Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehSusanti Kusnadi Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
DINI INDRIANTI, PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI PENDEKATAN COOPERATIVE TIPE NHT (NUMBERED HEAD TOGETHER) PADA SISWA KELAS V SDN 6 SENDANGHARJO KECAMATAN KARANGRAYUNG KABUPATEN GROBOGAN
2
Identitas Mahasiswa - NAMA : DINI INDRIANTI - NIM : PRODI : Pendidikan Guru Sekolah Dasar - JURUSAN : Pendidikan Sekolah Dasar - FAKULTAS : Ilmu Pendidikan - indrianti_dini pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Drs. Susilo, M.Pd - PEMBIMBING 2 : Drs. A. Zaenal Abidin, M.Pd - TGL UJIAN :
3
Judul PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI PENDEKATAN COOPERATIVE TIPE NHT (NUMBERED HEAD TOGETHER) PADA SISWA KELAS V SDN 6 SENDANGHARJO KECAMATAN KARANGRAYUNG KABUPATEN GROBOGAN
4
Abstrak Hasil observasi awal di SD Negeri 6 Sendangharjo, menunjukkan hasil belajar siswa belum maksimal dengan perolehan rata-rata kelas 47,57 (kategori kurang). Kualitas Pembelajaran IPS di Kelas V SDN 6 Sendangharjo, belum memenuhi harapan dan perlu ditingkatkan. Melalui pendekatan Cooperatif Tipe NHT diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPS. Rumusan masalah dalam penelitian ini : (1) Apakah pendekatan cooperative tipe NHT dapat meningkatkan ketrampilan guru ? (2) Apakah pendekatan cooperative tipe NHT aktivitas belajar siswa dapat meningkat? (3) Apakah pendekatan cooperative tipe NHT dapat meningkatkan hasil belajar siswa SD N 6 Sendangharjo ?. Tujuan Penelitian ini adalah : (1) Untuk meningkatkan ketrampilan guru dalam pembelajaran IPS menggunakan pendekatan cooperative tipe NHT. (2) Meningkatkan aktivitas belajar siswa. (3) Meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas V SD N 6 Sendangharjo Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan. Penelitian ini dilaksanaan secara bersiklus dengan tahap-tahap perencanaan, pelaksanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi dengan menerapkan pendekatan cooperative tipe NHT (Numbered Head Together). Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas V SD N 6 Sendangharjo dengan jumlah 35 siswa, terdiri dari siswa laki-laki 22 anak dan siswa perempuan 13 anak. Variabel/ faktor yang diselidiki pada penelitian ini meliputi ketrampilan guru, aktivitas belajar siswa, dan hasil belajar siswa. Alat pengumpul data yang digunakan adalah lembar observasi/pengamatan, angket, tes, catatan lapangan dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan rata-rata skor ketrampilan guru siklus I 3,0 (kategori baik), rata-rata skor ketrampilan guru siklus II 3,4 kategori (sangat baik) dan siklus III rata-rata skor ketrampilan guru 3,7 (kategori sangat baik). Hasil rata-rata aktivitas siswa pada siklus I 2,7 (kategori baik), hasil rata-rata aktivitas siswa siklus II 3,0 (kategori baik). Siklus III aktivitas siswa rata-rata 3,5 dengan (kategori sangat baik). Perolehan nilai rata-rata kelas siklus I 62,85 (kategori cukup), siklus II 70,57 (kategori cukup), siklus III 77,71 (kategori baik) Berdasarkan hasil penelitian terebut dapat ditarik kesimpulan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran cooperative tipe NHT dapat meningkatkan ketrampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar sehingga berdampak pada peningkatan kualitas pembelajaran IPS pada SD N 6 Sendangharjo. Saran yang dapat diberikan adalah sebagai bahan pertimbangan guru khususnya pada mata pelajaran IPS bahwa dengan menerapkan pendekatan cooperative tipe NHT perlu dikembangkan, karena pembelajaran tersebut dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS
5
Kata Kunci Cooperative tipe NHT, Ketrampilan Guru, Aktivitas Siswa, dan Hasil Belajar.
6
Referensi Sardjiyo.dkk Pendidikan IPS di SD.Jakarta : Universitas Terbuka. Siberman, Melvin L Active Learning. Bandung : Nusamedia dan Nuansa Strategi Pembelajaran. Jakarta : Kencana. Supriatna, Nana. dkk Pendidikan IPS SD. Bandung. UPI Press Sumantri, Mulyani dan Johar Permana Strategi Belajar Mengajar. Jawa Tengah: Depdikbud Dirjen Dikti Tim Bina Karya Guru IPS Terpadu Kelas V. Jakarta : Erlangga. Trianto Model-model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta.Prestasi Pustaka. Tri Anni, Catharina dkk Psikologi Belajar. Semarang: Universitas Negeri Semarang Press Warsita, Bambang Teknologi Pembelajaran. Jakarta : Rineka Cipta. Wena, Made Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta.Bumi Aksara. Wisnu P, Tantya Ilmu Pengetahuan Sosial untuk kelas V. Depdiknas Winataputra,Udin S Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Universitas Terbuka. Yuniasih, Ratna Peningkatan Hasil Belajar operasi perkalian siswa kelas IV di SD N Jatibarang Lor 4 Brebes. Skripsi. Semarang: Jurusan PGSD UNNES.
7
Terima Kasih
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.