Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pertemuan 2 Adriani Yulida Kusuma.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pertemuan 2 Adriani Yulida Kusuma."— Transcript presentasi:

1 Pertemuan 2 Adriani Yulida Kusuma

2 Jenis-Jenis KOmputer Supercomputers Mainframe computers Minicomputers
Personal Computers (PC) Hand held Computers

3 SuperComputers Superkomputer diperkenalkan pada tahun 1960- an
Didesain oleh Seymour Cray di Control Data Corporation (CDC) Memimpin di pasaran pada tahun 1970-an sampai Cray berhenti untuk membentuk perusahaanya sendiri, Cray Research.

4 SuperComputers Tiga superkomputer tercepat dari 500 komputer tercepat di dunia (Juni 2011) adalah: K computer buatan Fujitsu, Jepang. Kecepatan petaFLOP. Diluncurkan Juni 2011. Tianhe-IA buatan National Supercomputing Center Tianjin, Republik Rakyat Tiongkok. Kecepatan petaFLOP. Diluncurkan Oktober 2010. Jaguar buatan Cray, Amerika Serikat. Kecepatan petaFLOP. Diluncurkan tahun 2009.

5 SuperComputers IBM's Blue Gene/P supercomputer at Argonne National Laboratory runs over 250,000 processors using normal data center air conditioning, grouped in racks/cabinets connected by a high-speed optical network

6 Penggunaan Supercomputers
Superkomputer digunakan untuk tugas penghitungan-intensif seperti prakiraan cuaca, riset iklim (termasuk riset pemanasan global, pemodelan molekul, simulasi fisik (seperti simulasi kapal terbang dalam terowongan angin, simulasi peledakan senjata nuklir, dan riset fusi nuklir), analisikrip, dan lain-lain. Militer dan agensi sains salah satu pengguna utama superkomputer.

7 Mainframe Computers Adalah komputer besar yang digunakan untuk memproses data dan aplikasi yang besar Mainframe pada umumnya digunakan dalam Perusahaan atau Organisasi yang menangani data seperti sensus, riset penelitian, keperluan militer atau transaksi finansial

8 Mainframe Computers Mainframe dapat melayani ratusan pengguna pada waktu yang bersamaan. Pengguna- pengguna ini menggunakan terminal untuk dapat mengakses data dan aplikasi di dalam komputer besar ini. Komputer ini sangat mahal dan menghabiskan daya listrik dalam jumlah besar sehingga hanya perusahaan besar yang mampu menggunakannya

9 Mainframe Computers Komputer mainframe Honeywell-Bull DPS 7 pada tahun 1990an

10 MInicomputers Minicomputers leboh besar dan lebih powerful daripada microcomputers lebih kecil dan kurang powerful dibandingkan dengan mainframe computer. Merupakan komputer multi-user dan dapat melayani lebih dari lusinan pengguna secara bersamaan.

11 MInicomputers Lebih mahal dibandingkan dengan microcomputer.
Digunakan di perguruan tinggi, organisasi bisnis besar untuk memproses data yang kompleks. Juga digunakan dalam penelitian ilmiah, sistem instrumentasi, analisis teknik, dan pemantauan proses industri dan kontrol.

12 Personal Computers (PC)
Istilah komputer pribadi atau PC (Bahasa Inggris:Personal Computer)mempunyai beberapa arti: Istilah umum yang merujuk pada komputer yang dapat digunakan dan diperoleh orang dengan mudah. Istilah umum yang merujuk kepada mikrokomputer yang sesuai dengan spesifikasi IBM. Komputer pribadi yang pertama kali dikeluarkan oleh IBM dan secara tidak langsung mencetuskan penggunaan istilah PC (Personal Computer) - lihat PC IBM.

13 Personal Computers (PC)
Generasi mikrokomputer yang pertama hanya dijual dalam jumlah kecil kepada orang yang mampu membeli(membuat dan merakit sendiri), dan mengoperasikannya, yaitu: para insinyur dan penggemar bidang elektronika. Mikrokomputer generasi kedua lebih dikenal sebagai komputer rumah (home computer).

14 Handheld Computers Adalah komputer yang cukup kecil sehingga dapat digenggam. Handheld Computer dapat bekerja dengan fungsi yang hampir sama dengan komputer biasa.

15 Handheld Computers Meskipun sangat mudah untuk dibawa, komputer genggam tidak dapat menggantikan komputer biasa (PC) karena hanya memiliki keyboard dan layar yang kecil. Beberapa produsen mencoba untuk memecahkan masalah keyboard yang terlalu kecil. Keyboard tersebut diganti dengan electronic pen. Bagaimanapun, electronic pen ini masih bergantung pada teknologi pengenalan tulisan tangan yang masih dalam tahap pengembangan.

16 Jenis-Jenis Perangkat Input
Keyboard Mouse Trackballs Joystick Pen & Graphics tablet Scanner

17 KeyBoard Merupakan salah satu perangkat keras komputer yang memiliki macam-macam tombol yang memiliki fungsi yang berbeda tergantung pada penekanannya yang dapat menghasilkan proses sesuai dengan kemauan

18 Cara Kerja Keyboard “Key matrix” adalah sebuah kisi rangkaian dibawah tombol-tombol keyboard. Di dalam keyboard, tiap rangkaiannya terputus (seperti saklar) pada titik dibawah tiap tombol. Ketika sebuah tombol ditekan, tombol tersebut menekan sebuah saklar, menjadikan rangkaian tersambung dan mengalirkan arus listrik melaluinya. Jika tombol tersebut ditekan lama, prosesor mengenalinya sama dengan menekan tombol tersebut berulang-ulang.

19 Cara Kerja Keyboard Peta karakter pada dasarnya adalah tabel daftar karakter yaitu daftar posisi tiap-tiap tombol atau kombinasi tombol beserta karakter yang direpresentasikannya. Sebagai contoh, peta karakter memberitahu prosesor bahwa menekan tombol “a” sendirian menghasilkan huruf kecil “a”, tetapi tombol Shift bersama tombol “a” bersama-sama akan menghasilkan huruf kapital.

20 MOUSE Fungsi mouse komputer adalah mengatur pergerakan kursor secara cepat, selain itu juga untuk memberikan suatu perintah dengan hanya menekan tombol pada mouse komputer. Di dalam mouse terdapat sebuah bola kecil yang akan menangkap pergerakan mouse dan mentransfer sinyal listrik ke perangkat pemroses (CPU).

21 MOUSE Saat ini, mouse yang paling banyak digunakan adalah mouse optik.
Mouse modern memiliki ukuran kecil, memancarkan cahaya merah dari diode (LED) yang memantulkan cahaya dari permukaan ke sebuah sensor CMOS (complementary metal- oxide semiconductor), tapi bukan berarti semua mouse harus mengunakan cahaya merah.

22 Cara Kerja Mouse Optik Sensor CMOS mengirimkan setiap gambar ke DSP (Digital Signal Processor) yaitu prosesor yang bekerja untuk menangkap semua sinyal gambar digital untuk selanjutnya untuk dianalisis. DSP mampu bekerja pada kecepatan 18 MIPS (jutaan instruksi per detik), mampu mendeteksi pola dalam gambar dan melihat bagaimana pola-pola tersebut berubah dengan membandingkannya dengan gambar sebelumnya.

23 Cara Kerja Mouse Optik Berdasarkan perubahan pola dan urutan gambar, DSP dapat menentukan seberapa jauh mouse berpindah dan mengirimkan koordinat yang tepat ke komputer. Komputer menggerakkan kursor di layar berdasarkan koordinat yang diterima dari mouse. Tanpa kita sadari, proses ini terjadi ratusan kali setiap detik, membuat kursor terlihat bergerak sangat lancar tanpa hambatan.

24 Cara Kerja Mouse Optik

25 Trackballs Trackball memiliki fungsi yang sama dengan mouse, yaitu untuk memilih perintah-perintah dari menu tampilan grafis. Bedanya, jika ingin menggerakkan pointer mouse di layar diperlukan pergeseran mouse, sementara pada trackball dilakukan dengan menggulirkan bola trackball dengan jari ke arah yang dikehendaki.

26 Trackballs Trackball biasanya digunakan pada komputer laptop karena dapat menghemat ruang gerak, karena dapat ditempelkan langsung pada laptop. Jenis piranti ini perlu sering dibersihkan karena lebih mudah ditempeli kotoran dari jari tangan pengguna.

27 Trackballs

28 Joystick Joystick adalah alat masukan komputer yang berwujud tuas atau tongkat yang dapat bergerak ke segala arah, sedangkan games paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi terbuat dari plastic dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.

29 Joystick Alat ini dapat mentransmisikan arah sebesar dua atau tiga dimensi ke komputer. Alat ini umumnya digunakan sebagai pelengkap untuk memainkan permainan video yang dilengkapi lebih dari satu tombol.

30 Pen & Graphics tablet Perangkat keras peranti masukan komputer yang membolehkan pemakainya untuk menggambar dengan tangan dan memasukkan gambar atau sketsa langsung ke komputer, layaknya menggambar di atas kertas menggunakan pensil.

31 Cara Kerja Sebuah tablet grafis terdiri dari tablet digital dan sebuah kursor ataupun sebuah pena digital (pen). Tablet digital memiliki permukaan yang pipih sebagai alas gambar yang terdiri atas perlengkapan elektronik yang dapat mendeteksi gerakan kursor atau pena digital kemudian menerjemahkannya menjadi sinyal digital yang dikirim langsung ke komputer. Setiap titik atau gerakan pada tablet merepresentasikan titik atau gerakan pada layer monitor, inilah yang membedakannya dengan fungsi mouse yang tergantung pada letak kursor. Hasil gambar tidak akan terlihat pada tablet itu sendiri, melainkan pada monitor komputer.

32 Cara Kerja Kursor (disebut juga puck) berfungsi layaknya mouse pada komputer, hanya saja kursor ini dapat memiliki sebanyak 16 tombol dan memiliki jendela dengan helai-helai rambut (crosshairs) di dalamnya sebagai tempat posisi ujung titik yang dituju. Sementara Pena digital (disebut juga stilus) mirip dengan pena, hanya saja memakai tidak memakai tinta melainkan dilengkapi oleh ujung elektronik.

33 Scanner Adalah sebuah alat yang dapat berfungsi untuk meng copy atau menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memori komputer. Dari memori komputer selanjutnya, disimpan dalam harddisk ataupun floppy disk.

34 Scanner Fungsi scanner ini mirip seperti mesin fotocopy, perbedaannya adalah mesin fotocopy hasilnya dapat dilihat pada kertas sedangkan scanner hasilnya dapat ditampilkan melalui monitor terlebih dahulu sehingga kita dapat melakukan perbaikan atau modifikasi dan kemudian dapat disimpan kembali baik dalam bentuk file text maupun file gambar.

35 Scanner

36 Cara Kerja Scanner Sebelum gambar dipindai, komputer akan menentukan seberapa jauh motor stepper yang membawa lampu akan maju, jaraknya ditentukan oleh panjang gambar dan posisi gambar di kaca pemindai. Lampu mulai menyala dan motor stepper pun akan mulai berputar untuk menggerakkan lampu sampai posisi akhir gambar.

37 Cara Kerja Scanner Cahaya yang dipancarkan lampu ke gambar akan segera di pantulkan lalu pantulan yang dihasilkan akan di baca oleh beberapa cermin menuju lensa scanner lalu cahaya pantulan tersebut akhirnya akan sampai ke sensor CCD . Sensor CCD akan mengukur intensitas cahaya serta panjang gelombang yang di pantulkan dan merubahnya menjadi tegangan listrik analog.

38 Cara Kerja Scanner Tegangan analog tersebut akan diubah menjadi nilai digital oleh alat pengubah ADC atau biasanya disebut "analog to digital" Sinyal digital dari sensor CCD akan di kirim ke papan logik dan dikirimkan lagi ke komputer dalam bentuk data digital yang menunjukan warna pada titik-titik gambar yang dipantulkan. Hasil pemindai data sudah bisa dilihat dalam monitar dan dapat disimpan dalam format gambar.

39 Jenis-Jenis perangkat Output
Monitor Printer

40 Tugas Sebutkan jenis-jenis monitor! Bagaimana cara kerja monitor?
Bagaimana cara kerja printer?


Download ppt "Pertemuan 2 Adriani Yulida Kusuma."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google