Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

MELALUI FENG SHUI BAGU GRID

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "MELALUI FENG SHUI BAGU GRID"— Transcript presentasi:

1 MELALUI FENG SHUI BAGU GRID
FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR ANALISA RUMAH TINGGAL MELALUI FENG SHUI BAGU GRID STUDI KASUS : RUMAH TINGGAL BUMI ADIPURA BANDUNG LANO HAPIA PENTA

2 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Sejalan dengan kebutuhan ruang yang berkembang, rumah tipe 36 ini sudah berkembang menjadi luas sekitar 60 m2. Akibat pengembangan ini lahan terbuka di area belakang rumah sudah hilang, sehingga cahaya dan udara sudah tidak bersirkluasi dengan baik. Tata letak perabot rumah pun tidak diatur secara baik karena kebutuhan ruang yang cukup banyak sehingga terlihat begitu tidak beraturan. DENAH RUMAH TINGGAL

3 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
ENTRANCE

4 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Penyusuna perabot rumah tinggal ini memang sangat terkesan berantakan, beberapa ruang memiliki fungsi yang ganda. Seperti Ruang keluarga diatas yang difungsikan juga sebagai ruang kerja dan menyatu dengan area ruang makan dan dapur. Ruang tamu dipisahkan dengan sebuah penyekat yang berfungsi juga sebagai rak hiasan pernak-pernik RUANG TAMU, VIEW DARI PINTU UTAMA

5 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Rumah ini dihuni oleh 4 orang, yaitu sepasang suami istri, 1 orang putri, dan 1 orang anak laki-laki. Kamar tidur yang tersedia hanya 2 buah, sehingga anak putri yang sudah beranjak remaja harus tidur sendiri, akibatnya anak yang putra yang masih sekolah dasar sering tidur di kamar orang tua bersama ibunya, dan ayahnya tidur di ruang keluarga RUANG KERJA, VIEW DARI RUANG KELUARGA

6 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Penataan ruang yang memanjang mulai dari ruang tamu hingga area dapur, secara estetika memang akan menggangu pemandangan dan terlihat langsung dari pintu masuk, jika tidak dihalangi oleh rak partisi. Tetapi bentuk susunan ruang seperti ini sebenarnya memberikan sirkulasi udara dan cahaya yang lebih baik daripada dibuat berliku atau terpotong tembok, untuk hunian yang mungil ini. DAPUR DAN RUANG MAKAN

7 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
AREA GUDANG DAN TANGGA KE AREA JEMUR

8 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Metoda analisa adalah memakai Pa Kua (bagua grid) dari Feng Shui Tibet, dimana 9 unsur kehidupan manusia menjadi acuan terhadap keharmonisan setiap ruang. Denah rumah yang berbentuk persegi panjang akan di petakan kedalam kotak-kotak pa kua yang berisi 9 unsur kehidupan PROSPERITY WEALTHY FAME FAMOUS LOVE MARIAGE PARENTS FAMILY RELATIONSHIP HEALTH CHILDREN CREATIVITY PRODUCTIVITY KNOWLEDGE WISDOM CAREER JOBS INCOME HELPUL PEOPLE SOCIETY ANALISA DENAH DENGAN FENGSHUI BAGUA GRID

9 FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
RUANG TAMU Ruang tamu berada di sektor ‘pengetahuan & kebijaksanaan’ (Knowledge & Wisdom), kemudian juga berada di sebagain sektor ‘karir, pekerjaan, dan pendapatan’ (career,jobs, income). Pada posisi ini ruang tamu sebagai area penerima tamu (orang lain) dan pintu masuk dari setiap penghuni rumah akan menyerapa setiap energy dari luar paling banyak, baik energy positif atau negative. Penataan perabot di ruang tamu sudah cukup baik, tempat duduk dibuat berpasangan, namun sofa berada tepat berada di depan jendela, membuat tamu kurang nyaman karena tertabrak energy dari luar. Sedangkan untuk sepasang kursi yang menghadap keluar dengan latar belakang sebuah lemari hias yang difungsikan juga sebagai partisi ruang, sudah tepat.

10 KAMAR TIDUR UTAMA FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
dimana ruang ini seharusnya menyimpan banyak photo-photo perjalanan, barang kenang- kenangan atau penghargaan dari pihak-pihak lain, sehingga anda akan terfokuskan untuk selalu bermanfaat bagi orang lain. Pada studi kasus ini, kamar tidur utama ditempatkan di sektor sosial ‘helpfull people,travel,society’, dan sebagai dari sektor ‘career, jobs, income’. Sektor dominan, yaitu helpful people, travel, dan society, kamar tidur utama ini harus membuat rak-rak pajangan barang-barang memori dan photo pada salah satu suduh ruangnya. Jika dilihat dari penataan tempat tidur terhadap pintu masuk dinilai sudah cukup baik, tempat tidur sudah berada pada commanding posisition, sehingga dapat melihat dengan langsung apabila ada orang lain masuk ke dalam kamar.

11 RUANG KERJA FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Pada denah Bagua grid, lokasi ini berada di sektor ‘keluarga, hubungan’ dan sebagain dari sektor ‘kesehatan’. Ruang kerja ini memang tidak digunakan setiap saat, karean pemilik tidak bekerja seharian di ruang ini, tetapi sesekali saja jika diperlukan. Maka jika kaitkan denga sektor yang mengelilinginya, ruang ini memang cocok untuk ruang keluarga atau ruang tv, tempat berkumpul keluarga dan bercengkrama. Jika memang area ini memang tetap digunakan sebagai ruang kerja, harus dibuat senyaman mungkin, dengan penambahan partisi yang akan memberikan suasana tenang dan kekeluargaan Sektor kesehatan yang juga turut dalam wilyalah ruang ini pun harus dipertimbangkan, aliran engergi yang menerus dari pintu depan melalui koridor ruang tamu harus ditangkap dengan baik, agar penghuni atau area kerja tersebut terus menumbuhkan semangat dan sehat. Agar energy dapat ditangkap dengan baik, ruangan ini harus selalu tertata rapih dan resik, tidak ada file yang berserakan, kabel yang bergelantungan, maka perlu dibuat sebuah rak khusus yang menyatu dengan meja kerja, dimana rak-rak tersebut mempunyai pintu dan tertutup rapih.

12 RUANG KELUARGA FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Sofa yang berada tepat di area koridor lurus dari arah pintu masuk menuju dapur, hal ini selain berkesan buruk dari segi estetika, buruk pula dari segi Feng Shui, karena energy yang masuk dari pintu depan akan langsun gmenabrak penghuni yang sedang duduk di sofa tersebut Ruang keluarga ini masih berada di sektor keluarga, hubungan’ dan sebagain dari sektor ‘kesehatan’, bersebelahan dengan ruang kerja pada bagian samping kiri, dan ruang makan pada samping kanan. Ruang ini difungsikan sebagai tempat berkumpul dan menonton televisi Solusi yang paling tepat adalah memutar 180 derajat lay out dari seluruh perabotan, sofa, rak, dan tv menjadi arah yang berlawanan. unsur dari sektor kesehatan dimana energinya dapat diserap dengan suasan ruang yang rapih dan tertata dengan baik harus diperhatikan oleh penghuninya. Penataan meja, rak, sofa, tv disusun dengan estetika yang membuat energy penghuninya akan baik.

13 RUANG MAKAN & DAPUR FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Ruang makan dan dapur berada dalam satu sektor yaitu ‘kekayaan’ dan ‘ketenaran’. Ruang ini adalah merupakan hasil dari perluasan denah rumah, yang pada awalnya berupa teras dan taman belakang. Ruang ini tidak memilik pencahayaan alami yang baik, hanya sedikit cahaya dari area belakang / branhang berupa jendela glassblock Sektor ‘kekayaan’ atau kemakmuran ini sudah sesuai dengan denah ruang yang berupa tempat kita mengolah rejeki menjadi energy di tubuh kita. Dapur dan ruang makan merupakan symbol dari kemakmuran, dimana pangan adalah salah satu unsur kehidupan yang setiap hari harus kita upayakan hasilnya. Sektor ‘ketenaran’ atau reputasi, dimana kehidupan kita memerlukanya sebagai sumber energy positif bagi jiwa kita. Ketenaran ini dapat diwakili dengan warna-warna yang mencolok seperti warna merah. Warna merah ini selain bermanfaat sebagai peningkat energy juga akan meningkatkan gairah atau nafsu makan, sehingga tubuh akan sehat dan kuat.

14 KAMAR TIDUR ANAK FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Selain itu posisi tempat tidur yang salah, dimana posisi kepala membelakangi pintu masuk, sehingga energy dari luar melalui pintu akan mengenai kepala dan tidak dapat mengontrol area pintu ( commanding position). Maka posisi tempat tidur harus diputar 180 derajat, arah kepala menjadi menghadap pintu masuk. Kamar tidur anakini berada di sektor ‘anak, kreativitas, dan produktivity’. Sektor ini dapat saja sudah cocok dengan kamar anak ini, dimana energy yang akan dikuatkan adalah unsur-unsur yang akan memberikan kreativitas dan produktivitas bagai sang anak. Sang anak yang beranjak remaja akan meningkat ekspresi dan pengembangan dirinya jika dipicu oleh symbol-simbil dan suasan ruang yang mengankat energy sektor ini. Warna yang cocok untuk mengankat kreativitas dan produktivitas anak adalah warna-warna crah tetapi lembut, seperti ungu muda, atau motif-motif bunga warna putih yang lembut.

15 KESIMPULAN FENG SHUI DALAM ARSITEKTUR
Bagua grid sebagai dasar perhitungan pada analisa rumah tinggal ini dapat memberikan acuan atau solusi agar ruangan terasa lebih baik dari segi kenyamanan dan energy untuk penghuninya. 9 unsur kehidupan dalam bagua grid dapat memicu energy posistif dan mereduksi energy negative. Untuk membuat energy dan suasana lebih nyaman tersebut tidak harus merombak denah bangunan secara konstruksi dan sipil, tetapi solusi dapat dilakukan dengan penempatan atau penggantian elemen-elemen ruang yang sesuai dengan konsep 9 unsur kehidupan tersebut. Perubahan – perubahan elemen ruang ini dapat melalui perabotan atau furniture, pewarnaan cat dinding, penempatan gambar dan lukisan yang sesuai dengan energy ruang yang akan diperkuat.


Download ppt "MELALUI FENG SHUI BAGU GRID"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google