Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

CANCER.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "CANCER."— Transcript presentasi:

1 CANCER

2 Topik yang akan di bahas :
Definisi secara umum Patofisiologi Gejala klinis Pencengahan secara umum Penanganan

3 Kanker Kanker merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel- sel jaringan tubuh yang tidak normal dan tidak terkontrol sehingga bisa mengganggu dan merusak sel-sel jaringan lain Kanker merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh terganggunya kontrol regulasi pertumbuhan sel-sel normal. Sebagai bukti dari terganggunya kontrol regulasi sel-selnya, kanker memiliki perbedaan yang mencolok dibandingkan dengan sel-sel normal dalam tubuh kita. Kanker adalah segolongan penyakit yang ditandai dengan pembelahan sel yang tidak terkendali dan kemampuan sel-sel tersebut untuk menyerang jaringan biologis lainnya, baik dengan pertumbuhan langsung di jaringan yang bersebelahan (invasi) atau dengan migrasi sel ke tempat yang jauh (metastasis).

4 Patofisiologi,,,, Kanker terjadi jika sel-sel membelah diri secara tidak terkendali. Sel-sel abnormal ini dapat menyerang jaringan di dekatnya atau berpindah ke lokasi yang jauh dengan cara memasuki aliran darah atau sistem limfatik. Sel kanker muncul setelah terjadi mutasi-mutasi pada sel normal yang sering disebabkan oleh zat-zat karsinogen. zat karsinogen memicu terjadinya Karsinogenesis(transformasi sel normal menjadi sel kanker. transformasi tersebut berupa Mutasi Gen). Karsinogenesis terbagi menjadi 3 tahap. Tahap pertama merupakan Inisiasi yatu kontak pertama sel normal dengan zat Karsinogen yang memancing sel normal tersebut menjadi ganas. Tahap kedua yaitu Promosi, sel yang terpancing tersebut membentuk klon melalui pembelahan(poliferasi) Tahap terakhir yaitu Progresi, sel yang telah mengalami poliferasi mendapatkan satu atau lebih karakteristik neoplasma ganas.

5 Lanjutan … Pembentukan sel kanker dapat disebabkan oleh adanya riwayat keturunan (genetik), faktor lingkungan ( merokok, sinar ultraviolet), faktor makanan yang mengandung bahan berzat-zat kimia, virus , gangguan keseimbangan hormonal , faktor emosional/ kejiwaaan .

6 Tipe-tipe Kanker Kanker yang menyerang jaringan konektif, otot, dan jaringan tulang disebut kanker Sarcoma. Kanker yang tumbuh di daerah terluar dan terdalam dari permukaan tubuh seperti kulit, permukaan saluran gastro internal, dan bagian dalam pembuluh darah disebut Carcinoma. Kanker pada saluran pembentuk darah, saluran vaskular, dan pada jaringan meliputi Lymphoma, Leukimia, dan Myeloma. Kanker pada jaringan saraf, meliputi neuroma, glioma, dan neuroblastoma.

7 Apa itu gejala dari kanker
W : Waktu buang air besar atau kecil ada perubahan kebiasaan atau gangguan. A : Alat pencernaan terganggu dan susah menelan. S : Suara serak dan batuk yang tidak kunjung sembuh. P : Payudara atau di tempat lain ada benjolan. A : Andeng-andeng atau tahi lalat berubah sifat, menjadi semakin besar dan gatal. D : Darah atau lendir yang tidak normal keluar dari lubang-lubang tubuh. A : Ada koreng atau borok yang tidak bisa sembuh.

8 Pencengahan .. Cara pencegahan umum kanker adalah mengurangi paparan terhadap bahan karsinogen, misalnya tidak merokok, menghindari makanan tinggi lemak, menambah makanan tinggi serat seperti sayuran dan buah, hidup akif fisik, mengupayakan berat badan yang ideal, dan hidup dengan pola sehat. Pencegahan juga dapat dilakukan dengan penapisan atau screening terhadap kemungkinan terkena kanker. Tes penapisan kanker ini dimaksudkan untuk mengetahui kemungkinan terjadinya kanker sehingga dapat menurunkan jumlah kematian akibat kanker karena jika kanker ditemukan pada stadium sangat dini, dimana kanker belum menyebar lebih jauh, biasanya kanker tersebut dapat diobati dan memberikan hasil yang optimal.

9 Penanganan kanker 1. Kemoterapi
Kemoterapi memiliki prinsip kerja yaitu meracuni atau membunuh sel- sel kanker, mengontrol pertumbuhan sel kanker, dan menghentikan pertumbuhannya agar tidak menyebar atau untuk mengurangi gejala- gejala yang disebabkan oleh kanker. Kemoterapi bersifat sistematik, berbeda dengan radiasi atau pembedahan yang bersifat setempat, karenanya kemoterapi dapat menjangkau sel-sel kanker yang mungkin sudah menjalar dan menyebar ke bagian tubuh yang lain. 2. Radiasi / penyinaran Pengobatan Kanker dengan Radiasi biasanya dilakukan sebelum atau sesudah operasi untuk mengecilkan tumor. Radiasi dilakukan dalam usaha menghancurkan jaringan-jaringan yang sudah terkena Kanker.

10 Lanjutan,, 3. Pembedahan Pembedahan merupakan bentuk pengobatan kanker yang paling tua. Beberapa kanker sering dapat disembuhkan hanya dengan pembedahan jika dilakukan pada stadium dini.  Untuk beberapa kasus, pengobatan kanker terbaik merupakan kombinasi dari pembedahan, radiasi dan kemoterapi. Pembedahan atau radiasi mengobati kanker yang daerahnya terbatas, sedangkan kemoterapi bertujuan membunuh sel-sel kanker yang berada diluar jangkauan pembedahan maupun radiasi. Terkadang radiasi atau kemoterapi dilakukan sebelum pembedahan untuk memperkecil ukuran tumor atau setelah pembedahan untuk menghancurkan sel-sel kanker yang mungkin masih tersisa.

11


Download ppt "CANCER."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google