Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Weeding/Penyiangan Bahan Pustaka

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Weeding/Penyiangan Bahan Pustaka"— Transcript presentasi:

1 Weeding/Penyiangan Bahan Pustaka
Nama Anggota Kelompok : Edi Saputra (02) Ulfa Chusnul Faida (16) Wirahma Nazil (30) Hetty Dwi Fitriani (41) Pretty G. Lakapu

2 Definisi Penyiangan Menurut Dictionary of Library and Information Science (dalam Sugana, 2011: 15), weeding / penyiangan merupakan proses menentukan koleksi apa saja yang akan ditarik secara permanen dan menentukan kriteria koleksi yang akan disiangkan, khususnya terhadap tumpukan-tumpukan buku yang membuat kapasitas ruang terbatas. Penyiangan koleksi ini dilakukan karena tuntutan kebutuhan ruang yang terus bertambah seiring dengan pertambahan koleksi buku teks yang terus bertambah juga jumlahnya.

3 Tujuan Penyiangan Tujuan penyiangan pada dasarnya adalah lebih menjawab pada kebutuhan pemustaka. Agar koleksi perpustakaan selalu update, tidak ketinggalan jaman Tujuan dari penyiangan adalah : untuk memperoleh tambahan tempat(shelf space) untuk koleksi yang baru. membuat koleksi lebih bisa dimanfaatkan sebagai sumber informasi yang akurat, relevan, up to date dan menarik memberikan kemudahan pada pemakai koleksi. memungkinkan staf perpustakaan untuk mengelola koleksi lebih efektif dan lebih efisien.

4 Kriteria Penyiangan Memiliki duplikasi eksemplar terlalu banyak(melebihi ketentuan). Merupakan koleksi sumbangan dan koleksi kurang dibutuhkan atau kurang sesuai dengan visi dan misi perpustakaan. Buku-buku yang sudah kuno(out of date) terutama untuk kategori ilmu pengetahuan. Edisi yang sudah digantikan dengan edisi baru. Buku yang sangat kotor, lusuh, lapuk sobek, dll. Buku-buku yang dicetak dengan dengan huruf-huruf yang terlalu kecil dengan kualitas kertas yang rendah(mudah patah atau sobek) dan banyak halaman yang hilang. Volume yang sudah tidak dibutuhkan atau digunakan lagi oleh pengguna. Terbitan berkala yang tidak disertai indeks.

5 Prosedur Penyiangan Pustakawan mengadakan pemilihan bahan pustaka yang perlu dikeluarkan dari koleksi berdasarkan pedoman penyiangan yang telah ditetapkan. Pustakawan menyusun daftar koleksi yang akan dikeluarkan dari rak. Buku-buku yang akan dikeluarkan dari rak buku, kartu-kartunya dikeluarkan dari buku yang bersangkutan dan kartu katalognya ditarik dari laci/jajaran katalog. Buku-buku yng dikeluarkan diberi tanda “dikeluarkan dari koleksi perpustakaan” sebagai bukti bahwa buku tersebut bukan lagi milik perpustakaan. Apabila bahan pustaka tersebut masih laya untuk digunakan(eksemplarnya terlalu banyak namun isi belum “out of date” )dapat disisihkan untuk bahan penukaran atau hadiah. Jika bahan pustaka masih banyak dicari dan digunakan oleh pemakai, maka buku tersebut hanya disimpan digudang saja(weeding stock). Untuk bahan pustaka yang akan dimusnahkan hendaknya memperhatikan peraturan yang berlaku berkaitan dengan penghapusan barang milik negara, terutama untuk perpustakaan yang bernaung dibawah pemerintah.

6 Kendala Penyiangan Dalam buku yang berjudul Less More Than Less, karya Donna J. Baumbach dan Linda L. Miller menyebutkan bahwa ada beberapa kendala dalam penyiangan, yaitu : Rasa bangga terhadap sebuah koleksi. Pustakawan atau staff perpustakaan sebelumnya tidak melakukan penyiangan sehingga malas untuk melakukannya. Perasaan tidak suka membuang koleksi. Lebih senang memberikan koleksi kepada perpustakaan lain atau orang lain daripada membuangnya. Koleksi yang banyak akan menunjang proses akreditasi, jadi koleksi tetap disimpan. Rasa sayang terhadap sebuah koleksi hingga tidak akan membuang atau melakukan penyiangan hingga koleksi tersebut pantas untuk dibuang(benar-benar rusak). Prinsip seseorang yang tidak akan pernah melaukan penyiangan. Jika penyiangan dilakukan orang akan menganggap bahwa hal tersebut membuang ilmu atau penemuan dan membuang uang. Tidak memiliki cukup waktu untuk melakukan penyiangan. Ketidaktahuan seseorang mengenai ilmu dan manfaat penyiangan sehingga timbul rasa takut akan membuang koleksi yang berharga atau seharusnya tidak dibuang atau bahkan koleksi yang baru.

7


Download ppt "Weeding/Penyiangan Bahan Pustaka"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google