Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Sistem Informasi Manajemen

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Sistem Informasi Manajemen"— Transcript presentasi:

1 Sistem Informasi Manajemen
Alex Endy Budianto, S.Kom, MMTI

2 Objective Hari ini : Penilaian : Buku Literatur :
Pengenalan Materi dan Penjelasan Silabus Mata Kuliah dan pendahuluan Penilaian : Tugas : 25 % UTS : 35 % UAS : 40 % Buku Literatur : Jogiyanto, Sistem Teknologi Informasi Pendekatan Terintegrasi: Konsep Dasar, Tehnologi, Aplikasi, Pengembangan dan Pengelolaan, Edisi Kedua, Andi, Yogyakarta,2005. McLeod Raymond, Sistem Informasi Manajemen,. Ketentuan : Absensi Maximal 4 x pertemuan (Kecuali ada ijin / Surat Keretangan) Terlambat lebih dari 15 menit tidak diperkenankan masuk kuliah

3 Pertemuan 2 (minggu ke-2) Pertemuan 3 (minggu ke-3)
PENGEMBANGAN DAN PERANAN SISTEM TEKNOLOGI INFORMASI Pertemuan 3 (minggu ke-3) KONSEP DASAR SISTEM, INFORMASI DAN STI Pertemuan 4 (minggu ke-) KONSEP DASAR PENGAMBILAN KEPUTUSAN MANAJEMEN Pertemuan 5 & 6 (minggu ke-5 & 6) TEKNOLOGI SISTEM KOMPUTER DAN SISTEM TELEKOMUNIKASI Pertemuan 7 (minggu ke-7) APLIKASI STI DI FUNGSI-FUNGSI ORGANISASI

4 Pertemuan 8 (minggu ke-9) Pertemuan 9 & 10 (minggu ke- 10 & 11)
REVIEW UTS & REVIEW PERTEMUAN 7 Pertemuan 9 & 10 (minggu ke- 10 & 11) APLIKASI STI DI LEVEL-LEVEL ORGANISASI Pertemuan 11 (minggu ke- 12) APLIKASI EKSTERNAL: SI STRATEGIK (SIS) DAN SISTEM INTER ORGANISASI Pertemuan 12 (minggu ke-13) PENGEMBANGAN STI METODE SLDC Pertemuan 13 (minggu ke-14) PENGEMBANGAN STI METODE ALTERNATIF Pertemuan 14 (minggu ke-15) PENGELOLAAN ETIKA DAN POLITIK

5 Minggu ke 8 : UTS Minggu ke 16 : UAS TERIMA KASIH

6 Sistem Informasi dan Teknologi Informasi
Mengapa perlu mempelajari SIM dan TI Sistem Informasi dan Teknologi telah menjadi komponen yang sangat penting bagi keberhasilan bisnis dan organisasi Teknologi Informasi termasuk sistem informasi berbasis internet, dapat membantu segala jenis bisnis untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses bisnis, pengambilan keputusan manajerial, kerjasama kelompok sehingga dapat memperkuat posisi suatu organisasi atau perusahaan dalam pasar yang cepat berubah.

7 Perubahan besar pada perangkat keras adalah kecenderungan penggunaan komputer berukuran kecil dan diciptakannya hubungan antara komputer untuk membentuk jaringan komunikasi. Perubahan besar pada perangkat lunak mulai dari pemrograman yang disesuaikan dengan pesanan pelanggan hingga penggunaan sistem perangkat lunak yang belum ditulis.

8 Pengertian Sistem Satu kesatuan yang terdiri dari bagian-bagian atau subsistem-subsistem yang saling berinteraksi dan bekerja sama untuk mencapai satu tujuan.

9 Pengertian Informasi Data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya. Data yang sudah diolah, dibentuk, atau dimanipulasi sesuai dengan keperluan tertentu Hasil dari pengolahan data yang secara prinsip memiliki nilai atau value yang lebih dibandingkan data mentah.

10 Informasi mempunyai tingkat kwalitas :
Akurat, Tepat pada waktunya, Relevan, Lengkap, Jelas,

11 Sistem Informasi Merupakan kombinasi teratur dari orang-orang, hardware, software, jaringan komunikasi, dan sumber daya data yang dipergunakan untuk mengumpulkan, mengubah, dan menyebarkan informasi dalam sebuah organisasi.

12 Pengertian Sistem Informasi menurut Henry C. Lucas.
Sistem Informasi adalah kegiatan dari suatu prosedur-prosedur yang diorganisasikan bilamana dieksekusi akan menyediakan informasi untuk mendukukung pengambilan keputusan dan pengendalian di dalam organisasi

13 Pengertian Sistem Informasi menurut John F. Nash dan Martin B. Robert
Sistem Informasi adalah suatu kombinasi dari orang-orang, fasilitas teknologi, media, prosedur-prosedur dan pengendalian ditujukan untuk mendapatkan jalur komunikasi penting, memproses tipe transaksi rutin tertentu, memberi sinyal kepada manajemen dan yang lainnya terhadap kejadian-kejadian internal dan eksternal yang penting dan menyediakan suatu dasar untuk pengambilan keputusannya yang cerdik

14 Sistem Informasi Manajemen
Definisi ringkas dan formal dari sistem Informasi Manajemen yaitu: Serangkaian sub-sistem informasi yang menyeluruh dan terkoordinasi yang secara rasional mampu menstransformasikan data sehingga menjadi informasi dengan berbagai cara guna meningkatkan produktivitas yang sesuai dengan gaya dan sifat manajer.

15 Beberapa point dari definisi SIM :
Sistem Informasi Manajemen memiliki sub-sitem informasi. Sistem Informasi Manajemen adalah serangkaian sub-sistem, dimana sub-sistem tersebut mendukung tercapainya sasaran Sistem Informasi Manajemen dan organisasi sebagian dari sub-sistem berperan hanya dalam satu kegiatan atau lapisan manajemen, sementara yang lainya berperan ganda. Sistem Informasi Manajemen adalah menyeluruh. Sebuah Sistem Informasi Manajemen mencakup sistem informasi formal maupun informal baik yang manual maupun berkomputer. Komponen yang terpenting dalam Sistem Informasi Manajemen adalah manajer yang pikirannya akan memproses dan menyebarkan informasi secara berinteraksi dengan elemen-elemen lain dari Sistem Informasi Manajemen.

16 Sistem Informasi Manajemen adalah terkoordinasi.
Sistem Informasi Manajemen di koordinasikan secara terpusat untuk menjamamin bahwa data yang di proses dapat di operasikan secara terencana dan terkoordinasi. Semuanya untuk menjamin bahwa informasi melewati dan menuju sub-sistem yang diperlukan, serta menjamin bahwa sistem informasi bekerja secara efisien. Sistem Informasi Manajemen terintegrasi secara rasional. Sub-sistem dalam Sistem Informasi Manajemen adalah terintegrasi (terpadu) sehingga kegiatan dari masing-masing saling berkaitaan satu dengan yang lainnya, integrasi ini dilakukan terutama dengan melewatkan data diantara sub-sistem tersebut.

17 Sistem Informasi Manajemen mentransformasikan data kedalam informasi.
Apabila data diolah dan berguna bagi manajer untuk tujuan tertentu, maka ia akan menjadi informasi. Sistem Informasi Manajemen meningkatkan produktivitas. Sistem Informasi Manajemen dengan berbagai cara mampu meningkatkan produktivitas, antara lain: dengan kemampuan melaksanakan tugas rutin seperti penyajian dokumen dengan efisien, mampu memberikan layanan bagi organisasi intern dan ekstern, serta mampu meningkatkan kemampuan manajer untuk mengatasi masalah-masalah yang tidak terduga

18 Sistem Informasi Manajemen sesuai dengan gaya manajer
Sistem Informasi Manajemen dikembangkan lewat pengenalan atas sifat dan gaya manajerial dari personil yang akan menggunakannya. Para perancang sistem apabila akan mengembangkan Sistem Informasi Manajemen hendaknya mempertimbangkan faktor manusiawi dengan cermat. Apabila tidak demikian, maka sistem yang dihasilkan tidak efektif.

19 Unsur-unsur Sistem Informasi
Sistem Informasi memiliki 3 (tiga) unsur atau kegiatan utama, yaitu : Input. Menerima data sebagai masukan. Proses Memproses data dengan melakukan perhitungan, penggabungan unsur data, pemutakhiran perkiraan dan lain-lain. Output Memperoleh informasi sebagai keluaran. Prinsip ini berlaku baik untuk sistem informasi manual, elektromekanis maupun komputer.

20 Sebuah sistem informasi menerima data sebagai masukan dan selanjutnya memproses data, dan kemudian mengubahnya menjadi informasi sebagai keluaran.

21 Input : Output: Penjualan kredit Pembayaran tunai Tagihan pelanggan
Bukti pembayaran

22 Pada dasarnya setiap organisasi memiliki tugas utama yang disebut sebagai "faktor-faktor krisis keberhasilan" (critical success faktors). Hal ini biasanya ditentukan oleh sifat lingkungan organisasi dan sifat industri dimana organisasi merupakan bagian dari industri tersebut.

23 Contoh kasus untuk perusahaan padat informasi;
tugas utamanya adalah menetapkan dan menjaga sistem informasi agar tetap berjalan baik. Contoh dari perusahaan padat informasi ialah: perusahaan penerbangan, dimana ketersediaan informasi sangat penting artinya bagi pengelolaan tugas lainnya. Misalnya kasus diperusahaan penerbangan yang tugas utama pembukuan penumpang dari masing-masing penerbangan berlangsung di berbagai lokasi yang tersebar pada jarak ribuan kilometer, diperlukan sistem informasi berkomputer untuk menentukan status penerbangan serta untuk menetapkan pesanan tempat duduk pada setiap penerbangan.

24 Terima Kasih


Download ppt "Sistem Informasi Manajemen"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google