Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

MAKALAH SISTEM OPERASI

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "MAKALAH SISTEM OPERASI"— Transcript presentasi:

1 MAKALAH SISTEM OPERASI
DISUSUN OLEH : MHD. SYARIF FITIRIALIS DILLY YUDI WIBOWO DINA HAYATI 2011 TEKNIK INFORMATIKA POLITEKNIK KAMPAR MAKALAH SISTEM OPERASI “ MINIX “

2 MINIX Minix adalah sebuah sistem operasi keturunan UNIX yang bersifat open-source, yang dibuat berdasarkan arsitektur microkernel. Kernel sistem operasi ini dibuat oleh seorang profesor di Vrije Universiteit Amsterdam, Belanda yang bernama Andrew Stuart Tanenbaum yang pada awalnya ditujukan untuk tujuan edukasional. Minix juga menjadi inspirasi bagi Linus Torvalds untuk membuat kernel Linux. Sejarah Singkat Minix Salah seorang mahasiswa dari Finlandia yang bernama “Linus Torvalds” yang mempunya hobi “Coding”. Tapi sangat disayangkan bahwasanya pada saat itu “Operating System / Sistem Operasi” sangat mahal harganya, Dan kode-kode program pembentuk sistem operasi atau sering disebut source code sudah tidak lagi tersedia secara bebas. Karena keadaan seperti itulah, Linus Torvalds mencoba sistem operasi lain yaitu MINIX (Minimal Unix), MINIX adalah sistem operasi tiruan yang sangat sederhana seperti Unix yang dibuat oleh Dr. Andrew Tanenbaum yang sering digunakannya untuk mengajarkan kepada mahasiswanya tentang cara kerja internal sistem operasi.  

3 Namun sayang sekali, Source Code MINIX juga memiliki licensi, yaitu anda diperbolehkan untuk melihat, tapi tidak diperbolehkan untuk merubah kode tersebut. Dikarenakan Linus Torvalds saat itu mengalami frustasi karna lisensi tersebut.  Linus mempelajari seluruh code-code dari MINIX tersebut dan berkat ke jeniusannya,  Linus Torvalds berhasil menciptakan inti sistem operasi (kernel) yang akhirnya diberi nama Linux (Linux's MINIX) Setelah dia berhasil membuat Inti Sistem Operasi (kernel), ia mengirimkan untuk mengharapkan kerjasama komunitas untuk membantu menyempurnakan Linux. Ternyata tanpa disadari oleh Linus Torvalds dan ternyata tidak terpikirkan oleh Linus Torvalds, ternyata yg ia kirimkan ke komunitas mendapatkan respon yang sangat menakjubkan. Programmer-programmer saling bahu-membahu untuk mengembangkan Kernel karya Linus tersebut. Dan sampai sekarang ini Linux bisa bersaing dengan sistem operasi lain yang termahal sekalipun.

4 Andrew Stuart Tanenbaum membuat Minix di Vrije Universiteit Amsterdam, Belanda untuk memberikan contoh bagi prinsip-prinsip dalam sistem operasi pada buku Operating Systems: Design and Implementation yang dibuat olehnya serta diterbitkan oleh Prentice Hall pada tahun Kode sistem operasi tersebut terdiri atas kira-kira baris, yang terdiri atas kernel, manajer memori, dan sistem berkas yang diulas di dalam buku. Sistem operasi ini kebanyakan ditulis dalam bahasa pemrograman C. Tanenbaum pada awalnya mengembangkan Minix sebagai sebuah sistem operasi UNIX yang kompatibel dengan komputer IBM PC dan IBM PC/AT. Versi 1.5 dari Minix akhirnya di port ke dalam arsitektur mikroprosesor Motorola 68000, yang digunakan oleh banyak platform populer seperti Atari ST, Amiga, dan Apple Macintosh.

5 Selain x86, dan Motorola 68000, Minix juga dapat berjalan di atas Sun SPARC. Karena Motorola kurang sukses di pasaran, Minix versi 2.0 akhirnya kembali dibuat hanya dalam format x86 saja. Minix versi 3 telah dirilis, seiring dengan penerbitan buku Operating Systems Design and Implementation, Third Edition (Prentice Hall, 2006, ISBN ) yang dibuat oleh Tanenbaum beserta Albert S. Woodhull. Kompilator yang digunakan untuk melakukan kompilasi Minix, merupakan sebuah kompilator yang diturunkan dari Amsterdam Compiler Kit. Saat ini, melakukan kompilasi terhadap kernel Minix belum mungkin jika menggunakan kompilator lainnya (gcc, atau kompilator lainnya).

6 Kelebihan dan kekurangan Minix
Kelebihan-kelebihan Minix secara umum Minix merupakan sistem operasi bebas dan terbuka alias tidak ada biaya lisensi untuk membeli atau menggunakan Minix. Minix bisa dikatakan lebih aman dibandingkan Operating System dari Microsoft Minix memiliki aplikasi yg lengkap dan terus dikembangkan “ aplikasi yang terdapat di Windows, telah terdapat di Minix” Minix relatif stabil Komputer-komputer yang memiliki spesifikasi rendahpun masih bisa digunakan untuk menjalankan Operating System ini.

7 Kekurangan Minix  Banyak pengguna yang belum terbiasa dengan Minix dan masih ‘Windows minded’. Hal ini dapat diatasi dengan pelatihan-pelatihan atau edukasi kepada pengguna agar mulai terbiasa dengan Minix. Dukungan perangkat keras dari vendor-vendor tertentu yang tidak terlalu baik pada Minix. Untuk mencari daftar perangkat keras yang didukung pada Minix. ·Proses instalasi software / aplikasi yang tidak semudah di Windows. Instalasi software di Minix, akan menjadi lebih mudah bila terkoneksi ke internet atau bila mempunyai CD / DVD repository-nya. Bila tidak, maka anda harus men-download satu per satu package yang dibutuhkan beserta dependencies-nya.  Bagi administrator sistem yang belum terbiasa dengan Unix-like (seperti Minix), maka mau tidak mau harus mempelajari hal ini. Sehingga syarat untuk menjadi administrator adalah manusia yang suka belajar hal-hal baru dan terus-menerus belajar.

8 Minix dan Linux Desain prinsip sistem operasi yang diterapkan oleh Tanenbaum terhadap Minix mempengaruhi keputusan desain yang diambil oleh Linus Torvalds dalam rangka pembuatan kernel Linux. Linus Torvalds memang menggunakan Minix dan menghargainya, tapi desain yang dibuatnya berbeda secara signifikan jika dibandingkan dengan Minix, terutama ketika melihat desain kernelnya (Linux menggunakan monolithic kernel sementara Minix merupakan microkernel). mengenal Minix OS Gambar Desktop pada Sistem Operasi Minix 3

9 sebuah keterangan artikel tua yang dimuat dari minix3
sebuah keterangan artikel tua yang dimuat dari minix3.org menceritakan betapa hebatnya sistem operasi tua ini bekerja. Seperti Linux- memang Linux adalah Minix, Linux dibangun pertama kali berbasiskan kernel yang dituliskan oleh pencipta Minix OS. sesuai dengan logo "Rakun" pada Minix, Minix memiliki ke unggulan yang hebat diantara Sistem Operasi manapun (sebelum Linux lahir) antara lain : Sistem Kerja Minix hanya menggunakan Single Chip 2. Sistem ini tidak banyak memakan Memory RAM 3. Menggunakan sedikit energi listrik. 4. Bisa di Modifikasi (remaster) 5. Dan yang PAsti MINIX ber-lable kan GPL (General Public License) alias Gratis apa saja Fiturnya...? * terkomplikasi dengan POSIX * Jaringan menggunkan TCP/IP

10 X Window System. Languages: cc, gcc, g++, perl, python, etc
* X Window System * Languages: cc, gcc, g++, perl, python, etc. * terdapat lebih dari 650 Program UNIX * Many improvements since V2 * Multi Pengguna dan Multi Pemprograman * tidak Perlu meng-Install Driver Device * High degree of fault tolerance * termasuk juga ribuan Kode C Spesifikasi Hardware yang kompitable MINIX 3, Kamu harus memiliki PC 386, 486, atau Pentium CPU atau sejenisnya. minimum RAM yang dimiliki adalah 16 MB (minimum Binary setelah 8 karakter). pada ukuran 8-MB MINIX juga mampu berjalan, hanya saja berjalan sangat lambat karena tidak ada ruang cahce untuk berlari. MINIX banyak didistribusikan melalui Live CD itu artinya sebelum kamu Installasikan ke Komputer kamu bisa mencoba Fitur-fitur dan aplikasi-aplikasi di dalam Minix dan jika tidak cocok Installasi bisa dibatalkan tanpa menanam 1 Bite pun pada hard disk, jika kamu hendak menginstallkan Minix pada komputer, harus ada 50 MB lokasi untuk menyimpan sistem (minimal) dan minimalis aplikasi serta fitur dari minix, namun jika kamu menempatkan dalam ukuran 600 MB kamu akan mendapatkan semua Source dan semua aplikasi yang canggih.

11 Versi yang tersedia saat ini minix hanya merilis hingga MINIX 3 (3. 1
Versi yang tersedia saat ini minix hanya merilis hingga MINIX 3 (3.1.2) namun itu semua akan mengalami perkembangan dan penyempurnaan. namun jika kita sulit menemukan Minix, kita dapat mendownloadnya atau menggunkan FreeBSD atau Linux yang saat ini sudah sempurna dengan pembaharuan kernel seri 2.4 nya. minix sedang meneliti struktur Xscale dan PowerPC. variasi program baru dan hard ware baru masih proses pengembangan, dan kemudian akan di umumkan kembali. sebenarnya Minix memiliki pelayanan yang tak kalah dengan Linux dalam hal pelayanan pengembangan sistem dan distribusi. semua atau salah satu dari versi Minix dapat di download di situs resminya. atau butuh informasi tambahan bisa hubungi Minix3.org atau ingin berlangganan informasi bisa kunjungi comp.os.minix.

12 Sejarah Sistem Operasi 1980-2008
Jangan melupakan sejarah …! Kalimat ini bukan hanya berlaku di dunia nyata, tetapi juga di dunia komputer. Mempelajari sejarah memang menarik, bahkan sekalipun itu hanya sejarah sistem operasi suatu komputer. Paling tidak dengan mempelajari sejarah sistem operasi komputer, wawasan kita bertambah luas dan tidak hanya berkutat pada satu sistem operasi saja. Artikel ini akan menguraikan sejarah sistem operasi dari DOS, Mac, Windows, BSD, sampai Linux. 1980 QDOS  : Tim Paterson dari Seattle Computer menulis QDOS yang dibuat dari OS terkenal pada masa itu, CP/M. QDOS (Quick and Dirty Operating System) dipasarkan oleh Seatle Computer dengan nama 86-DOS karena dirancang untuk prosesor Intel 8086. Microsoft : Bill Gates dari Microsoft membeli lisensi QDOS dan menjualnya ke berbagai perusahaan komputer. 1981 PC­ DOS : IBM meluncurkan PC­ DOS yang dibeli dari Microsoft untuk komputernya yang berbasis prosesor Intel 8086. MS­ DOS : Microsoft menggunakan nama MS­ DOS untuk OS ini jika dijual oleh perusahaan diluar IBM.

13 1983 MS­ DOS 2.0 : Versi 2.0 dari MS­ DOS diluncurkan pada komputer PC XT. 1984 System 1.0 : Apple meluncurkan Macintosh dengan OS yang diturun kan dari BSD UNIX. System 1.0 merupakan sistem operasi pertama yang telah berbasis grafis dan menggunakan mouse. MS ­DOS 3.0 : Microsoft meluncurkan MS DOS 3.0 untuk PC AT yang menggunakan chip Intel dan yang mulai mendukung penggunaan hard disk lebih dari 10 MB. MS ­DOS 3.1 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 3.1 yang memberikan dukungan untuk jaringan. 1985 MS ­Windows 1.0 : Microsoft memperkenalkan MS­Windows, sistem operasi yang telah menyediakan  lingkungan berbasis grafis (GUI) dan kemampuan multitasking. Sayangnya sistem operasi ini sangat buruk performanya dan tidak mampu menyamai kesuksesan Apple. Novell Netware : Novell meluncurkan sistem operasi berbasis jaringa n Netware 86 yang dibuat untuk prosesor Intel 8086.

14 1986 MS­ DOS 3.2 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 3.2 yang menambahkan dukungan untuk floppy  3.5 inch 720 KB. 1987 OS/2 : IBM memperkenalkan OS/2 yang telah berbasis grafis, sebagai calon pengganti IBM PC DOS. MS­ DOS 3.3 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 3.3 yang merupakan versi paling populer dari MS DOS. Windows 2.0 : Windows versi 2.0 diperkenalkan. MINIX : Andrew S. Tanenbaum mengembangkan Minix,  sistem operasi berbasis Unix yang ditujukan  untuk pendidikan. MINIX nantinya menginspir asi pembuatan Linux. 1988 MS­ DOS 4.0 : Microsoft mengeluarkan MS­DOS 4.0 dengan suasana grafis. WWW : Proposal World Wide Web (WWW) oleh Tim Berners­Lee. 1989 NetWare/386 (juga dikenal sebagai versi 3) diluncurkan oleh Nove ll untuk prosesor Intel

15 1990 Perpisahan : Dua perusahaan raksasa berpisah, IBM berjal an dengan OS/2 dan Microsoft berkonsentrasi pada Windows. Windows 3.0 : Microsoft meluncurkan Windows versi 3.0 ya ng mendapat sambutan cukup baik. MS­ Office : Microsoft membundel Word, Excel, dan PowerPoint untuk menyingkirkan saingannya seperti Lotus 1­2­ 3, Wordstar, Word Perfect dan Quattro. DR DOS : Digital Research memperkenalkan DR DOS 5.0. 1991 Linux 0.01 : Mahasiswa Helsinki bernama Linus Torvalds mengembangkan OS berbasis Unix dari sistem operasi Minix yang diberi nama Linux. MS DOS 5.0 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 5.0 dengan penambahan fasilitas full­-screen editor,  undelete, unformat dan Qbasic.

16 1992 Windows 3.1 : Microsoft meluncurkan Windows 3.1 dan ke mudian Windows for Workgroups 3.11 di tahun berikutnya. 386 BSD : OS berbasis Open Source turunan dari BSD Unix didistribusikan oleh Bill Jolitz setelah meninggalkan Berkeley Software Design, Inc (BSDI). 386 BSD nantinya menjadi induk dari proyek Open Source BSD lainnya, seperti NetBSD, FreeBSD, dan OpenBSD. Distro Linux : Linux didistribusikan dalam format distro y ang merupakan gabungan dari OS plus program aplikasi. Distro pertama Linux dikenal sebagai S LS (Softlanding Linux System).

17 1993 Windows NT : Microsoft meluncurkan Windows NT, OS per tama berbasis grafis tanpa DOS  didalamnya yang direncanakan untuk server jaringan. Web Browser : NCSA memperkenalkan rilis pertama Mosa ic, browser web untuk Internet. MS­ DOS 6.0 : Microsoft memperkenalkan MS­ DOS 6.0 Upgrade, yang mencakup program kompresi  harddisk DoubleSpace. Slackware : Patrick Volkerding mendistribusikan Slackwar e Linux yang menjadi distro populer pertama di kalangan pengguna Linux. Debian : Ian Murdock dari Free Software Foundation (FSF)  membuat OS berbasis Linux dengan nama Debian. MS­ DOS 6.2 : Microsoft meluncurkan MS­DOS 6.2. NetBSD : Proyek baru OS berbasis Open Source yang dike mbangkan dari 386BSD dibuat dengan menggunakan nama NetBSD. FreeBSD : Menyusul NetBSD, satu lagi proyek yang juga d ikembangkan dari 386BSD dibuat dengan  nama FreeBSD.

18 1994 Netscape : Internet meraih popularitas besar saat Netscape memperkenalk an Navigator sebagai browser Internet. MS­DOS 6.22 : Microsoft meluncurkan MS­ DOS 6.22 dengan program kompresi bernama DriveSpace. Ini merupakan versi terakhir dari MS DOS. FreeDOS : Jim Hall, mahasiswa dari Universitas Wisconsin­ River Falls Development mengembangkan FreeDOS. FreeDOS dibuat setelah Microsoft berniat menghentikan dukungannya untuk DOS dan menggantikannya dengan Windows 95. SuSE : OS Linux versi Jerman dikembangkan oleh Software und System Entwicklung GmbH (SuSE) dan dibuat dari distro Linux pertama, SLS. Red Hat : Marc Ewing memulai pembuatan distro Red Hat Linux. 1995 Windows 95 : Microsoft meluncurkan Windows 95 dengan lagu Start Me Up dari Rolling Stones dan terjual lebih dari 1 juta salinan dalam waktu 4 hari. PC DOS 7 : IBM memperkenalkan PC DOS 7 yang terintegrasi dengan program populer pengkompres data Stacker dari Stac Electronics. Ini merupakan versi terakhir dari IBM PC DOS. Windows CE : Versi pertama Windows CE diperkenalkan ke publik. PalmOS : Palm menjadi populer dengan PalmOS untuk PDA. OpenBSD : Theo de Raadt pencetus NetBSD mengembangkan OpenBSD.

19 1996 Windows NT 4.0 : Microsoft meluncurkan Windows NT versi 4.0 1997 Mac OS : Untuk pertama kalinya Apple memperkenalkan pengg unaan nama Mac OS pada Mac OS 7.6. 1998 Windows 98  : Web browser Internet Explorer menjadi bagian pe nting dari Windows 98 dan berhasil  menumbangkan dominasi Netscape Navigator. Server Linux : Linux mendapat dukungan dari banyak perusaha an besar, seperti IBM, Sun Microsystem dan Hewlet Packard. Server berbasis Linux mulai banyak dipergunakan menggantikan  server berbasis Windows NT. Google : Search Engine terbaik hadir di Internet dan diketahui  menggunakan Linux sebagai  servernya. Japan Goes Linux : TurboLinux diluncurkan di Jepang dan seger a menjadi OS favorit di Asia, khususnya di Jepang, China dan Korea. Mandrake : Gael Duval dari Brazil mengembangkan distro Mand rake yang diturunkan dari Red Hat.

20 1999 Support : Hewlett Packard mengumumkan  layanan 24/7 untuk d istro Caldera, Turbo Linux, Red Hat dan SuSE. Corel Linux : Corel pembuat program Corel Draw, yang sebelumn ya telah menyediakan Word Perfect versi Linux, ikut membuat OS berbasis Linux dengan nama Corel Linux dan yang  nantinya beralih nama menjadi Xandros. 2000 Mac OS/X : Mac OS diganti dengan mesin berbasis BSD Unix den gan kernel yang disebut sebagai Mac OS/X. Windows 2000: Microsoft meluncurkan Windows 2000 sebagai pe nerus Windows NT. Windows Me : Microsoft meluncurkan Windows Me, versi terakhi r dari Windows 95. China Goes Linux : Red Flag Linux diluncurkan dari Republik Ra kyat China. Microsoft vs IBM : CEO Microsoft Steve Ballmer menyebut Linux  sebagai kanker dalam sebuah  interview dengan Chicago Sun­ Times. Di lain pihak, CEO IBM Louis Gartsner menyatakan dukungan  pada Linux dengan menginvestasikan $ 1 milyar untuk pengembangan Linux.

21 2001 Windows XP : Microsoft memperkenalkan Windows XP. Lindows: Michael Robertson, pendiri MP3.com, memulai pengembangan Lindows yang diturunkan dari Debian. Nantinya Lindows berganti nama menjadi Linspire karena adanya tuntutan  perubahan nama oleh Microsoft. 2002 Open Office : Program perkantoran berbasis Open Source diluncurkan oleh Sun Microsystem. OS Lokal : OS buatan anak negeri berbasis Linux mulai bermunculan, dian taranya Trustix Merdeka,  WinBI, RimbaLinux, Komura. 2003 Windows 2003 : Microsoft meluncurkan Windows Server 2003. Fedora : Redhat mengumumkan distro Fedora Core sebagai penggantinya. Nantinya ada beberapa distro lokal yang dibuat berbasiskan Fedora, seperti BlankOn 1.0 dan IGOS Nusantara. Novell : Ximian, perusahaan pengembang software berbasis Linux dibeli oleh Novell, begitu juga halnya dengan SuSE yang diakuisisi oleh Novell. LiveCD : Knoppix merupakan distro pertama Linux yang dikembangkan de ngan konsep LiveCD  yang bisa dipergunakan tanpa harus diinstal  terlebih dahulu. Dist ro lokal yang dibuat dari Knoppix  adalah Linux Sehat dan Waroeng IGOS.

22 2004 Ubuntu : Versi pertama Ubuntu diluncurkan dan didistribusikan ke seluruh dunia. Ada beberapa  versi distro yang dikeluarkan, yaitu Ubuntu (berbasis Gnome), Kubuntu (berbasis KDE), Xubuntu (berbasis XFCE), dan Edubuntu (untuk pendidikan). 2005 Mandriva : Mandrake bergabung dengan Conectiva dan berganti  nama menjadi Mandriva. 2006 Unbreakable Linux : Oracle ikut membuat distro berbasis Linux y ang diturunkan dari Red Hat Enterprise. CHIPLux : Distro lokal terus bermunculan di tahun ini, bahkan Majalah CHIP yang lebih banyak memberikan pembahasan tentang Windows juga tidak ketinggalan membuat distro Linux dengan nama CHIPLux, yang diturunkan dari distro lokal PC LINUX dari keluarga PCLinuxOS (varian Mandriva). CHIPLux merupakan distro lokal pertama yang didistribusikan dalam format DVD.

23 2007 Vista : Setelah tertunda untuk beberapa lama, Microso ft akhirnya meluncurkan Windows Vista. Windows Vista memperkenalkan fitur 3D Desktop dengan Aero Glass, SideBar, dan Flip 3D. Sayangnya semua keindahan ini harus dibayar mahal dengan kebutuhan spesifikasi komputer yang sangat tinggi. 2008 3D OS : Tidak seperti halnya Vista yang membutuhkan spesifikasi tinggi, 3D Desktop di Linux muncul dengan spesifikasi komputer yang sangat ringan. Era hadirnya teknologi 3D Desktop di Indonesia ditandai dengan hadirnya 3D OS yang dikembangkan oleh PC LINUX. Ada beberapa versi yang disediakan, yaitu versi umum serta versi warnet dan game center berbasis Linux.

24 Daftar Pustaka Tags: info, share, linux


Download ppt "MAKALAH SISTEM OPERASI"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google