Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehHamdani Chandra Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
Oleh : Halimah Nur Sa’adah NIM : 10/299176/SA/15297
SASTRA POPULER Oleh : Halimah Nur Sa’adah NIM : 10/299176/SA/15297
2
Judul Buku Sastra populer - Kambing Jantan: Sebuah Komik Pelajar Bodoh #2 Karya Raditya Dika
3
Tentang Penulis Komik berjudul “Kambing Jantan: Sebuah Komik Pelajar Bodoh #2” ini ditulis oleh Raditya Dika dan diilustrasikan oleh Dio Rudiman. Raditya Dika dikenal sebagai penulis, komedian, aktor, serta sutradara film. Selain “Kambing Jantan”, Raditya Dika juga menulis beberapa buku bergenre komedi berjudul “Cinta Brontosaurus”, “Radikus Makankakus: Bukan Binatang Biasa”, “Babi Ngesot”, “Marmut Merah Jambu”, dan “Manusia Setengah Salmon”.
4
Tentang Buku Komik berjudul “Kambing Jantan: Sebuah Komik Pelajar Bodoh #2” ini merupakan kelanjutan dari komik dengan judul yang sama dengan cerita yang makin beragam. Selain dipublikasikan dalam bentuk komik, “Kambing Jantan” juga dipublikasikan dalam bentuk novel dan film yang disutradarai oleh Rudi Soedjarwo.
5
Setting dan Latar Komik ini merupakan kisah nyata perjalanan hidup Raditya Dika saat menempuh pendidikan perkuliahan di Adellaide, Australia, pada tahun 2003. Meskipun komik ini berlatar belakang tahun 2003, namun beberapa isu disesuaikan dengan zaman sekarang.
6
Tokoh (1) Dika: Tokoh utama yang kerap melakukan tindakan bodoh dan sering mendapat kesialan atas tindakan bodohnya tersebut. Harianto: Teman kuliah Dika yang berasal dari Kediri, rajin belajar, dan memiliki hewan peliharaan hamster yang diberi nama Pocky.
7
Tokoh (2) Yousef: Teman kuliah Dika yang berasal dari Arab, hobi berpesta dan mengganggap dirinya gaul. Momo: Tetangga kamar apartemen Dika yang sangat membenci Dika. Apapun yang dilakukan Dika selalu dianggap salah olehnya. Sharon: Manager di apartement Dika, berperawakan tinggi besar dan sangat galak.
8
Genre dan Tema Genre komik ini adalah humor.
Tema komik ini adalah kehidupan pribadi seorang mahasiswa. Setiap peristiwa yang terjadi dalam kehidupan tokoh utama yaitu Dika di dalam kampus maupun di luar kampus dikemas dalam dialog dengan bahasa yang lucu dan imajinasi yang tinggi sehingga dapat membuat pembacanya tertawa terpingkal-pingkal.
9
Bahasa Bahasa yang digunakan penulis adalah bahasa sehari-hari, bahkan terkesan sangat santai layaknya berkomunikasi dengan teman sebaya. Gaya bahasa yang digunakan adalah gaya bahasa perkotaan, contohnya panggilan diri sendiri menggunakan “gue” atau “gua” dan panggilan orang lain menggunakan “elo” atau “elu”. Penulis kerap menggunakan kata-kata dalam bahasa Inggris untuk menunjukkan kesan gaul seperti “anyway”, “seriously”, “oh my God”, dan lain sebagainya.
10
Resume Pengalaman Dika dimulai saat Ia mempunyai seorang tetangga baru di apartemennya bernama Momo yang tempramental dan suka mengadu pada manager apartemen. Pertengkaran antara Dika dan Momo diilustrasikan seperti kisah superhero dengan cerita yang kocak dan tidak masuk akal. Selain itu, ada pula cerita tentang perjuangannya menghadapi ujian, kegagalan pesta yang direncanakan di rumah teman yang sedang berlibur, serta kesialannya saat bertemu dengan manager apartemen saat berlibur ke pantai.
11
Kesimpulan Komik ini dikategorikan sebagai “easy reading” yaitu mudah dibaca oleh berbagai umur dan kalangan karena menggunakan bahasa yang mudah dicerna dan jalan cerita yang tidak rumit, sama seperti kebanyakan sastra populer lainnya.
12
Daftar Pustaka Dika, Raditya Kambing Jantan: Sebuah Komik Pelajar Bodoh #2. Jakarta: Gagasmedia. (Diakses pada Kamis, 24 Oktober 2013 pukul 21.17).
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.