Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

DFD Levelled.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "DFD Levelled."— Transcript presentasi:

1 DFD Levelled

2 Level dalam DFD Model ini menggambarkan sistem sebagai jaringan kerja antar fungsi yang berhubungan satu dengan yang dengan aliran dan penyimpan data. Bisa terjadi penurunan level dimana dalam penurunan level yang lebih rendah harus bisa merepresentasikan proses tersebut kedalam spesifikasi proses yang jelas.

3 Dalam DFD level dimulai dari level 0 kemudian turun ke DFD level 1, 2 dan seterusnya sesuai dengan kebutuhan. Dalam penurunan tidak semua bagian sistem harus diturunkan dengan jumlah level yang sama. Aliran data dalam yang masuk dan keluar dalam level X harus harus berhubungan dengan aliran data yang masuk dan keluar pada level X +1 yang mendefinisikan proses pada level X tersebut.

4 DIAGRAM LEVEL 0 Setelah pembuatan Context Diagram (CD), langkah selanjutnya adalah membuat DFD Level 0 DFD Level 0 merupakan penggambaran CD yang lebih rinci. Hal yang diperhatikan: Perlihatkan data store yang digunakan Pada proses yang tidak dirinci lagi, tambahkan tanda * pada akhir penamaan proses (opsional) Keseimbangan antara CD dan DFD Level 0 harus dipelihara

5 Diagram ini adalah dekomposisi dari diagram konteks. Caranya :
Tentukan proses utama yang ada pada sistem. Tentukan apa yang diberikan/diterima masing-masing proses ke/dari sistem sambil memperhatikan konsep keseimbangan (alur data yang keluar/masuk dari suatu level harus sama dengan alur data yang masuk/keluar pada level berikutnya). Apabila diperlukan, munculkan data store (master) sebagai sumber maupun tujuan alur data. Gambarkan diagram level zero. Hindari perpotongan arus data Beri nomor pada proses utama (nomor tidak menunjukkan urutan proses).

6 DFD Level 1 DFD Level 1 merupakan diagram rinci dari masing-masing proses yang ada pada DFD level 0 Yang harus diperhatikan: Keseimbangan aliran data antara DFD Level 0 dan DFD Level 1 harus “Balance”. Proses yang tidak lagi dirinci tambahkan tanda “*” pada akhir penomoran proses (opsional). Keseimbangan Data Store yang digunakan antara DFD Level 0 dan DFD Level 1

7 Diagram ini merupakan dekomposisi dari DFD Level 0. Caranya:
Tentukan proses yang lebih kecil (sub-proses) dari proses utama yang ada di level zero (DFD Level 0). Tentukan apa yang diberikan/diterima masing-masing sub-proses ke/dari sistem dan perhatikan konsep keseimbangan. Apabila diperlukan, munculkan data store (transaksi) sebagai sumber maupun tujuan alur data. Gambarkan DFD level Satu Hindari perpotongan arus data. Beri nomor pada masing-masing sub-proses yang menunjukkan dekomposisi dari proses sebelumnya. Contoh : 1.1, 1.2, 2.1

8

9 Decomposition Diagram
Diagram Dekomposisi alat yang digunakan untuk menggambarkan dekomposisi sistem yang juga dinamakan bagan hierarki, menunjukan dekomposisi fungsional top-down dan strruktur sistem. Diagram dekomposisi pada dasarnya adalah alat perencanaan untuk model proses yang lebih detail, yang disebut diagram aliran data

10 Untuk melakukannya, diberlakukan aturan berikut ini:
Tiap proses dalam diagram dekomposisi merupakan proses induk, proses anak, (dari suatu induk), atau keduanya. Induk harus memiliki dua anak atau lebih – satu anak tunggal tidak masuk akal karena tidak akan menunjukkan detail tambahan mengenai sistem tersebut. Dalam sebagian besar standar pendiagraman dekomposisi, suatu anak dapat hanya memiliki satu induk. Pada akhirnya, anak dari satu induk dapat menjadi induk dari anak-anaknya sendiri.

11 Koneksi diagram dekompisisi tidak berisi kepala panah karena diagram itu dimaksudkan untuk menunjukkan struktur, bukan aliran. Koneksi tersebut juga tidak dinamai. Secara implisit semuanya memiliki nama yang sama – TERDIRI ATAS – karena jumlah proses anak untuk proses induk setara dengan proses induk.

12 Decomposition Diagram

13


Download ppt "DFD Levelled."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google