Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA"— Transcript presentasi:

1 PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA
LEMBAGA PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGA PROFESI INDONESIA

2 PENGERTIAN PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA
Robbins dan Coulter (2002) mendefinisikan perencanaan sebagai sebuah proses yang dimulai dari penetapan tujuan organisasi,menetukan strategi untuk pencapaian tujuan organisasi tersebut secara menyeluruh,serta merumuskan sistem perencanaan yang menyeluruh untuk mengintegrasikan dan mengoordinasikan seluruh pekerjaan organisasi sehingga tercapainya tujuan organisasi

3 Dari sisi proses, fungsi perencanaan adalah proses dasar yang digunakan untuk memilih tujuan dan menentukan bagaimana tujuan tersebut akan dicapai.Dari sisi fungsi manajemen, perencanaan adalah fungsi di mana pimpinan menggunakan pengaruh atas wewenangnya untuk menentukan atau mengubah tujuan dan kegiatan organisasi. Dari sisi pengambilan keputusan,perencanaan merupakan pengambilan keputusan untuk jangka waktu yang panjang atau yang akan datang mengenai apa yang akan dilakukan,bagaimana melakukannya,bilamana dan siapa yang akan melakukannya,di mana keputusan yang diambil belum tentu sesuai,hingga implementasi perencanaan tersebut dibuktikan di kemudian hari.

4 Pada intinya,perencanaan dibuat sebagai upaya untuk merumuskan apa yang sesungguhnya ingin dicapai oleh sebuah organisasi atau perusahaan serta bagaimana serangkaian rumusan rencana kegiatan tertentu.Perencanaan yang baik adalah sesuatu yang ingin dicapai tersebut dapat diwujudkan melalui ketika apa yang dirumusakan ternyata dapat direalisasikan dan mencapai tujuan yang diharapkan. Perencanaan yang buruk adalah ketika apa yang telah dirumuskan dan ditetapkan ternyata tidak berjalan dalam implementasi,sehingga tujuan organisasi menjadi tidak terwujud

5 TUJUAN PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA
Tujuan pada dasarnya adalah hasil akhir yang diharapkan dapat diraih atau dicapai oleh individu,kelompok,atau seluruh organisasi.Perencanaan dengan segala variasinya ditunjukan untuk membantu mencapai tujuan organisasi. Perencanan dapat meminimalkan risiko atau ketidakpastian suatu tindakan.Dengan mengasumsikan kondisi di masa datang dan menganalisis konsenkuensi dari setiap tindakan,ketidakpastian dapat dikurangi sehingga keberhasilan memiliki probalitas lebih besar. Perencanaan adalah segala bentuk konsep dan dokumentasi yang menggambarkan bagaimana tujuan akan dicapai dan bagaimana sumber daya perusahaan akan dialokasikan,penjadwalan dari proses pencapaian tujuan,hingga segala hal yang terkait dengan pencapaian tujuan.

6 MANFAAT PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA
Ü Perencanaan sebagai Pengarah Perencanaan akan menghasilkan upaya untuk meraih sesutu dengan cara yang lebih terkoordinasi.Perencanaan dalam hal ini memegang fungsi pengarahan dari apa yang harus dicapai oleh organisasi. Ü Perencanaan sebagai Minimalisasi Ketidakpastian Pada dasarnya segala sesuatu di dunia ini akan mengalami perubahan.Tidak ada yang tidak berubah kecuali perubahan itu sendiri.Perubahan sering kali sesuai dengan apa yang kita pikirkan,akan tetapi tidak jarang pula malah di luar perkiraan kita, sehingga menimbulkan ketidakpastian bagi perusahaan.Ketidakpastian inilah yang coba diminimalkan melalui kegiatan perencanaan.Dengan adanya perencanaan diharapkan ketidakpastiaan yang mungikin akan terjadi di masa yang akan datang dapat diantisipasi jauh-jauh hari.

7 Ü Perencanaan sebagai Minimalisasi Pemborosan Sumber Daya
Perencanaan juga berfungsi sebagai minimalisasi pemborosan sumber daya organisasi yang digunakan.Jika perencanaan dilakukan denagn baik,maka jumlah sumber daya yang di perlukan,denagn cara bagaimana penggunaannya, dan untuk penggunaan apa saja dengan lebih baik di persiapkan sebelum kegiatan dijalankan.Dengan demikian,pemborosan yang terkait dengan penggunaan sumber daya yang dimiliki perusahaan akan bisa diminimalkan sehingga tingkat efisiensi dari perusahaan menjadi meningkat. Ü Perencanaan sebagai enetapan Standar dalam Pengawasan Kualitas perencanaan berfungsi sebagai penetapan standar kualitas yang harus dicapai oleh perusahaan dan diawasi pelaksanaannya dalam fungsi pengawasan manajemen.Dalam perencanaan,perusahaan menentukan tujuan dan rencana-rencana untuk mencapai tujuan tersebut.Dalam pengawasan,perusahaan membandingkan antara tujuan yang ingin dicapai dengan realisasi di lapangan,membandingkan antara standar yang ingin dicapai dengan realisasi di lapangan,mengevaluasi penyimpangan-penyimpangan yang mungkin terjadi,hingga mengambil tindaan yang dianggap perlu untuk memperbaiki kinerja perusahaan.Dengan pengertian tersebut,maka perencanaa berfungsi sebagai penetapan standar kualitas yang ingin dicapai oleh perusahaan.

8 ELEMEN-ELEMEN PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA
1.Tujuan Bahwa tiap organisasi sewajarnya mempunyai tujuan dan sasaran bagaimana mereka beroprasi. Faktor yang perlu diperhatikan dalam perumusan tujuan adalah: 1. Sejarah Latar belakang organisasi akan menetukan karekteristik organisasi. 2. Kemampuan Organisasi Kemampuan yang dimiliki oleh organisasi hendaknya harus dipahami betul sebagai salah satu kelebihan,yaitu daya saing dan nilai lebih. 3. Lingkungan Organisasi Aspek lingkungan ini akan menciptakan Variabel kesempatan dan acaman bagi organisasi

9 5. Dapat dicapai 4. Fokus pada Pasar
Fokus pada apa yang dituju yang merupakan cerminan dari misi,visi, dan tujuan organisasi.Organisasi bila ingin eksis harus melihat,tanggap,dan merespon apa yang menjadi keinginan konsumen karena konsumen memiliki keinginan,persepsi,sikap,dan daya beli yang bervariasi. 5. Dapat dicapai Misi dan tujuan yang bai hendaknya dapat diwujudkan.Setiap jenjang manajemen harus memahami betul apa tujuan dan sasaran organisasi.

10 6. Dapat memotivasi 7. Spesifik
Misi dan tujuan dapat memeberikan motivasi dan semangat kerja pada seluruh karyawan.Maka dari itu,perumusan tujuan,misi,dan visi harus realistis. 7. Spesifik Tujuan yang spesifik dapat memberikan arah dan mejadi pedoman dalam pengambilan keputusan.Identifikasi isu-isu strategis yang dianalisis organisasi,sebaiknya dibuat dengan mempertimbangkan waktu,biaya,dan tenaga.

11 2.Perencanaan Organisasi
Kegiatan ini membantu organisasi dalam mengadakan perubahan bagi perkembangan organisasi.Perencanaan ditunjukan untuk membantu mencapai tujuan organisasi.Perencanaan harus mendukung fungsi-fungsi yang lain,seperti pengorganisasian,susunan kepegawaian,kepemimpinan dan pengendalian. 3.Audit Sumber Daya Manusia Mengevaluasi kegiatan-kegiatan personalia yang dilakuan dalam suatu organisasi.Hasilnya dapat memberikan umpan balik tentang fungsi personalia bagi para manajer operasional dan departemen personalia. Salah satu manfaatnya adalah: 1. Memberikan kontribusi pada departemen personalia organisasi. 2. Memberikan rasa profesional dan tanggung jawab di antara para karyawan. 4.Peramalan Sumber Daya Manusia Meramal kebutuhan tenaga kerja merupakan hal terpenting sekaligus tersulit untuk dilakukan.Peramal sumber daya pada sisi permintaan berupaya untuk memperkirakan kebutuhan tenaga kerja organisasi di masa mendatang.

12 THE END


Download ppt "PERENCANAAN SUMBER DAYA MANUSIA"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google