Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro 2016

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro 2016"— Transcript presentasi:

1 Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro 2016
ETIKA AKADEMIK Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro 2016

2 PELANGGARAN AKADEMIK Aktivitas yang termasuk dalam kategori tindakan tidak etis dan atau pelanggaran akademik merupakan perbuatan terlarang, antara lain adalah: penyontekan/kecurangan dalam ujian/cheating, plagiat, perjokian, pemalsuan, penyuapan, tindakan diskriminatif, dll.

3 Penyontekan/Kecurangan Dalam Ujian (Cheating)
Penyontekan yaitu kegiatan sadar (sengaja) atau tidak sadar yang dilakukan seorang peserta ujian yang dapat mencakup (1) mencontoh hasil kerja milik peserta ujian lain, dan (2) menggunakan atau mencoba menggunakan bahan-bahan, informasi atau alat bantuan studi lainnya yang tidak diijinkan dalam ujian atau tanpa ijin dari Dosen yang berkepentingan.

4 Plagiat Bentuk tindakan plagiat antara lain mengambil gagasan/pendapat/hasil temuan orang lain baik sebagian atau seluruhnya tanpa seijin atau tanpa menyebutkan sumber acuannya secara jujur.

5 Perjokian Tindakan yang dilakukan dengan sengaja atau tidak, menggantikan kedudukan atau melakukan tugas atau kegiatan untuk kepentingan orang lain, atas permintaan orang lain atau kehendak sendiri dalam kegiatan akademik.

6 Pemalsuan Mengganti, meniru atau mengubah/memalsukan nama, tanda tangan, nilai atau tugas-tugas, praktikum, transkrip akademik, ijasah, stempel, kartu tanda mahasiswa, gelar akademik, dan keterangan atau laporan dalam lingkup kegiatan akademik maupun non akademik, serta memberikan keterangan atau kesaksian palsu.

7 Tindakan Suap Menyuap Memberikan ataupun menerima imbalan uang, barang atau bentuk lainnya yang dilakukan untuk mendapatkan keuntungan tertentu secara tidak sah baik bagi penerima maupun pemberi. Tindakan lain yang termasuk dalam kategori ini adalah usaha untuk mempengaruhi atau mencoba mempengaruhi orang lain baik dengan cara membujuk,memberi hadiah atau berupa ancaman dengan maksud mempengaruhi penilaian terhadap prestasi akademik.

8 Tindakan Diskriminatif
Membedakan perlakuan terhadap seseorang yang berkepentingan dalam kegiatan akademik yang didasarkan pada pertimbangan faktor gender, agama, suku, ras, status sosial, dan fisik seseorang sehingga menimbulkan kerugian pada orang tersebut.

9 Lain-lain Berbagai tindakan lain yang merupakan perbuatan terlarang dan dapat memiliki implikasi pada sanksi akademik antara lain Menyobek halaman buku perpustakaan atau mengambil tanpa hak buku atau peralatan pembelajaran, merusak atau menghilangkan alat atau bahan laboratorium dan sarana- sarana pendidikan lainnya Tindakan-tindakan lain yang merendahkan martabat masyarakat akademik, misalnya: mengkonsumsi narkoba dan miras, melakukan tindakan asusila, dan sejenisnya.

10 Tata Tertib Di Ruang Administrasi/Kantor
Bagi mahasiswa yang mengurus administrasi diharuskan: Berpakaian sopan dan rapi (tidak memakai kaos oblong dan/atau sandal) Membawa KTM yang berlaku. Tidak merokok, makan dan minum di dalam ruang administrasi/kantor. Bagi mahasiswa yang melanggar tata tertib di atas tidak akan dilayani urusan administrasinya.

11 Tata Tertib Perkuliahan Mahasiswa diperbolehkan mengikuti kuliah jika:
Berpakaian sopan dan rapi (tidak memakai kaos oblong dan/atau sandal). Tidak merokok, makan dan minum. Tidak melakukan pembicaraan yang mengganggu perkuliahan (termasuk menggunakan Handphone, Pager, dsb). Tidak membuat kegaduhan. Tidak mengotori ruang kuliah (corat-coret, membuang sampah, dsb). Namanya tercantum dalam presensi yang sudah resmi. Bagi mahasiswa yang melanggar tata tertib di atas tidak diperkenankan mengikuti kuliah.

12 ETIKA BERBUSANA DI DALAM KAMPUS
Bagi Laki-laki: Selama berada dalam lingkungan kampus, Mahasiswa, Dosen, dan Karyawan wajib berpakaian rapi dan sopan. Selama dalam kegiatan perkuliahan Mahasiswa dan Dosen wajib menggunakan sepatu, baju berkerah, dan tidak oblong. Tidak berhias dan memakai perhiasan atau asesoris yang berlebihan. Tidak memakai anting telinga atau hidung.

13 ETIKA BERBUSANA DI DALAM KAMPUS
Bagi Perempuan: Selama dalam lingkungan kampus, Mahasiswi, Dosen, dan Karyawati wajib berpakaian rapi dan sopan. Tidak menggunakan pakaian (busana) yang dapat memperlihatkan bagian tubuh tertentu seperti pusar, punggung atau yang lainnya. Selama dalam kegiatan perkuliahan Mahasiswi dan Dosen wajib menggunakan sepatu, memakai baju berkerah dan tidak oblong. Menggunakan rok (bawahan) minimal di bawah lutut. Tidak berhias dan memakai perhiasan atau asesoris berlebihan.

14 ETIKA TATA KRAMA Cara menghubungi dan mengirim Pesan Singkat kepada Dosen Mengirim Pesan Singkat kepada Dosen Jam Mengirim Pesan Singkat adalah Jam Kerja Menuliskan salam di awal pesan Menuliskan identitas anda Menuliskan keperluan anda dengan jelas Menuliskan kata terima kasih di akhir Menghubungi /menelefon Dosen Membuat ijin terlebih dahulu melalui SMS Mengucapkan salam Menyebutkan Identitas anda Menjelaskan keperluan anda dengan singkat dan jelas Mengucapkan kata terima kasih di akhir

15 Contoh Kesalahan dalam Berkomunikasi dengan Dosen
ETIKA TATA KRAMA Contoh Kesalahan dalam Berkomunikasi dengan Dosen Waduch Pak…..!!! Jangan gitu lhok, Paaakk. Assalamualaikum Pak, Maaf Pak Posisi di mana?  53l4m4t P49i P4k F4j4r, m44f 53b3lumny4, ini 54y4 Joki…., d4n t3rim4 k45ih p4k 53b3lumny4. Oucchh gitcu ya bapagh, trima kachihh bangettzzz yach pak.  Aaaaaaaaaaa……..!!!!!!!! (plis deh,, ojok lebay ….hmmmm…)

16 Contoh Kesalahan dalam Berkomunikasi dengan Dosen
ETIKA TATA KRAMA Contoh Kesalahan dalam Berkomunikasi dengan Dosen Jangan “memerintah” Dosen Memerintah dalam hal ini, seringkali sms mahasiswa itu memerintah dosen, dan itu sangat kurang tepat,misalnya sperti ini: • Pak, ini saya masih ngeprint, tunggu yaa…!!! • Pak, mohon tunggu ya, saya mandi dulu…!! • Wah pagi saya nggak bisa e pak, Sore aja ya pak ?

17 ETIKA TATA KRAMA Beberapa etika yang harus diperhatikan ketika berada di lingkungan kampus yaitu sebagai berikut: 1. Ketika bertemu atau berpapasan dengan dosen atau teman hendaknya menyapa dengan sopan. 2. Berpakaian yang rapi dan sopan, karena dari cara berpakaian orang dapat menilai kepribadian kita seperti apa. 3. Sebelum masuk kedalam kelas hendaknya mengetok pintu dan mengucap salam. 4. Memperhatikan dosen ketika dosen sedang menjelaskan. 5. Menghargai pendapat teman apabila teman sedang berbicara. 6. Tidak mencela pembicaraan dosen atau teman jika sedang berbicara. 7. Tidak berbicara, tertawa yang terlampau keras karena suara kita bisa mengganggu orang lain yang ada di sekitar kita.

18 Terima kasih


Download ppt "Manajemen Perhotelan Universitas Dian Nuswantoro 2016"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google