Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
Pengantar Pemrograman
Marsel Willem Aipassa, S. Kom. Dasar-Dasar Pemrograman
2
Komputer Komputer: Dari asal kata “Compute”: menghitung.
mesin yang dapat melalukan proses komputasi / menghitung. Mesin yang digunakan untuk melakukan tindakan sesuai apa yang diperintahkan. Perlu suatu bahasa yang digunakan untuk memerintahkan komputer melakukan suatu tindakan yaitu bahasa mesin. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
3
2 komponen utama komputer:
Hardware/Perangkat Keras Software/Perangkat Lunak Brainware: orang yang mengoperasikan komputer. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
4
Software (Perangkat Lunak / Program Komputer)
Software (perangkat lunak atau program komputer) merupakan suatu aplikasi yang di dalamnya terdiri dari kumpulan instruksi yang memberitahukan pada komputer apa yang harus dilakukan. Contoh Program Komputer: Notepad: menulis note, menyimpan note dsb. SIASAT: registrasi matakuliah, lihat nilai dsb. Dsb. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
5
Bahasa Pemrograman Merupakan bahasa yang digunakan untuk menulis instruksi yang dimengerti oleh komputer. Bahasa pemrograman program komputer. Jenis bahasa pemrograman: Bahasa Mesin: tersusun dari kode biner (1 dan 0) Low Level: misal bahasa rakitan/Assembly. contoh sintaks: ADD R1, R2 High Level: misal: Pascal, C/C++, Java, Basic, dsb. contoh sintaks: writeln(“saya”); dalam Pascal printf(“saya”); dalam C. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
6
Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
7
Compiler Supaya perintah dalam bahasa pemrograman yang digunakan (Assembly maupun bahasa tingkat tinggi) dapat dipahami oleh komputer dan dapat dijalankan oleh microprosessor, maka perintah-perintah tersebut harus diterjemahkan terlebih dahulu ke bahasa mesin proses kompilasi (compiling). Program atau software yang digunakan untuk proses kompilasi disebut compiler. Untuk bahasa pemrograman Pascal, compiler yang bisa digunakan adalah Turbo Pascal dan Free Pascal. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
8
Algoritma Dalam bahasa pemrograman apapun pasti tidak lepas dari algoritma. Definisi Algoritma: Urutan langkah logis tertentu untuk memecahkan suatu masalah ( Microsoft Press Computer and Internet Dictionary 1997,1998) Alur pemikiran dalam menyelesaikan suatu pekerjaan yang dituangkan secara tertulis. (Dari Algoritma dan Struktur Data dengan C, C++, dan Java oleh Moh Sjukani) Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
9
… Dari 2 definisi sebelumnya dapat disimpulkan bahwa:
Algoritma harus mengikuti suatu urutan aturan tertentu dan tidak boleh melompat-lompat. Algoritma seseorang dengan yang lain dapat berbeda-beda karena mempunyai alur pikir yang berbeda-beda pula. Algoritma dapat berupa kalimat, gambar atau tabel tertentu. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
10
Kriteria Algoritma Input: algoritma dapat memiliki nol atau lebih inputan dari luar. Output: algoritma harus memiliki minimal satu buah output keluaran. Definiteness (pasti): algoritma memiliki instruksi-instruksi yang jelas. Finiteness (ada batas): algoritma harus memiliki titik berhenti (stopping role). Effectiveness (tepat dan efisien): algoritma sebisa mungkin harus dapat dilaksanakan dan efektif. Contoh instruksi yang tidak efektif adalah: A = A + 0 atau A = A * 1 Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
11
Sifat-Sifat Algoritma
Tidak menggunakan simbol atau sintaks dari suatu bahasa pemrograman. Tidak tergantung pada suatu bahasa pemrograman. Notasi-notasinya dapat digunakan untuk seluruh bahasa manapun. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
12
Proses Algoritma Sequence Process: instruksi dikerjakan secara sekuensial, berurutan. Selection / Choice Process: instruksi dikerjakan jika memenuhi kriteria tertentu. Iteration / Repetition Process: instruksi dikerjakan selama memenuhi suatu kondisi tertentu. Concurrent Process: beberapa instruksi dikerjakan secara bersama. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
13
Contoh Kasus Problem: mencari bilangan terbesar dari dua bilangan yang diinputkan user. Contoh Algoritma: Masukkan bilangan pertama Masukkan bilangan kedua Jika bilangan pertama > bilangan kedua maka kerjakan langkah 4, jika tidak, kerjakan langkah 5. Tampilkan bilangan pertama Tampilkan bilangan kedua Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
14
program Bagian-bagian program : Input Proses
Output : Minimal satu output Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
15
Logika Pemrograman Sebuah program dibangun dengan bahasa pemrograman (contoh : Pascal, Java, Assembly, dll) Program bekerja sesuai dengan aturan tertentu. Program tidak pernah usang. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
16
Langkah-langkah Pembuatan Program
Mendefinisikan Masalah Mencari Solusi Membuat Algoritma Menulis Program Menguji Program Menulis Dokumentasi Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
17
… 1. Mendefinisikan Masalah:
Langkah mendefinisikan masalah ini seringkali dilupakan oleh orang / programmer Hukum Murphy (by Henry Ledgard) : “Semakin cepat menulis program, akan semakin lama kita dapat menyelesaikannya”. Tentukan masalahnya, apa saja yang harus dipecahkan dengan menggunakan komputer, dan apa inputan serta outputnya. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
18
… 2. Mencari Solusi: Jika masalah terlalu kompleks, maka ada baiknya masalah tersebut dipecah menjadi modul-modul kecil agar lebih mudah diselesaikan. Contohnya masalah invers matriks, maka kita dapat membagi menjadi beberapa modul: meminta masukkan berupa matriks bujur sangkar mencari invers matriks menampilkan hasil kepada pengguna Dengan penggunaan modul tersebut program utama akan menjadi lebih singkat dan mudah dilihat. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
19
… 3. Membuat Algoritma: Dalam membuat algoritma usahakan memenuhi
dua (syarat) utama, yaitu : Algoritma harus seefesien mungkin Algoritma harus benar-benar sesuai dengan solusi yang kita dapatkan Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
20
… 4. Menulis program Pilihlah bahasa yang mudah dipelajari, mudah digunakan, dan lebih baik lagi jika sudah dikuasai, memiliki tingkat kompatibilitas tinggi dengan perangkat keras dan platform lainnya. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
21
… 5. Menguji Program: Setelah program jadi, silahkan uji program tersebut dengan segala macam kemungkinan yang ada, termasuk error-handlingnya sehingga program tersebut akan benar-benar handal dan layak digunakan. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
22
… 6. Menulis Dokumentasi:
Menulis dokumentasi sangat penting agar pada suatu saat jika kita akan melakukan perubahan atau membaca source code yang sudah kita tulis dapat kita ingat-ingat lagi dan kita akan mudah membacanya. Caranya adalah dengan menuliskan komentar-komentar kecil tentang apa maksud kode tersebut, untuk apa, variabel apa saja yang digunakan, untuk apa, dan parameter-parameter yang ada pada suatu prosedur dan fungsi. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
23
Contoh Logika Misalkan; print*; : cetak satu * prints; : cetak spasi
NL; : cetak baris baru Def ….. Enddef : definisikan sebuah fungsi xxxx() : nama fungsi Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
24
… Perintah: print*; print*; print*;NL; print*; prints; print*;NL;
Output: *** * * Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
25
Output: ***** * Perintah? Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
26
Fungsi Fungsi (atau method) digunakan untuk meringkas sebuah perintah dalam program, sehingga program yang dibangun dapat dibuat lebih rapi dan efisien. Fungsi yang telah dibuat, dapat digunakan berkali-kali. Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
27
… Disederhanakan ke dalam fungsi ?
Misalkan untuk menghasilkan output: ***___*** ___***___ Perintah : print*; print*; print*; prints; prints; prints; print*; print*; print*; NL; prints; prints; prints; print*; print*; print*; prints; prints; prints; Disederhanakan ke dalam fungsi ? Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
28
… Lihat pola yang sama. Buat definisi: Perintah menjadi: Output:
Def tigabintang()= print*; print*; print*; enddef Def tigaspasi()= prints; prints; prints; enddef Perintah menjadi: tigabintang();tigaspasi();tigabintang();NL; tigaspasi();tigabintang(); tigaspasi(); Output: Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
29
Terima Kasih Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
30
KUIS Sebutkan 5 kata yang paling anda ingat dari pertemuan kali ini! Apa alasan anda masuk ke FTI? TUGAS Install FreePascal Buatlah algoritma untuk menghitung: Volume kubus Volume lingkaran Marsel Willem Aipassa, S. Kom.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.