Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Win K. Manan (STIE Kebangsaan )

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Win K. Manan (STIE Kebangsaan )"— Transcript presentasi:

1 Win K. Manan (STIE Kebangsaan - 2017)
JENIS PENELITIAN Menurut Tujuan Menurut Pendekatan, Menurut Tingkat Eksplanasi Menurut Analisis dan Menurut Jenis Data

2 PENGETAHUAN PENELITIAN MENURUT TUJUANNYA Menemukan Membuktikan
PENELITIAN MURNI Penelitian untuk memahami permasalahan secara lebih mendalam atau untuk mengembangkan teori yang sudah ada. PENELITIAN TERAPAN Penelitian yang dilakukan untuk mendapatkan informasi yang digunakan untuk memecahkan masalah. Tujuan Kegiatan penelitian/Riset/Tinjauan secara Ilmiah  PENGETAHUAN Hasil penelitian/Riset/tinjauan digunakan untuk : MASALAH Menemukan Membuktikan Mengembangkan Memahami Memecahkan Mengantisipasi

3 Penelitian murni adalah salah satu jenis penelitian sosial yang memiliki orientasi pada bidang akademis. Jenis penelitian ini tidak bertujuan untuk memberikan solusi atas suatu masalah atau fenomena sosial tertentu. Ciri utama dari penelitian ini adalah banyak digunakan dalam lingkup akademis, memiliki tingkat abstrak yang tinggi, manfaatnya tidak dapat dirasakan secara langsung, serta mengembangkan ide, teori, atau gagasan

4 Contoh Judul penelitian Murni dlm Manajemen:
Dalam Prodi Manajemen ada 4 (empat) bidang peminatan, yakni Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumberdaya Manusia, dan Manajemen Operasional MANAJEMEN KEUANGAN Analisis BEP (Break Even Point) Dalam Perencanaan Laba Pada PT. Suka Kaya Pengaruh Inflasi terhadap Nilai Tukar Rupiah dan Dollar Amerika MANAJEMEN PEMASARAN Pengaruh Ketepatan Distribusi Barang terhadap Kepuasan Konsumen Pada Produk Air Minum Sallua Analisis Perilaku Konsumen dalam Pembelian Kecap ABC dalam Momen Idul Adha. MANAJEMEN SUMBERDAYA MANUSIA Pengaruh Pelatihan Kerja Terhadap Tingkat Produktivitas Kerja Karyawan PT. Joong Int. Analisis Penilaian Kinerja Karyawan Dalam Pengembangan Karier Karyawan Pada PT. Indo MANAJEMEN OPERASIONAL Pengaruh Persediaan Bahan Baku Terhadap Kelancaran Proses Produksi Pada PT. Anda Pengaruh Pengendalian Mutu Terhadap Kualitas Produk Biskuit Pada PT. Khong Guan, Tbk. Pengaruh Quality Control Terhadap Kualitas Produk Pada PT. Indah Aceh.

5 Penelitian Terapan (Applied Research)
Pengertian dari penelitian terapan adalah sebuah proses penelitian yang dilakukan dengan cara yang praktis  untuk memberikan solusi atas permasalahan tertentu. Penelitian terapan fokus dari kehidupan sehari hari. Penelitian terapan memiliki tiga jenis penelitian , yaitu ; 1. Penelitian evaluasi, adalah penelitian yang bertujuan untuk melakukan penilaian terhadap sesuatu. 2. Penelitian aksi, adalah penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan kehidupan dan kondisi dari para subyek yang diteliti. Focus dari penelitian aksi adalah terletak pada tindakan sosial. 3. Penelitian mengenai penilaian akan dampak sosial yang akan terjadi, yang membahas mengenai konsekuensi / dampak apa yang muncul dari sebuah perencanaan dan beberapa  kebijakan yang dipilih.

6 Contoh Judul penelitian Terapan Bidang Ekonomi:
MANAJEMEN KEUANGAN Analisis Perubahan Modal Kerja Terhadap Solvabilitas dan Rentabilitas Pada PT. Yuki-kito Pengaruh Kapitalisasi Pasar Saham Terhadap Nilai Saham PT. Nusantara Pengaruh Fluktuasi Nilai Tukar Rupiah Terhadap Profitabilitas PT. Wima MANAJEMEN PEMASARAN Pengaruh Potongan Harga Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Produk Baju Muslim Merek Kokokidz Pengaruh Pelayanan Prima Terhadap Kepuasan Nasabah dalam Menabung pada Bank BRI. Pengaruh Pemberian Label Halal Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen pada Restoran OPAT MANAJEMEN SUMBERDAYA MANUSIA Pengaruh Pemberian Kompensasi Kerja Terhadap Peningkatan Produktivitas Kerja Karyawan PT. Makmur Pengaruh Seleksi dan Perekrutan Karyawan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Aceh Bersatu Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Peningkatan Produktivitas Kerja Pada PT. Parti. MANAJEMEN OPERASIONAL Analisis Pengembangan Produk Dalam Kaitan Peningkatan Kualitas Produk Pada PT. Hansamu Kawaii International, Tbk. Pengaruh Pengendalian Persediaan Bahan Baku Terhadap Kelancaran Proses Produksi Pada PT. Cycle Loops, Tbk.

7 PENELITIAN DARI JENIS ANALISIS DATANYA
PENELITIAN KUANTITATIF PENELITIAN KUALITATIF PENELITIAN CAMPURAN (Mixed Yaitu penelitian ilmiah yang sistematis terhadap bagian-bagian dan fenomena serta hubungan-hubungannya. Tujuan penelitian kuantitatif adalah mengembangkan dan menggunakan model-model matematis, teori-teori dan/atau hipotesis yang berkaitan dengan fenomena alam Penelitian yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisis. Proses dan makna (perspektif subjek) lebih ditonjolkan. Landasan teori dimanfaatkan sebagai pemandu agar fokus penelitian sesuai dengan fakta di lapangan Adalah penelitian yang melibatkan penggunaan dua metode, yaitu metode kuantitatif dan metode kualitatif dalam studi tunggal (satu penelitian). Penggunaan dua metode ini dipandang lebih memberikan pemahaman yang lebih lengkap tentang masalah penelitian daripada penggunaan salah satu di antaranya.

8 Menurut Tingkat Eksplanasi
Penelitian Menurut Tingkat Eksplanasi adalah pengelompokan berdasarkan kedudukan variabel yang diteliti serta hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya. Tingkat eksplanasi adalah tingkat penjelasan. Yaitu penelitian yang bermaksud menjelaskan kedudukan variabel-variabel yang diteliti serta hubungan antara satu variabel dengan variabel yang lain. Jenis Penelitian menurut tingkat eksplanasinya dapat dikelompokkan menjadi tiga kelompok, yaitu: 1. Penelitian Deskriftif 2. Penelitian Komparatif 3. Penelitian Asosiatif

9 1. Penelitian Deskriftif
Penelitian yang dilakukan untuk mengetahui dan menggambarkan suatu variabel atau lebih tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan variabel tersebut dgn variabel lainnya. Contoh Judul Penelitian Deskriptif adalah: Kinerja Perusahaan pada Industri Pengolahan Skala Kecil dan Menengah di …. Efektivitas Pelaksanaan Sistem Pengendalian Mutu Perusahaan……………….. Prestasi Kerja Karyawan Pada Bank … Efektivitas Pelaksanaan Kebijakan Harga dan Non-Harga Pada Industri………. Kelayakan Finansial Pengembangan Usaha … Sistem Komputerisasi Administrasi di Kantor Dinas kependudukan ……….

10 Metode DESKRIPTIF ; Menurut pakar :
Gonsuelo G.Sevilla (Pengantar M-Penelitian 1993,) “ Dirancang untuk mengumpulkan informasi tentang keadaan nyata sekarang dan sedang berlangsung” Arikunto, Suharsimi Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Suharsimi Arikunto Manajemen Penelitian “Hanya menggambarkan apa ada-nya tentang suatu variabel, gejala atau keadaan”. Cholid Narbuko dan H. Abu Achmadi Met. Penelitian : “Penelitian yg berusaha utk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data-data, menyajikan data, menganalisis, dan menginterpretasikannya”. Moh Nazir (Metode Penelitian, 2003.) : ”Suatu metode dlm meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu set kondisi, suatu sistem pemikiran atapun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang, dengan tujuan membuat deskripsi secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki”

11 2. Penelitian Komparatif
Penelitian Komparatif adalah suatu penelitian yang bersifat membanding-kan : suatu variabel yang sama dengan dua atau lebih perlakuan yang berbeda, dan (2) suatu variabel yang sama dalam kurun waktu yang berbeda. Contoh judul Penelitian Komparatif: Perbandingan Tingkat Efektivitas Pelayanan antara menggunakan Media Elektronik dan Manual di ……………(variabel sama, perlakuan berbeda). Perbandingan Produktivitas lahan Usahatani Tanaman Hortikultura dengan menggunakan Pupuk Organik dan Non-Organik di…….. (Perlakuan berbeda). Kinerja usaha Perusahaan Dalam Industri Pengolahan Pada Masa Krisis dan Pasca Krisis Ekonomi di………(variabel sama, waktu berbeda)

12 3. Penelitian Asosiatif Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan atau hubungan antara dua variabel atau lebih. Contoh judul penelitian asosiatif: Faktor-faktor yang Mempengaruhi Percepatan Data Elektronik dalam pelayanan administrasi kerja di ……………. Pengaruh Pembinaan dan Modal Kerja Terhadap Kinerja Usaha …… Hubungan Tingkat Pendidikan Masyarakat dengan Daya Beli Produk… Pengaruh Iklan Terhadap Nilai Penjualan pada …………………..... Pengaruh Interior Toko, Citra, dan Cara Pelayanan Terhadap Nilai Penjualan di ………………………. Estimasi Penerimaan Retribusi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dengan Memperhatkan Perilaku Variabel yang Mempengaruhinya Pendugaan Efisiensi Alokasi Faktor Produksi dan Skala Usaha Pada Industri……. Tingkat Efektivitas Sistem Akuntansi dan Hubungannya dengan Kinerja Usaha Pada Industri ………………………….....

13 CONTOH MODEL RISET PEMASARAN (Terkait dgn Penelitian Asosiatif)
INFORMASI KONSUMEN ORIENTASI PASAR VOL. PENJUALAN INFORMASI PESAING KINERJA PEMASARAN PERTUMBUHAN PELANGGAN KOORDINASI LINTAS FUNGSI PERTUMBUHAN PENJUALAN DURABILITAS KEUANG-GULAN BERSAING STATEGI PROMOSI IMITABILITAS KEMUDAHAN MENYAMAI

14 CONTOH MODEL RISET KEUANGAN (Terkait dgn Penelitian Asosiatif)
Manajemen Kinerja Keuangan Modal Hutang Kepercayaan Investor

15 Untuk menilai kualitas penelitian yang baik ada beberapa kriteria:
Memiliki tujuan yang jelas, berdasarkan pada permasalahan tepat. Menggunakan landasan teori yang tepat dan metode penelitian yang cermat dan teliti. Mengembangkan hipotesis yang dapat diuji. Dapat didukung (diulang) dengan menggunakan riset-riset yang lain, sehingga dapat diuji tingkat validitas dan reliabilitasnya . Memiliki tingkat ketepatan dan kepercayaan yang tinggi Bersifat obyektif, artinya kesimpulan yang ditarik harus benar-benar berdasarkan data yang diperoleh dilapangan Dapat digeneralisasikan, artinya hasil penelitian dapat diterapkan pada lingkup yang lebih luas


Download ppt "Win K. Manan (STIE Kebangsaan )"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google