Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Siklus Hidrologi Ada yang tahu apa itu siklus hidrologi? Back.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Siklus Hidrologi Ada yang tahu apa itu siklus hidrologi? Back."— Transcript presentasi:

1

2 Siklus Hidrologi Ada yang tahu apa itu siklus hidrologi? Back

3 Hujan? Adakah hubungannya dengan siklus hidrologi?
Back

4 Perhatikan komik dibawah ini!
Back

5 Back

6 Sudah paham atau belum? Back

7 Belum? Mari kita bahas bersama!! Back

8 DEFINISI PROSES SIKLUS HIDROLOGI MACAM Back

9 Siklus hidrologi adalah suatu siklus atau sirkulasi air dari bumi ke atmosfer dan kembali lagi ke bumi yang berlangsung secara terus menerus Back

10 1. Evaporasi Air di permukaan bumi, baik di daratan maupun di laut dipanasi oleh sinar matahari kemudian berubah menjadi uap air yang tidak terlihat di atmosfir. Uap air juga dikeluarkan dari daun-daun tanaman melalui sebuah proses yang dinamakan transpirasi. 2. Transpirasi Merupakan proses pelepasan uap air yang berasal dari tumbuh – tumbuhan melalui bagian daun, terutama stomata atau mulut daun. 3. Evapotranspirasi Merupakan gabungan antara proses evaporasi dan transpirasi. 4. Kondensasi Uap air naik ke lapisan atmosfer yang lebih tinggi akan mengalami pendinginan, sehingga terjadi perubahan wujud melalui kondensasi menjadi embun, titik-titik air, salju dan es. Kumpulan embun, titik-titik air, salju dan es merupakan bahan pembentuk kabut dan awan. Back

11 6. Adveksi Merupakan proses pengangkutan air dengan gerakan horizontal seperti perjalanan panas maupun uap air dari satu lokasi ke lokasi yang lain oleh gerakan udara mendatar. 7. Presipitasi Awan yang mengalami adveksi selanjutnya akan mengalami proses presipitasi. Proses prepitasi adalah proses mencairnya awan akibat pengaruh suhu udara yang tinggi. Pada proses inilah hujan terjadi. Butiran-butiran air jatuh dan membasahi permukaan bumi. 8. Run off Run off atau limpasan adalah suatu proses pergerakan air dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah di permukaan bumi. 9. Infiltrasi Perembesan atau pergerakan air ke dalam tanah melalui pori – pori tanah. 10. Intersepsi Hujan turun di hutan yang lebat, tetapi air tidak sampai ke tanah, akibat intersepsi, air hujan tertahan oleh daun-daunan dan batang pohon. Back

12 Back

13 Macam Berdasarkan panjang pendeknya proses yang di alaminya siklus hidrologi dapat dibedakan menjadi 3 macam. Macam macam siklus hidrologi tersebut yaitu siklus hidrologi pendek, siklus hidrologi sedang, dan siklus hidrologi panjang. 1. Siklus Hidrologi Pendek Siklus hidrologi pendek adalah siklus hidrologi yang tidak melalui proses adveksi. Uap air yang terbentuk melalui siklus ini akan diturunkan melalui hujan di daerah sekitar laut. Berikut penjelasan singkat dari siklus hidrologi pendek ini: Air laut mengalami proses evaporasi dan berubah menjadi uap air akibat adanya panas matahari. Uap air akan mengalami kondensasi dan membentuk awan. Awan yang terbentuk akan menjadi hujan di permukaan laut. Back

14 2. Siklus Hidrologi Sedang Siklus hidrologi sedang adalah siklus hidrologi yang umum terjadi di Indonesia. Siklus hidrologi ini menghasilkan hujan di daratan karena proses adveksi membawa awan yang terbentuk ke atas daratan. Berikut penjelasan singkat dari siklus hidrologi sedang ini: Air laut mengalami proses evaporasi dan berubah menjadi uap air akibat adanya panas matahari. Uap air mengalami adveksi karena angin sehingga bergerak menuju daratan. Di atmosfer daratan, uap air membentuk awan dan berubah menjadi hujan.Air hujan di permukaan daratan akan mengalami run off menuju sungai dan kembali ke laut. 3. Siklus Hidrologi Panjang Siklus hidrologi panjang adalah siklus hidrologi yang umumnya terjadi di daerah beriklim subtropis atau daerah pegunungan. Dalam siklus hidrologi ini, awan tidak langsung diubah menjadi air, melainkan terlebih dahulu turun sebagai salju dan membentuk gletser. Berikut penjelasan singkat dari siklus hidrologi panjang ini: -Air laut mengalami proses evaporasi dan berubah menjadi uap air akibat adanya panas matahari. -Uap air yang terbentuk kemudian mengalami sublimasi -Awan yang mengandung kristal es kemudian terbentuk. -Awan mengalami proses adveksi dan bergerak ke daratan -Awan mengalami presipitasi dan turun sebagai salju. -Salju terakumulasi menjadi gletser. -Gletser mencair karena pengaruh suhu udara dan membentuk aliran sungai. -Air yang berasal dari gletser mengalir di sungai untuk menuju laut kembali.

15 Masih belum Paham juga? Simak video dibawah ini!

16 Terimakasih… Start


Download ppt "Siklus Hidrologi Ada yang tahu apa itu siklus hidrologi? Back."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google