Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehYandi Yuwono Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
10. HASIL PENELITIAN Keterbatasan Penelitian.
Sebelum masuk pada pemaparan hasil dan pemba-hasan perlu dicantumkan keterbatasan penelitian dan etikanya. Keterbatasan Penelitian. Menjelaskan tentang beberapa keterbatasan penelitian, misalnya jumlah sampel yang minim karena alasan tertentu, teknik sampling yang belum representatif,
2
Etika Penelitian. pemilihan statistik atau teknik analisis data,
instrumen pengumpul data, waktu dan faktor lain yang bisa menjadi residu atau perancu sehingga bisa menyebabkan penelitian kurang berkualitas. Etika Penelitian. Etika penelitian ini meliputi Informed Consent (persetujuan), Anonimity (tanpa nama), dan Confidentiality ( kerahasiaan).
3
HASIL DAN PEMBAHASAN Hasil Penelitian.
Umumnya hasil penelitian disajikan dalam bentuk tabel dan/atau dilengkapi gambar diagram, tanpa ada tanggapan atau analisis. Isi utamanya meliputi data tentang gambaran lokasi penelitian Data umum responden data khusus yang terkait langsung dengan hal-hal yang diteliti atau isi pokok penelitian.
4
Pembahasan Hasil Penelitian.
Bagian ini merupakan tempat peneliti mengemukakan pendapat menganalisis makna temuan yang dinyatakan dalam hasil penelitian dihubungkan dengan pernyataan hipotesis. Ketajaman peneliti diperlukan untuk mendapatkan penelitian yang berkualitas didukung oleh teori atau kepustakaan yang relevan.
5
SIMPULAN DAN SARAN Simpulan.
Berisi tentang ringkasan hasil dan pembahasan Menjawab atau mengacu pada masalah atau tujuan penelitian. Singkat, padat tegas dan jelas Tidak diperkenankan memberikan ulasan lagi secara detil.
6
Saran. Bagian ini merupakan tempat peneliti memberikan masukan, sumbangan pikiran menuangkan harapan berdasarkan temuan hasil penelitian. Ditujukan untuk peneliti selanjutnya, untuk institusi, organisasi profesi, praktisi atau masyarakat luas yang berkaitan dengan hasil penelitian ini. Sebaiknya mengarah pada isi hasil temuan dan tepat sasarannya
7
DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN
Berisi tentang daftar bacaan yang dijadikan bahan rujukan penelitian. Relevan dengan judul/topik penelitian, bukan pada banyaknya sumber yang disebutkan dalam daftar pustaka Penulisan sesuai dengan cara harvard
8
Lampiran. Pelengkap dari suatu penelitian
umumnya berisi tentang jadual penelitian, surat ijin pengambilan data dari lembaga, surat persetujuan responden, Instrumen pengumpul data, uji validitas dan reliabilitas, proses analisis data, dan lain-lain yang dianggap perlu.
9
Selesai . . .
Presentasi serupa
© 2025 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.