ayat ke-1 catatan tadi dibuatnya beserta neracanya, dan selama 10 tahun akan surat-surat dan surat-surat kawat yang diterimanya beserta segala tembusan dari surat-surat dan surat-surat kawat yang dikirimkannya.1 Jadi pada dasarnya KUHD mengatur tentang umur arsip transaksi keuangan, dan seterusnya. 1. Hendra Satria, Penyimpanan Dokumen Perusahaan. (Medan: Gramedia, 1998), hlm. 345.
9
Kutipan tidak langsung
Menurut Apple, Hubert, dan Meijer dalam Chaer dan Agustina Sosiolinguistik adalah kajian mengenai bahasa dan pemakaiannya dalam konteks sosial dan kebudayaan. 2 2. Abdul Chaer dan Agustina Sri, Sosiolinguistik (Rieneka Cipta: Jakarta, 2012), hlm. 14.
10
Catatan kaki (footnote)
Kutipan pendek dan panjang idealnya memiliki catatan kaki sebagai rujukan sumber dari kutipan tersebut. Penomoran catatan kaki berurutan melintasi antarbab sesuai urutan kutipan. Format penulisan catatan kaki Nama penulis, judul buku (kota: penerbit, tahun), hlm. angka. 1. Rajend Mesthrie dan Joan Swann, Introducing Sociolinguistics (Edinburgh: Edinburgh University Press, 2014), hlm. 158.
11
1. Rajend Mesthrie dan Joan Swann, Introducing Sociolinguistics
Contoh: Pergeseran ini mengancam kelangsungan hidup bahasa, dan bahkan dapat menyebabkan kematian bahasa, seperti yang telah terjadi untuk beberapa bahasa Indian Amerika. Dalam sebuah penelitian sekarang klasik. “Hubungan antar bahasa pada masyarakat bilingual dapat mengakibatkan perubahan bahasa. Perkembangan sosial, akibat migrasi, invasi, penjajahan, dan kolonialisasi dapat mengakibatkan pergeseran penggunaan bahasa. Pada tahap ini fungsi sebuah bahasa dapat diambil alih oleh bahasa yang lainnya. Terkadang pengambilalihan ini dapat melumpuhkan sebuah bahasa. Bahkan, dapat menyebabkan kematian bahasa seperti bahasa Indian di Amerika dan bahasa Aborigin di Australia.”1 ________________________________ 1. Rajend Mesthrie dan Joan Swann, Introducing Sociolinguistics (Edinburgh: Edinburgh University Press, 2004), hlm. 158.
12
Prinsip Mengutip (INTERPOLASI)
Pengutip tidak boleh mengadakan perubahan, baik kata-katanya maupun tekniknya. Contoh: ‘Tugas bank antara lain adalah memberi pinjam uang.’ Cara memperbaikinya: 1) ‘Tugas bank antara lain memberi pinjam [seharusnya, pinjaman, penulis] uang.’ 2) ‘Tugas bank antara lain memberi pinjam [Sic!] uang.’
13
Innote / Catatan Teks Penyebutan sumber di tengah kalimat Contoh:
Sedangkan menurut ahli lain disebutkan bahwa “Sikap adalah predisposisi” (Allen, 1957: 2) yang siap merespon apabila ... dst.
14
Penyebutan sumber di awal kalimat
Contoh: Oppenheim (1976: 44) berpendapat bahwa “Sikap sebagai predisposisi belum merupakan tindakan tetapi baru merupakan kesiapan, dan baru dapat diamati dalam bentuk tutur kata atau perilaku, apbila telah mendapatkan rangsangan dari luar.”
15
Penyebutan sumber di akhir kutipan
“Konsep psikohygiene” yang dimaksudkan adalah kesehatan atau kesegaran jiwa, dan dengan jiwa yang sehat maka anak akan dapat berkonsentrasi untuk belajar dengan baik, dan dengan belajar secara baik maka dapat diharapkan anak akan mencapai prestasi yang lebih baik juga (Sikun, 1983: 15).
16
Penulisan Footnote Sumber buku. Nama penulis, Judul Buku (Tempat: Penerbit, Tahun), hlm. Angka. Tulis Footnote ini! Penulis Abdul Chaer dan Sri Agustina. Judul buku Sosiolinguistik. Penerbit Rieneka Cipta, diterbitkan di Jakarta, tahun 2012, halaman 14 1. Abdul Chaer dan Sri Agustina, Sosiolinguistik (Jakarta: Rieneka Cipta, 2012), hlm. 14.
17
Sumber artikel dalam media massa.
Nama penulis, “Judul artikel”. Dalam Nama Surat Kabar, Tanggal, Bulan, dan Tahun, halaman. Tulis Footnote ini: Penulis Rio Budiman, judul artikel Anakku Malaikatku, diambil dari harian Kompas, tanggal 14 Februari 2015, halaman 5. Rio Budiman, “Anakku Malaikatku”. Dalam Kompas, 14 Februari 2015, hlm. 5.
18
Sumber skripsi/tesis/disertasi
Nama penulis, “Judul skripsi/tesis/disertasi”. Jenis karya Ilmiah. (Tempat: Nama Lembaga/Perguruan Tinggi, tahun), Halaman Tulis footnote berikut ini! Nama penulis Thomas Pangaribuan. Judul tesisnya“Perkembangan Kompetensi Bahasa Inggris di LPTK”. Di terbitkan di Malang, Nama Perguruan tinggi Program Pasca Sarjana IKIP MALANG, tahun 2002), halaman 44.
19
Thomas Pangaribuan, “Perkembangan Kompetensi Bahasa Inggris di LPTK”
Thomas Pangaribuan, “Perkembangan Kompetensi Bahasa Inggris di LPTK”. Tesis. (Malang: Program Pasca Sarjana IKIP MALANG, 2002), hlm. 44.
20
Sumber dari Internet Nama penulis, “Judul Artikel”. Dalam Alamat website. Sapardi Djoko Darmono, “Ke Manakah Perkembangan Sastra Kita?”. Dalam
21
Jurnal Tri Kartono, Drajat, Agus Salim, dan Eko Sulistyo “Kualitas Pemerintah Kelurahan Kota Surakarta”. Jurnal DINAMIKA 3:
22
Ibid, Loc.cit, Op.cit ibid, kependekan dari ibidem yang berarti ‘di tempat yang sama dan belum diselingi kutipan lain’. loc.cit, kependekan dari loco citato, loc. Cit digunakan untuk menunjuk ke halaman yang sama dari suatu sumber yang telah disebut tetapi sudah terselingi kutipan lain. op.cit., singkatan dari opere citatodigunakan untuk menunjuk ke halaman yang berbeda dari suatu sumber yang telah disebut dan sudah terselingi kutipan lain.
23
1Gorys Keraf, Diksi dan Gaya Bahasa (Jakarta:Gramedia Pustaka Utama, 1999), hlm. 8. 2Ibid., hlm Ismail Marahimin, Menulis secara Populer (Jakarta: Pustaka Jaya, 2001), hlm Soedjito dan Mansur Hasan, Keterampilan Menulis Paragraf ( Bandung: Remaja Rosda Karya, 1990), hlm Gorys Keraf, op. cit., hlm. 8. 6Ismail Marahimin, loc. cit. 7Soedjito dan Mansur Hasan, loc. cit.
24
Penerbit: Kencana Pres, Kota : Malang, Tahun 2014
1. Buku: Menjadi Pemenang, Penulis: Mario Bagus, Halaman : 76 Penerbit: Kencana Pres, Kota : Malang, Tahun 2014 2. Buku: Menjadi Pemenang, Penulis: Mario Bagus, Halaman : 76 3. Buku: Bahasa Ibuku, Bahasa Indonesia, Penulis: Heru Lelono, Indah Rani, Halaman 88, Penerbit Melati Putih, Kota : Jakarta, Tahun 2008 4. Buku: Menjadi Pemenang, Penulis: Mario Bagus, Halaman : 76 5. Buku: Menjadi Pemenang, Penulis: Mario Bagus, Halaman : 99
25
3. Heru Lelono dan Indah Rani, Bahasa Ibuku, Bahasa
1. Mario Bagus, Menjadi Pemenang (Malang: Kencana Pres, 2014), hlm. 76. Ibid. 3. Heru Lelono dan Indah Rani, Bahasa Ibuku, Bahasa Indonesia (Jakarta: Melati Putih, 2008), hlm. 88. 4. Mario Bagus, loc.cit. 5. Ibid., hlm. 99.
26
Tata Cara Menulis Bibliografi (Daftar Pustaka)
27
Cara Menulis Daftar Rujukan
Nama Penulisan tanpa gelar akademik. Tahun penerbitan. Judul, termasuk anak judul (sub judul) dicetak miring. Kota tempat penerbitan: Penerbit. Disingkat NP.T.J.K:P Ditulis secara alfabetikal Baris kedua dan seterusnya ditulis 5 ketuk dari tepi margin.
28
Daftar pustaka dari Buku
Contoh: Bagus, Mario Menjadi Pemenang Sejati. Malang: Kencana Press. July Fernando Situmorang. Situmorang, July Fernando. Situmorang, July Fernando, dkk. Seorang penulis dengan banyak buku Cornet, Lyndon. 1985a. Career Ladder Plans: Trends and Emerging Issues. Atlanta : Career Ladder Clearinghouse. b. Planning Career Ladders: Lessons from the state.
29
Daftar Pustaka dari Makalah
Nama Penulis . Tahun. “Judul Makalah”. Data Publikasi. Tempat. Karim, Zaenal “Tatakota di Negara-negara Berkembang”. Makalah disajikan dalam Seminar Tatakota, BAPPEDA Jawa Timur 13 September. Surabaya.
30
Daftar pustaka Berupa Skripsi, Tesis, atau Disertasi
Nama penyusun. Tahun. “Judul “. Bentuk karangan. Tempat: Nama PerguruanTinggi. Contoh: Pangaribuan, Thomas “Perkembangan Kompetensi Kewacanaan Pembelajaran Bahasa Inggris di LPTK”. Tesis. Malang: Program Pasca Sarjana IKIP MALANG.
31
Buku terjemahan Rammelink, Jan. 2003. Hukum Pidana,
terjemahan oleh Tristan Pascal Moeliono. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.
32
Daftar Pustaka dari Internet Berupa jurnal
Nama penulis, tahun, judul artikel, nama jurnal, volume dan nomor. Dalam alamat sumber rujukan tersebut dengan keterangn kapan diakses Contoh: Griffith, Albert Leonard “Coordinating Family and School: Mothering for Schooling”. Education Policy Analysis volume 3, No. 1. Dalam diakses 12 Februari 1997.
33
Rujukan dari Arikel dalam Majalah atau Koran
Nama Koran, tahun, “Judul Artikel“ Dalam Nama majalah edisi/Nomor (angka romawi) Tanggal. Tempat Contoh: Gardener, Herbert “Do Babies Sing Universal Song?” Dalam Psychology Today, VII, 13 Juni. London.
34
Daftar Pustaka Arikel dari internet
Lentera Kecil, “Keterampilan Menulis Paragraf,” Lentera informasi pendidikan dan pengetahuan Indonesia, Dalam paragraf, (diakses 19 Juni 2012).
35
Daftar Pustaka dari Koran Tanpa Penulis
Nama media, tanggal terbit, judul berita/artikel, halaman Contoh: Jawa Pos “ Wanita Kelas Bawah Lebih Mandiri”. 22 April. Jakarta.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.