Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

KRIPTOGRAFI.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "KRIPTOGRAFI."— Transcript presentasi:

1 KRIPTOGRAFI

2 Kriptografi Kriptografi berasal dari 2 kata yaitu Crypto berarti secret (rahasia) dan Graphy berarti writing (tulisan). Kriptografi (cryptography) : ilmu dan seni untuk menjaga pesan agar aman. Kriptografi adalah ilmu yang mempelajari teknik-teknik matematika yang berhubungan dengan aspek keamanan informasi seperti kerahasiaan, integritas data, serta otentikasi

3 Istilah-Istilah Dalam Kriptografi

4 Enkripsi Enkripsi digunakan untuk menyandikan data-data atau informasi sehingga tidak dapat dibaca oleh orang yang tidak berhak. Dengan enkripsi data disandikan (encrypted) dengan menggunakan sebuah kunci (key) Untuk membuka (decrypt) digunakan juga sebuah kunci yang dapat sama dengan kunci untuk mengenkripsi (private key cryptography) atau menggunakan kunci yang berbeda (public key cryptography)

5 Enkripsi (Cont.)

6 Enkripsi (Cont.) Elemen dari Enkripsi
Algoritma dari Enkripsi dan Dekripsi Kunci yang digunakan dan panjangnya kunci. Plaintext Ciphertext.

7 Enkripsi (Cont.) Elemen dari Enkripsi
Algoritma dari Enkripsi dan Dekripsi Algoritma dari enkripsi adalah fungsi-fungsi yang digunakan untuk melakukan fungsi enkripsi dan dekripsi. Algoritma yang digunakan menentukan kekuatan dari enkripsi,dan ini biasanya dibuktikan dengan basis matematika. Berdasarkan cara memproses plaintext dibagi menjadi 2 kategori : Block cipher yaitu bekerja dengan memproses data secara blok, setiap proses satu blok menghasilkan keluaran satu blok juga. Stream cipher yaitu bekerja dengan memproses masukan secara terus menerus dan menghasilkan data pada saat yang bersamaan.

8 Enkripsi (Cont.) Elemen dari Enkripsi
Kunci yang digunakan dan panjangnya kunci. Algoritma enkripsi memiliki kelemahan pada kunci yang digunakan, Panjang kunci biasanya dalam ukuran bit . Kunci 128-bit memiliki keyspace 2128, sedangkan kunci 56-bit memiliki keyspace 256. Jadi, kunci yang lebih panjang lebih aman dari kunci yang pendek.

9 Enkripsi (Cont.) Elemen dari Enkripsi Plaintext
pesan atau informasi yang akan dikirimkan dalam format yang mudah dibaca atau dalam bentuk aslinya

10 Enkripsi (Cont.) Elemen dari Enkripsi Ciphertext.
Informasi yang sudah dienkripsi.

11 Kriptografi vs Steganografi
Kesamaan kriptografi dan steganografi terletak pada tujuan penggunaannya, yaitu untuk melindungi pesan atau data. Keunggulan kriptografi dibandingkan steganografi adalah pada umumnya teknik pada kriptografi memiliki algroritma yang pasti dalam enkripsi dan dekripsi pesan. Pada steganografi, biasanya lebih menggunakan kreativitas sehingga lebih bersifat sebagai sebuah seni. Keunggulan steganografi dari kriptografi adalah kemampuan untuk mengeliminasi kecurigaan pihak yang tidak berkepentingan melihat pesan atau data yang telah diubah. Karakteristik-karakteristik steganografi dan kriptografi yang telah disebutkan di atas dapat menjadi pertimbangan seseorang yang ingin melakukan pengamanan terhadap pesan atau data dalam memilih teknik apa yang tepat dalam pengamanan pesan atau datanya. Kriptografi dan steganografi dapat juga dipakai bersamaan dalam melindungi pesan atau data untuk makin memperkecil resiko keamanan.

12 Algoritma Kriptografi

13 Algoritma Kriptografi Klasik
Algoritma berbasis karakter Enkripsi dan dekripsi dilakukan pada setiap karakter pesan Dikelompokkan dalam dua macam cipher (cipher substitusi dan cipher substitusi)

14 Algoritma Kriptografi Klasik (Cont.)
Cipher Substitusi Setiap unit plaintext diganti dengan satu unit ciphertext Satu unit bisa berarti satu huruf, pasangan huruf atau kelompok lebih dari dua huruf Algoritma substitusi yang tertua yaitu Caesar Cipher Kuncinya jumlah pergeseran huruf yaitu 3

15 Algoritma Kriptografi Klasik (Cont.)
Cipher Transposisi Huruf dalam plaintext tetap sama, hanya posisinya yang diubah Nama lain metode ini adalah permutasi atau pengacakan

16 Algoritma Kriptografi Modern
Menggunakan gagasan dasar yang sama seperti kriptografi klasik tapi penekanannya berbeda Dibuat sedemikian kompleks sehingga kriptoanalisis sangat sulit memecahkan ciphertext tanpa mengetahui kunci Umumnya beroperasi dalam mode bit ketimbang mode karakter

17 Algoritma Kriptografi Modern (Cont.)
Mengacu pada metode enkripsi yang dalam hal ini baik pengirim maupun penerima memiliki kunci yang sama Beroperasi dalam mode bit dan dapat dikelompokkan menjadi dua kategori (Cipher Aliran/Stream Cipher dan Cipher Blok/Block Cipher)

18 Algoritma Kriptografi Modern (Cont.)
Cipher Aliran/Stream Cipher Beroperasi pada plaintext/ciphertext dalam bentuk bit tunggal dimana rangkaian bit dienkripsi/didekripsikan bit per bit Bit hanya mempunyai dua buah nilai, sehingga proses enkripsi hanya menyebabkan dua keadaan pada bit tersebut: berubah atau tidak berubah

19 Algoritma Kriptografi Modern (Cont.)

20 Algoritma Kriptografi Modern (Cont.)
Cipher Blok/Block Cipher Beroperasi pada plaintext/ciphertext dalam bentuk blok bit dimana rangkaian bit dibagi menjadi blok-blok bit yang panjangnya sudah ditentukan sebelumnya Misalnya panjang blok adalah 64 bit, maka algoritma memperlakukan 8 karakter setiap kali enkripsi

21 Teknik Dasar Kriptografi
Substitusi Blocking Permutasi Ekspansi Pemampatan

22 Substitusi Langkah pertama adalah membuat suatu tabel substitusi. Tabel substitusi dapat dibuat sesuka hati, dengan catatan bahwa penerima pesan memiliki tabel yang sama untuk keperluan dekripsi. Bila tabel substitusi dibuat secara acak, akan semakin sulit pemecahan ciphertext oleh orang yang tidak berhak. Contoh : Tabel subsitusi Caesar Chipher ROT 13

23 Tabel Subsitusi A-B-C-D-E-F-G-H-I-J-K-L-M-N-O-P-Q-R-S-T-U-V-W-X- Y-Z , B-F-1-K-Q-G-A-T-P-J-6-H-Y-D-2-X-5-M-V-7-C-8-4-I-9- N-R-E-U-3-L-S-W-,-.-O-Z-0 Contoh : SISTEM 7P7CQY (TABEL SUBSITUSI) VLVWHP (CAESAR CHIPHER) FVFGRZ (ROT13)

24 Kriptografi Substitution Cipher dengan Caesar Cipher
Prinsip Caesar cipher setiap huruf digantikan dengan huruf yang berada tiga (3) posisi dalam urutan alfabet. Sebagai contoh huruf “a” digantikan dengan huruf “D” dan seterusnya. Transformasi yang digunakan adalah:

25 Latihan Jawaban shvdq vdqjdw udkdvld meet me after the toga party


Download ppt "KRIPTOGRAFI."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google