Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pengetahuan Lingkungan

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pengetahuan Lingkungan"— Transcript presentasi:

1 Pengetahuan Lingkungan
Yuliman Purwanto 2015

2 Silabi Pengertian Lingkungan Hidup (Ekologi) dan Masalahnya
Ekologi sebagai dasar Pengetahuan Lingkungan Asas-Asas Lingkungan Pencemaran Lingkungan -. Pencemaran Udara -. Pencemaran Tanah -. Pencemaran Air -. Masalah Sampah dan B3 Penanggulangan Dampak Pencemaran Lingkungan Konsep AMDAL Sistem Standarisasi Lingkungan : ISO 14000

3 Pustaka [1] A. Tresna Sastrawijaya, Pencemaran Lingkungan, Rineka Cipta, 2000 [2] Joni Hermawan, ISO 14000, Modul Perkuliahan, ITS Surabaya, 2001. [3] P.L. Coutrier, Environmental Management System with ISO 14000, Seminar ISO 14000, Surabaya, 1996. [4] Wisnu Arya Wardhana, Dampak Pencemaran Lingkungan, Edisi 3, Andi, 2001. [5] Anderson H. Stanley, Ronald E.B. & Waltow, 1993, Environmental Science, New York : Mc.Millan Publishing Company [6] Miller G.Y., Living in the Environment, Principles, connection & Solution, 9th edition, California: Wadsworth Publishing Company, 2000. [7] Soemarwoto,O., Ekologi Lingkungan Hidup dan Pembangunan, Jakarta:Penerbit Djambatan, 1985. [8] Soeriaatmadja, 1991, Ilmu lingkungan, Bandung: ITB.

4 Evaluasi Ujian Tengah Semester (UTS) : 30% Tugas Mandiri : 30%
Ujian Akhir Semester : 40% 100% Catatan : Tugas mandiri termasuk juga Kehadiran dan Keaktivan.

5 Ekologi  bahasa Yunani oikos (rumah atau tempat hidup) dan logos (ilmu).
Secara harafiah : ilmu yang mempelajari hubungan timbal-balik antara organisme dengan lingkungannya. Ekologi hanya bersifat eksploratif dengan tidak melakukan percobaan, jadi hanya mempelajari apa yang ada dan apa yang terjadi di alam. Ekologi berkembang menjadi ilmu yang mempelajari struktur dan fungsi ekosistem (alam), sehingga bisa menganalisis dan memberi jawaban terhadap berbagai kejadian/gejala alam. Contoh : ekologi bisa memberi jawaban terhadap soal terjadinya tsunami, banjir, tanah longsor, DBD, pencemaran, efek rumah kaca, kerusakan hutan, dlsb.

6 Apa yang Dipelajari dari Ekologi
Bagaimana alam bekerja Bagaimana species beradaptasi dalam habitatnya Apa yang diperlukan organisme dari habitatnya untuk melangsungkan kehidupan Bagaimana organisme mencukupi kebutuhan materi dan energi Bagaimana interaksi antar species dalam lingkungan Bagaimana individu-individu dalam species diatur dan berfungsi sebagai populasi Bagaimana keindahan ekosistem tercipta Mempelajari seluruh pola hubungan timbalbalik antar mahluk hidup dengan lingkungannya dan sebaliknya.

7 Alam Raya….

8 Pembagian Ekologi Autekologi : membahas sejarah hidup dan pola adaptasi individu-individu organisme terhadap lingkungan. Contoh : studi untuk mengetahui hubungan jenis serangga dengan lingkungannya. Sinekologi membahas golongan atau kumpulan organisme yang berasosiasi bersama sebagai satu kesatuan. Contoh : studi untuk mengetahui karakteristik lingkungan di mana serangga itu hidup.

9 Aplikasi Aplikasi ekologi yang nyata saat ini adalah dalam Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) dari semua kegiatan pembangunan dan desain lansekap. Lansekap : wajah dan karakter lahan atau tapak bagian dari muka bumi ini dengan segala kegiatan kehidupan dan apa saja yang ada di dalamnya, baik bersifat alami, non alami atau kedua-duanya yang merupakan bagian atau total lingkungan hidup manusia beserta makhluk-makhluk lainnya. (Zain Rachman, 1981 dalam Zoer´aini, 2003).

10 Pengertian Dasar Individu :
Berasal dari bahasa Latin yaitu in (tidak) dan dividuus (dapat dibagi) jadi individu merupakan bagian organisasi kehidupan yang tidak dapat dibagi lagi. Individu bisa melakukan proses hidup masing-masing (terpisah dari individu lainnya). Contoh : pohon pisang dalam rumpunnya bisa hidup bila dipisahkan dari rumpunnya. Individu dalam Ekologi memiliki makna yang sangat penting, karena dari individu bisa dikumpulkan berbagai jenis data untuk mempelajari tentang kehidupan dalam hubungannya dengan lingkungannya.

11

12 Pengertian Dasar Populasi :
Diartikan sebagai sekelompok individu sejenis yang menempati ruang dan waktu tertentu. Contoh : populasi pohon cengkeh tahun 2005 di Halmahera, Populasi Mahasiswa Udinus 2015, populasi ternak 2009 di Kabupaten Semarang, dlsb. Populasi merupakan kelompok kolektif organisme dari jenis yang sama yang menempati ruang dan waktu tertentu serta memiliki berbagai ciri atau sifat yang unik dari kelompok (bukan sifat individu). Populasi memiliki sejarah hidup, tumbuh dan berkembang seperti yang dimiliki oleh individu. Populasi memiliki organisasi dan struktur yang pasti dan jelas.

13 Pengertian Dasar Populasi (lanjut)
Berdasarkan sifatnya yang unik dan berbeda dengan sifat masing-masing individu, populasi memiliki ciri-ciri : Densitas atau kerapatan atau kepadatan Angka kelahiran (natalitas) Angka kematian (mortalitas) Genetik Struktur Umur Potensi biotik Bentuk pertumbuhan

14 Pengertian Dasar Densitas atau Kerapatan atau Kepadatan :
Menunjukan besarnya populasi dalam satuan ruang. Umumnya dinyatakan sebagai jumlah individu atau biomas persatuan luas atau volume. Contoh : 100 ekor ikan Lele Dumbo per meter persegi atau 5 ekor burung per kurungan 1 meter kubik, dlsb. Densitas sangat penting karena pengaruh populasi terhadap komunitas dan ekosistem tidak hanya jenis organismenya saja tetapi juga densitasnya. Contoh : seekor belalang dalam 1 hektar sawah memiliki pengaruh yang sangat kecil terhadap hasil panen, sehingga keberadaannya tidak menjadi perhatian petani, tetapi jika ada belalang tentu akan sangat bermasalah.

15 Pengertian Dasar Angka Kelahiran (natalitas) :
Kemampuan inheren populasi untuk bertambah. Di alam, angka kelahiran bisa bervariasi sesuai dengan keadaan lingkungan. Angka kelahiran umumnya dinyatakan dalam bentuk angka atau laju yang dihitung berdasarkan jumlah individu baru per satuan waktu per satuan populasi.

16 Pengertian Dasar

17 Pengertian Dasar Angka Kematian (mortalitas) :
Jumlah individu-individu dalam populasi yang mati per satuan waktu. Dalam kondisi ideal maka angka kematian berada pada titik minimum. Mortalitas pasti terjadi pada makhluk hidup meskipun kondisi lingkungan sangat ideal, kematian terjadi karena umur tua atau sebab lain.

18 Pengertian Dasar Genetik :
Sifat-sifat genetik secara langsung berhubungan dengan keberadaan suatu populasi di dalam lingkungan. Termasuk didalamnya antara lain adalah keserasian reproduksi, distribusi, adaptasi dan ketahanan hidup. Faktor genetik dalam mempelajari ekologi memiliki peran penting karena adanya variasi (biodiversitas) genetik akan sangat menentukan eksistensi suatu populasi dalam lingkungan.

19 Pengertian Dasar Struktur Umur
Secara ekologis populasi umumnya memiliki tiga bentuk sebaran umur yaitu muda (prareproduktif), reproduktif dan umur tua (postreproduktif). Lamanya periode umur ekologis jika dibandingkan dengan panjangnya umur sangat beragam tergantung pada jenis organisme dan kondisi lingkungan yang melingkupinya. Beberapa jenis tumbuhan dan hewan memiliki umur prareproduktif yang lebih panjang dan beberapa tidak memiliki umur postproduktif. Populasi organisme yang sama tetapi hidup dalam kondisi lingkungan yang berbeda juga dapat memiliki periode umur ekologis yang berbeda.

20 Pengertian Dasar Struktur Umur (lanjut)
Populasi hewan liar biasanya memiliki umur reproduktif lebih lama dibandingkan dengan hewan peliharaan, contohnya beberapa jenis burung. Biasanya populasi yang sedang berkembang cepat akan didominasi oleh individu-individu muda, populasi yang stationer memiliki umur yang lebih merata dan populasi yang menurun akan didominasi oleh sebagian besar individu-individu yang berumur tua. Sebaran umur dalam populasi akan sangat mempengaruhi natalitas dan mortalitas yang pada akhirnya berpengaruh terhadap densitas populasi.

21 Pengertian Dasar Struktur Umur (lanjut)
Data struktur umur dari populasi biasanya disajikan dalam bentuk piramida umur. Secara teoritis ada tiga bentuk dasar piramida yaitu: Piramida dengan bentuk dasar luas dengan ciri populasi umur muda besar Bentuk segitiga sama sisi atau lonceng dengan jumlah kelompok muda seimbang dengan kelompok tua Bentuk kendi, memiliki jumlah individu muda lebih kecil dari kelompok dewasa

22 Pengertian Dasar Potensi Biotik
Diartikan sebagai kemampuan bawaan yang dimiliki organisme untuk tumbuh atau bereproduksi (reproductive potential). Potensi biotik menggambarkan kemampuan suatu populasi menambah jumlah anggautanya apabila rasio umur sudah mantap dan lingkungan dalam kondisi optimal. Pada kondisi lingkungan tidak atau kurang optimum maka tingkat pertumbuhan populasi menurun. Perbedaan antara potensi biotik dengan kemampuan suatu populasi menambah anggautanya dalam keadaan yang dapat diamati dikenal sebagai daya tahan lingkungan

23 Pengertian Dasar Distribusi Populasi
Pergerakan individu-individu atau alat perkembang biakannya (biji, spora, larva dan lainnya) ke dalam atau ke luar dari suatu populasi atau daerah populasi. Ada tiga bentuk distribusi atau pergerakan populasi yaitu: Migrasi, yaitu pergerakan keluar batas-batas tempat populasi dan datang kembali ke tempat populasi semula secara periodik. Emigrasi, yaitu pergerakan keluar batas-batas tempat populasi sehingga populasi berkurang. Imigrasi, yaitu pergerakan ke dalam batas-batas tempt populasi sehingga populasi bertambah.

24 Pengertian Dasar Distribusi Populasi (lanjut)
Penyebaran populasi (berupa penyebaran individu) memiliki tiga pola dasar yaitu: Acak (random), kondisi distribusi pola ini relatif jarang terjadi di alam Merata (uniform), terjadi apabila kompetisi antara individu-individu sangat tajam dalam memperebutkan ruang hidup yang sama. Berkelompok (clumped), pola distribusi ini dapat berkelompok secara acak (random clumped), berkelompok secara merata dimana penyebaran kelompok dalam suatu daerah membagi ruang hidup yang sama dan berkelompok secara besar. Penyebaran juga dipengaruhi oleh luas daerah dan jumlah populasi.

25 Pengertian Dasar Bentuk Pertumbuhan Populasi
Pertambahan ukuran populasi memiliki pola tertentu yang dikenal sebagai bentuk pertumbuhan populasi. Secara teoritik pertumbuhan populasi terjadi secara eksponensial  terjadi hanya kalau tidak ada faktor apapun yang membatasi pertumbuhan. Di alam lingkungan selalu terbatas shg pertumbuhan di alam memiliki polapola tertentu. Pertumbuhan eksponensial di alam dapat terjadi untuk sementara waktu. Contoh : terjadinya ledakan populasi tikus (tumbuh eksponensial) maka pada titik tertentu populasi akan kembali menurun karena ketersediaan sumber makanan, kompetisi, predator maupun kondisi iklim.

26 Tugas : Buat analisis tentang kondisi lingkungan di mana Anda tinggal, dengan ketentuan sebagai berikut : Jelaskan kondisi rumah tinggal Anda: jumlah jendela, jumlah pintu keluar, letak sumur (kalau ada), letak jamban/wc, letak dapur. Jelaskan adakah saluran pembuangan limbah baik dari dapur maupun dari kamar mandi ? Kalau ada ceritakan kondisinya : ke arah mana saluran pembuangan itu dialirkan ? Jelaskan adakah tempat pembuangan sampah (TPS) di sekitar rumah ? Bagaimana kondisinya ? Jelaskan adakah industri/usaha di sekitar Anda yang menghasilkan polusi (udara, air, dll). Jelaskan hal-hal lain (kalau ada). Tarik kesimpulan dari penjelasan di atas. Tulis pada kertas kwarto/A4, tidak usah dijilid.


Download ppt "Pengetahuan Lingkungan"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google