Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Modul ke-11 Mata Kuliah : Pengantar Bisnis

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Modul ke-11 Mata Kuliah : Pengantar Bisnis"— Transcript presentasi:

1 Modul ke-11 Mata Kuliah : Pengantar Bisnis PKK Kampus Depok – Fak. Ekonomi & Bisnis Univ. Mercu Buana Dosen : Agus Arijanto,SE,MM RUANG LINGKUP, KONSEP DAN FALSAFAH PEMASARAN Pengertian Pasar Dan Pemasaran. Pasar adalah tempat dimana terjadinya proses jual beli suatu barang ataupun jasa antara penjual dan pembeli. Dipasar inilah penjual harus dapat menentukan harga ,mempromosikan barang yang dapat memuaskan pelanggannya ,agar para pelanggan atau pembeli dapat memenuhi kebutuhanya. Pemasaran adalah suatu proses kegiatan manusia untuk mempromosikan atau memperkenalkan suatu produk atau barang kepada konsumen. Jenis-jenis Pasar 1. Berdasarkan wujudnya.  Pasar kongret (nyata) yaitu pasar yang penjual dan pembelinya langsung bertatap muka dan barang yang diperjual belikannya berada dipasar tersebut. Pasar abstrak (tidak nyata) yaitu pasar yang dimana penjual dan pembelinya tidak bertatap muka dan barang yang di perjualbelikannya tidak diperoleh pembeli secara langsung. 2. berdasarkan waktu terjadinya.  pasar harian, yaitu pasar yang aktivitasnya setiap hari pasar mingguan, yaitu pasar yang aktivitasnya hanya seminggu sekali. ‘12 Pengantar Bisnis Agus Arijanto, SE, MM. Pusat Bahan Ajar dan Elearning Universitas Mercu Buana 1

2 dan tidak dapat dibedakan. Semua produk terlihat identik. Pembeli tidak
dapat membedakan apakah suatu barang berasal dari produsen A, produsen B, atau produsen C? Oleh karena itu, promosi dengan iklan tidak akan memberikan pengaruh terhadap penjualan produk. Pasar persaingan tidak sempurna, yang terdiri atas 1) Pasar monopoli (dari bahasa Yunani: monos, satu + polein, menjual) adalah suatu bentuk pasar di mana hanya terdapat satu penjual yang menguasai pasar. Penentu harga pada pasar ini adalah seorang penjual atau sering disebut sebagai “monopolis”. Sebagai penentu harga (price-maker), seorang monopolis dapat menaikan atau mengurangi harga dengan cara menentukan jumlah barang yang akan diproduksi; semakin sedikit barang yang diproduksi, semakin mahal harga barang tersebut, begitu pula sebaliknya. Walaupun demikian, penjual juga memiliki suatu keterbatasan dalam penetapan harga. Apabila penetapan harga terlalu mahal, maka orang akan menunda pembelian atau berusaha mencari atau membuat barang subtitusi (pengganti) produk tersebut atau —lebih buruk lagi— mencarinya di pasar gelap (black market). 2) Pasar oligopoli adalah adalah pasar di mana penawaran satu jenis barang dikuasai oleh beberapa perusahaan. Umumnya jumlah perusahaan lebih dari dua tetapi kurang dari sepuluh. Dalam pasar oligopoli, setiap perusahaan memposisikan dirinya sebagai bagian yang terikat dengan permainan pasar, di mana keuntungan yang mereka dapatkan tergantung dari tindak-tanduk pesaing mereka. Sehingga semua usaha promosi, iklan, pengenalan produk baru, perubahan harga, dan sebagainya dilakukan dengan tujuan untuk menjauhkan konsumen dari pesaing mereka. Praktek oligopoli umumnya dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menahan perusahaan-perusahaan potensial untuk masuk kedalam pasar, dan juga perusahaan-perusahaan melakukan oligopoli sebagai salah satu usaha untuk menikmati laba normal di bawah tingkat maksimum dengan menetapkan harga jual terbatas, sehingga menyebabkan kompetisi harga diantara pelaku usaha yang melakukan praktek oligopoli menjadi tidak ada. Struktur pasar oligopoli umumnya terbentuk pada industri-industri yang memiliki capital intensive yang tinggi, seperti, industri semen, industri mobil, dan industri kertas. ‘12 Pengantar Bisnis Agus Arijanto, SE, MM. 3 Pusat Bahan Ajar dan Elearning Universitas Mercu Buana

3 konsumen. Contoh Telkom, indosat, Mobile-8, excelcomindo adalah beberapa
perusahaan pembeli infrastruktur telekomunikasi seluler. KONSEP INTI PEMASARAN Konsep inti pemasaran meliputi :  Permintaan adalah keinginan akan produk spesifik yang didukung oleh kemampuan dan kesediaan untuk membelinya.  Produk adalah suatu barang yang ditawarkan produsen ke konsumen untuk memuaskan kebutuhan hidupnya.  Kebutuhan adalah suatu keinginan yang dirasakan tidak ada puas-puasnya.  Keinginan adalah kehendak /hasrat yg ada di pemuas utk memenuhi keinginannya Manajemen Pemasaran Manajemen pemasaran adalah suatu kegiatan yang dilakukan sebuah perusahaan untuk mendapatkan keuntungan dan agar dapat bertahan dalam mendirikan perusahaan.  Keadaan permintaan : 1) Permintaan negatif yaitu permintaan dimana sebagian dari segment pasar, tidak menginginkan produk itu. Contoh : daging bagi orang vegetarian, minuman atau makanan yang mengandung glukosa bagi orang diabetes dll. 2) Sedikit permintaan yaitu keadaan dimana hanya sebagian kecil dari segment pasar yang berminat terhadap penawaran produk. Contoh : ikan yang mengandung formalin, ada yang ‘12 Pengantar Bisnis Agus Arijanto, SE, MM. Pusat Bahan Ajar dan Elearning Universitas Mercu Buana 5


Download ppt "Modul ke-11 Mata Kuliah : Pengantar Bisnis"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google