Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
Teori Sosial Kritik Heru Nugroho
Hubungan antara CS dan Marxisme Sesuai Marxisme, CS memandang masyarakat industri kapitalis terbagi scr tidak seimbang menurut garis kelas, gender, dan etnik. Kebanyakan pakar CS adalah teoretisi “kiri”, marxis (post-), dan paling tidak sosialis (Kiri = kritis thd struktur aktual masyarakat dan menentang status quo. Sebagai Marxis, teori tidak saja bersifat menjelaskan tetapi mengubah masyarakat (melakukan perubahan sosial). Inilah misi emansipatoris CS!
2
Apakah Teori Kritis? versus teori tradisional?
Di mana dan bagaimana pertelingkan CS dan Teori Kritis? Sama2 terinspirasi Marxisme (neo-, post-) Apakah Teori Kritis? versus teori tradisional? Dalam pandangan tradisional, teori adalah jumlah keseluruhan dr proposisi2 tentang suatu subjek. Tujuan teori tradisional adalah membangun konsep-konsep umum mengenai semua hal. Teori tradisional memandang fakta scr objektif (positivis).
3
Apakah yg dimaksud Teori Kritis, yg berbeda dgn teori tradisional?
sebuah unsur hakiki dlm usaha sejarah manusia utk menciptakan suatu dunia yg dapat memuaskan kebutuhan2 dan kekuatan2 manusia… tujuannya yakni pembebasan manusia dr perbudakan (Horkheimer, 1937). Pembebasan manusia = emansipatoris!
4
Ciri Teori Kritis: (1) curiga dan kritis terhadap masyarakat. (terhadap kategori masyarakat produktif, janji2 modernitas kapitalis). (2) berpikir scr “historis”, berpijak pada masyarakat dlm prosesnya yg historis dan berkembang scr kontradiktif sehingga selalu dlm ketegangan terhadap masyarakat. (3) tidak memisahkan antara teori dan praksis: teori utk mengubah realitas…
5
Teori Kritis sbg inspirasi CS
Teori Kritis (Mazhab Frankfurt) dan kaum posmodernis bukan saja sekadar memberi arah bagi CS utk mengkaji budaya massa dan populer tetapi memberikan kesadaran bahwa ilmu pengetahuan tidak terlepas dr kepentingan dan kekuasaan (Lubis, 2006).
6
Signifikansi Mazhab Frankfurt bagi studi2 dlm CS: Mazhab Frankfurt (berdiri 3 Feb 1923, oleh Felix J. Weil) memperkenalkan studi2 kritis dan interdisipliner terhadap CS dan komunikasi yg menggabungkan analisis kritis terhadap ekonomi, politik media, analisi teks, dan studi resepsi pembaca terhadap efek sosial.
7
”Teori Kritis” atau ”Teori sosial kritis”?
Teori sosial kritis (Agger, 2003) mencakup: Kritik Lyotard terhadap metanarasi: the condition of posmodern Teori difference Derrida, multikulturalisme Teori Kritis-Mazhab Frankfurt Teori Feminis Cultural studies, teori budaya Marxis Dll.
8
Pemikiran Sekolah/Mazhab Frankfurt disebut Teori Kritik Masyarakat
Tujuan Teori Kritis, membebaskan manusia dr pemanipulasian para teknokrat modern. Ia bertitik tolak dr ilham dasar Karl Marx sekaligus melampaui dan meninggalkannya, serta menghadapi masalah2 masyarakat industri maju scr baru dan kreatif.
9
Tokoh2 Teori Kritis: Generasi pertama: Horkheimer, Adorno, Marcuse (tokoh2 Kiri Baru), Benjamin, Lowenthal, Pollock, Fromm, Bettelheim, Ackerman, Kirchheimer, Neumann, Grossman. Generasi kedua: Habermas, Welmer, Negt, Offe, Schmidt, Eder, Apel.
10
Generasi pertama kurang membuka kesempatan bagi pembebasan krn pesimis dgn proses rasionalisasi.
Habermas mencoba mengatasi kelemahan Generasi Pertama dgn cara mengaitkan ilmu pengetahuan dan teknologi dgn kekuasaan (bandingkan dgn Foucault). Melalui rasionalitas bermakna/tindakan komunikatif, ia mengiritik Marcuse (manusia satu dimensi) dan Weber (modernisasi kapitalis, hubungan rasionalitas dan industrialisasi melalui rasionalisasi instrumental/bertujuan)
11
Teori Kritis Generasi Kedua, sbgmn Habermas, mengganti konflik dgn dialog dan komunikasi.
Teori Kritis Generasi Pertama bersifat Marxis. Dlm studinya, ia mengkritisi ketidakdilan yg berlangsung di masy dan mengangkatnya sbg masalah sosial utk dipecahkan dgn cara mengubah sistem sosial yg kapitalistik menjadi sosialistik.
12
Dalam komunikasi dialogis, masing2 pihak berperan aktif di mana semua pihak mengambil peran orang lain. Menurut Habermas, tindakan manusia yg paling dasar adalah tindakan komunikasi dan interaksi. Tujuan komunikasi adalah saling pengertian. Rasionalitas komunikasi tercapai jika terbina saling pengertian.
13
Posisi proletar dlm pandangan Marx, oleh Habermas, digantikan oleh ilmuwan dlm proses ilmiah. Menurut Habermas, ilmu pengetahuan telah menjadi daya kreatif paling penting dlm masyarakat dewasa ini. Karenanya, Teori Kritis lebih memperhatikan peran dan aktivitas ilmuwan daripada buruh. Kenyataaannya, gerakan kaum buruh tidak bisa lepas dr peran ilmuwan.
14
Teori Reproduksi Mekanis (W: Benjamin)
? Teori Kritis Generasi Kedua, sbg Habermas, mengganti konflik dgn dialog dan komunikasi.
15
Ben AGGER. 2003. Teori Sosial Kritis. Yogyakarta:. Kreasi Wacana
Ben AGGER Teori Sosial Kritis. Yogyakarta: Kreasi Wacana. Chris BARKER Cultural Studies, Teori dan Praktik . Yogyakarta: Bentang. Akhyar Yusuf LUBIS Dekonstruksi Epistemologi Modern, dr Posmodernisme, Teori Kritis, Poskolonialisme hingga Cultural Studies. Jakarta: Pustaka Indonesia Satu. Ziauddin SARDAR dan Borin VAN LOON Mengenal Cultural Studies For Beginners . Mizan: Bandung. John STOREY Teori Budaya dan Budaya Pop, Memetakan Lanskap Konseptual Cultural Studies . Yogyakarta: Qalam.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.