Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

PERANCANGAN BASIS DATA

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "PERANCANGAN BASIS DATA"— Transcript presentasi:

1 PERANCANGAN BASIS DATA

2 PERANCANGAN BASIS DATA
Definisi Perancangan basis data merupkan suatu hal yang sangat penting, kesulitan utama dalam merancang basis adalah bagaimana merancang basis data sehingga dapat memuaskan/ memenuhi keperluan saat ini dan masa mendatang. Dalam merancang basis data dapat dilakukan dengan dua buah teknik/ pendekatan yaitu : Menerapkan Normalisasi terhadap struktur table yang telah diketahui, atau dengan Langsung membuat model Entity-Relationship. Perancangan basis data seringkali diasosiasikan dengan pembuatan model Entity-Relationship (ER-Model), dimana kelompok-kelompok data dan relasinya diwujudkan dalam bentuk diagram, hal itu tidak salah karena model memang merupakan representasi nyata dari sebuah perancangan. Normalisasi merupakan cara pendekatan lain dalam membangun desain lojik basis data relasional yang tidak secara langsung berkaitan dengan model data, tetapi dengan menerapkan sejumlah aturan dan kriteria standar untuk menghasilkan struktur table yang yang normal.

3 PERANCANGAN BASIS DATA
Sebelum mengenal lebih jauh mengenai normalisasi ada beberapa konsep yang harus diketahui terlebih dahulu yaitu Field/ Atribut kunci (Key) dan Ketergantungan Fungsional (Functional Depedency) Field/ Atribut kunci (Key) Key adalah satu atau gabungan dari beberapa atribut yang dapat membedakan semua baris data (row) dalam tabel secara unik. Terdapat beberapa macam key yang dapat diterapkan pada suatu tabel, yaitu: Super Key Satu atau lebih atribut (kunmpulan atribut) yang dapat membedakan setiap baris data dalam sebuah table secara unik.

4 PERANCANGAN BASIS DATA
misalnya: Pada tabel nasabah terdapat atribut-atribut sebagai berikut : no_rek, nama, no_ktp, tempat_lahir, tgl_lahir, alamat Super Key : no_rek : karena unik tidak mungkin ganda no_ktp : karena unik tidak mungkin ganda nama : jika bisa menjamin tidak ada nilai yang sama utk atribut ini. Candidate Key Merupakan kumpulan atribut minimal yang dapat membedakan setiap baris data dalam sebuah tabel secara unik.

5 PERANCANGAN BASIS DATA
Candidate Key : no_rek : karena unik tidak mungkin ganda nama : jika bisa menjamin tidak ada nilai yang sama utk atribut ini. nama + tgl_lahir : mungkin dapat dipakai sebagai kunci karena kemungkinan sangat kecil seseorang punya nama sama yang lahir pada hari yang sama. (composite key) Primary Key Pada sebuah tabel dimungkinkan adanya lebih dari satu candidate key, salah satu dari candidate key (jika memang ada lebih dari satu) dapat dijadikan sebagai primary key.

6 PERANCANGAN BASIS DATA
Alternate Key Adalah candidate key yang tidak menjadi/ tidak dipakai sebagai primary key. Terkadang alternate key ini dipakai sebagai kunci pengurutan dalam laporan misalnya. Foreign Key Foreign key (kunci tamu) adalah satu atribut yang melengkapi satu relationship yang menunjukan ke induknya. Kunci tamu ditempatkan pada entity anak dan sama dengan kunci utama (primary key) induk relasinya.

7 PERANCANGAN BASIS DATA
Bentuk Bentuk Normalisai Pada proses normalisasi terdapat tahapan-tahapan (bentuk) normalisasi, yaitu : Bentuk Tidak Normal (Un normalized Form) Bentuk Normal Pertama (1NF/ First Normal Form) Bentuk Normal Kedua (2NF/ Second Normal Form) Bentuk Normal Ketiga (3NF/Third Normal Form) Boyce-Codd Normal Form (BCNF)


Download ppt "PERANCANGAN BASIS DATA"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google