Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

PKNI4310 Arti dan Ruang Lingkup Hubungan Internasional

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "PKNI4310 Arti dan Ruang Lingkup Hubungan Internasional"— Transcript presentasi:

1 PKNI4310 Arti dan Ruang Lingkup Hubungan Internasional
Pertemuan 7

2 John Houston Mengatakan Hubungan Internasional merupakan sebuah studi yang membahas tentang interaksi di antara anggota-anggota dalam komunitas internasional atau mengenai tingkah laku aktor-aktor yang beroperasi dalam sistem politik internasional.

3 Mohtar Mas'oed Mengatakan, bahwa hubungan Internasional itu sangat kompleks karena di dalamnya terlibat bangsa-bangsa yang masing-masing berdaulat sehingga memerlukan mekanisme yang lebih rumit daripada hubungan antarkelompok manusia di dalam suatu negara, is juga sangat kompleks karena setiap hubungan itu melibatkan berbagai segi lain yang koordinasinya tidak sederhana.

4 Trygve Mathisen dalam bukunya Metodology in The Study of International Relations sebagaimana dikutip oleh Suwardi Wiriaatmadja Mengatakan, bahwa hubungan Internasional Suatu bidang spesialisasi yang meliputi aspek-aspek internasional dan beberapa cabang ilmu pengetahuan; Sejarah baru dari politik internasional; Semua aspek internasional dari kehidupan sosial umat manusia dalam arti semua tingkah laku manusia yang terjadi atau berasal dari suatu negara dapat mempengaruhi tingkah laku manusia di negara lain; dan Suatu cabang ilmu pengetahuan yang berdiri sendiri (distrinct discipline), atau dengan kata lain bukan merupakan sub-cabang dari cabang ilmu pengetahuan tertentu.

5 Ruang lingkup Hubungan Internasional
Ruang lingkup Hubungan Internasional sebagai fenomena sosial, mencakup fenomena-fenomena, konferensi-konferensi internasional, kedatangan dan kepergian para diplomat, penandatanganan perjanjian-perjanjian, pengembangan kekuatan militer, perang, spionase, olimpiade, perdagangan, bantuan luar negeri, imigrasi dan lain-lain. Sedangkan sebagai disiplin ilmu ruang lingkup Hubungan Internasional mencakup berbagai spesialisasi seperti politik internasional, politik luar negeri, ekonomi internasional, ekonomi politik internasional organisasi internasional, hukum internasional, komunikasi internasional, administrasi internasional, kriminologi internasional, sejarah diplomasi, studi wilayah, military science, manajemen internasional, kebudayaan antar bangsa.

6 Konsep dasar dari Hubungan Internasional
Ada beberapa konsep dasar dari Hubungan Internasional. Pertama, Kepentingan Nasional, kedua, adalah Power, ketiga Integrasi, keempat, perang, kelima, perdamaian dan yang keenam adalah Balance of Power (keseimbangan Kekuatan).

7 Kepentingan Nasional Salah satu konsep dasar yang paling dikenal oleh kalangan per studi Hubungan Internasional adalah kepentingan nasional (nation interest). Kepentingan nasional merupakan konsep yang khas dan merupakan konsep inti dalam studi Hubungan Internasional. Hal tersebut disepakati oleh semua pakar baik penganut aliran tardisional maupun saintifik. Semua ahli juga setuju bahwa diterima utama yang menggerakkan negara-negara menjalankan hubungan internasional (politik luar negeri) adalah kepentingan nasional.

8 Power K. J. Holsti mendefinisikan power sebagai kemampuan umum suatu negara untuk menguasai atau mengawasi perilaku negara lain. Dengan demikian menurut Holsti power setidaknya mengandung dua unsur pokok, yaitu pengaruh (influence) dan kapabilitas (capability). Sementara itu Coulombis dan Wolfe menyatakan bahwa power merujuk pada apa saja yang bisa menciptakan dan mempertahankan pengendalian aktor (negara) A terhadap aktor (negara) B. oleh karenanya menurut kedua ahli tersebut power setidaknya memiliki tiga unsur penting, yaitu daya paksa (force), pengaruh (influence), dan wewenang (authority).

9 Integrasi Konsep dasar integrasi sebenarnya sudah muncul bersamaan dengan awal perkembangan studi Hubungan Internasional. Secara sederhana integrasi dapat didefinisikan sebagai proses pembentukan bagian-bagian (unit-unit) menjadi satu kesatuan. Ernest Haas mengartikan integrasi sebagai proses dengan mana aktor-aktor politik di beberapa wilayah nasional yang berbeda terdorong untuk memindahkan kesetiaan, harapan, dan kegiatan politik mereka ke suatu pusat baru yang lembaga-lembaganya menuntut yusdiksi atas negara-negara nasional

10 Perang Secara umum, perang dapat didefinisikan sebagai suatu kontak kekuasaan antara dua umat yang berlainan. Sedangkan secara lebih sempit dapat diartikan sebagai kondisi hukum yang memungkinkan dua golongan yang bermusuhan menjalankan pertikaian dengan kekuatan senjata. Oppenheim menyatakan bahwa perang adalah suatu perselisihan di antara dua atau lebih negara melalui angkatan bersenjata mereka, dengan tujuan menundukkan satu sama lain (GPH. Djatikoesoemo, 1956).

11 Perdamaian Konsep perdamaian (peace) selalu mewarnai analisis tentang hubungan internasional. Menurut Rudolf Pannwitz sedikitnya terdapat tiga masalah dalam membuat klarifikasi mengenai perdamaian, yakni (1) secara empiris sulit menentukan hakikat yang sesungguhnya mengenai perdamaian, (2) sulit memastikan jenis perdamaian macam apa yang secara praktis dapat diciptakan di masa depan; dan (3) sulit mendefinisikan karakter jenis perdamaian yang ideal

12 Balance of power Keseimbangan kekuatan (balance of power) merupakan mekanisme hubungan antar- bangsa dalam rangka untuk mencegah timbulnya perang atau untuk mewujudkan situasi damai. N.D. Palmer & H.C. Perkins (1965) mengasumsikan Balance of Power (BOP) sebagai sebuah sistem di mana suatu kekuatan maupun suatu kombinasi kekuatan yang tidak diperlukan tumbuh begitu kuat sehingga dapat mengancam keamanan masyarakat internasional secara keseluruhan.

13 Terima kasih


Download ppt "PKNI4310 Arti dan Ruang Lingkup Hubungan Internasional"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google