Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehHandoko Hadiman Telah diubah "7 tahun yang lalu
1
Prinsip, Strategi, Tata Cara dan Media Advokasi
2
4. Advokasi Media Agar kampanye advokasi yang sedang diperjuangkan masuk ke dalam berita, sebaiknya selenggarakan konferensi pers atau acara media lain. Dengan cara ini akan mencapai semua bentuk media pada saat bersamaan (misalnya media cetak, TV, dan radio). Ini juga akan memberikan kesempatan kepada wartawan untuk bertanya mengenai apa saja upaya yang dilakukan.
3
4. Advokasi Media Advokasi media, sebagaimana semua aspek advokasi publik, harus strategis. Obyektif harus jelas, demikian juga siapa yang akan dituju dan digerakkan, dan rencana yang beralasan tentang bagaimana melaksanakannya.
4
4. Advokasi Media Beberapa pertanyaan yang perlu dijawab secara jelas, singkat dan dengan cara meyakinkan sebelum berbicara dengan media.
5
4. Advokasi Media Apakah isu yang akan diungkapkan?
Tulis pernyataan yang menerangkan tentang isu - menggunakan tidak lebih dari dua kalimat. Pertimbangkan bahasa yang dipergunakan - apakah kuat dan langsung? Hindari istilah yang mungkin tidak dimengerti audiens. Siapa dan apa yang akan dicapai? Harus jelas tentang siapa audiens dari media yang dipakai dan apa yang akan dicapai - kesadaran publik, pendapat publik, pemberian tekanan kepada pembuat hukum, atau mempromosikan organisasi. Penggunaan media akan sangat berbeda untuk masing- masing tujuan dan sasaran tersebut.
6
4. Advokasi Media Semua media ditujukan untuk mengkomunikasikan pesan, yang diharapkanefektif. Pertama, pesan harus menarik minat audiens. Kemudian "kerangkai"pesan/isu yang menempatkan posisi secara jelas. Sangat penting untuk mempertimbangkan cara terbaik menyampakan isu kepada media. Salah satu kunci keberhasilan advokasi media adalah mengetahui dengan pasti apa yang akan disampaikan, dan siapa yang menjadi sasaran pesan. Pikirkan tentang orang-orang yang pernah muncul di TV atau didengar di radio yang sangat bagus dalam menyelesaikan kasus mereka.
7
4. Advokasi Media Ada beberapa cara untuk bekerja sama dengan pers untuk mempublikasikanisu advokasi, antara lain : Berbicara kepada media melalui telepon atau temu muka Bina hubungan dengan wartawan setempat Tulis surat pembaca Ikuti pertemuan dewan editorial Daftarkan diri sebagai editorial tamu Selenggarakan konferensi pers Buat pernyataan pers (Press release) Hubungi acara bincang-bincang di radio
8
Merancang pesan Buat agar pesan mengandung berita
9
Merancang pesan Kiat-kiat dan catatan yang dapat dipertimbangkan ketika menggunakan media untuk advokasi: Membuat isu menarik bagi media Isu yang disampaikan akan bersaing dengan berbagai kejadian pada hari yang sama. Cara membuat isu agar menarik bagi media yaitu dengan memfokuskan pada berita yang baru, manusiawi, menciptakan konflik,kontroversial dan sensasional, jika bisa lebih baik lagi bila keempat hal tersebut ada. Hubungan yang solid dengan wartawan akan sangat memberipengaruh baik. Surat pembaca dan editorial tamu Advokasi media memang efektif namun terdapat kelebihan pada surat pembaca dan editorial tamu. Kelebihannya yaitu bahwa pesan/isu dapat ditayangkan nyaris tanpa dilakukan editing. Sehingga isu dapat dituliskan menurut keinginan dan bahasa sendiri. Sedangkan, melalui acara media atau pernyataan pers, maka ketergantungan terhadap wartawan dan editor yang menuliskan cerita menjadi besar.
10
Merancang pesan Berlatih
Latih untuk membaca pesan dengan lantang di depan cermin, atau lebih baik di depan teman atau anggota keluarga. Gantilah kata- kata yang sulit diucapkan. Lakukan perubahan pesan seperlunya hingga rekan-rekan mengerti apa yang diinginkan dan mengapa. Jika memungkinkan minta seseorang beraksi seperti seorang wartawan yang memberikan pertanyaan berat dan 'keras'. Ulangi, ulangi, dan ulangi Tetap pada hal-hal pokok/ isu utama. Wartawan seringkali menanyakan hal yang bukan inti persoalan yang sebenarnya akan dikomunikasikan. Jangan menjawab pertanyaan yang akan mengalihkan dari inti persoalan.
11
Merancang pesan Tidak masalah jika akan mengulangi secara ringkas mengapa tujuan yang disampaikan penting dan sampaikan salah satu dari beberapa argumen yang mendukung posisi. Berusaha tetap tenang berarti mempertahankan kredibilitas Ingat untuk selalu menjaga penampilan yang tenang meskipun merasa frustasi dan marah. Cerita kontroversial merupakan 'makanan' berita. Jangan terpancing, karena berarti upaya pihak yang ingin menjatuhkan dan menentang upaya yang sedang diperjuangkan justru mendapat respons. Tetaplah tenang dan bertahanlah pada pesan awal.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.