Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pendalaman Alkitab untuk KTB – CM UKSW : Minggu 1 Bulan Desember 2014

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pendalaman Alkitab untuk KTB – CM UKSW : Minggu 1 Bulan Desember 2014"— Transcript presentasi:

1 Pendalaman Alkitab untuk KTB – CM UKSW : Minggu 1 Bulan Desember 2014
Kemurahan Pendalaman Alkitab untuk KTB – CM UKSW : Minggu 1 Bulan Desember 2014

2 "Barangsiapa mempunyai harta duniawi dan melihat saudaranya menderita kekuarangan tetapi menutup pintu hatinya terhadap saudaranya itu, bagaimanakah kasih Allah dapat tetap di dalam dirinya?" (1 Yohanes 3:17)

3 Apa Sih Murah Hati?  Murah hati berarti ringan tangan atau memperhatikan orang lain yang sedang dalam kekurangan, menawarkan bantuan kepada yang terluka, dan bukan sekedar memberikan rasa empati/kasihan tanpa tindakan sedikit pun.  Mempunyai karakter ini berarti memiliki kepedulian sesama yang tinggi. Tetapi ketika kita sedang menunjukkan kepedulian kita dengan memberi, lakukanlah itu dengan hati yang tulus dan kerelaan. 

4 "Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan hatinya, jangan dengan sedih hati atau karena paksaan, sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita”  (2 Korintus 9:7)  Jika kita memberi/menolong orang dengan terpaksa, kita akan cenderung untuk menunda waktu untuk memberi dan malah mengurungkan niat untuk memberi. 

5 Lalu apakah upah bagi seorang yang murah hati?
Tuhan berjanji bahwa mereka yang murah hati akan beroleh kemurahan sebagai balasannya, baik dari orang lain maupun dari Tuhan sendiri. Sebaliknya orang yang tidak mau menolong orang lain akan menerima perlakuan yang sama. 

6 CERITA ORANG SAMARIA YANG MURAH HATI
Lukas 10:25-37 Pada suatu hari, ada seorang yang kerampokan dan ia juga mengalami luka-luka. Ia meminta pertolongan kepada setiap orang yang lewat. Orang yang pertama adalah seorang imam. Ia hanya melihat si korban dan melewatinya begitu saja. Yang kedua adalah seorang Lewi. Sama seperti imam, Lewi ini pun hanya berkata kasihan dan melewatinya. Lalu datanglah seorang Samaria. Pada jaman itu, Samaria adalah orang yang diasingkan dan tidak 'dianggap'. Akan tetapi, orang Samaria ini justrulah yang menolong si korban. Ia membersihkan lukanya dan menaikkannya ke atas keledainya. Orang Samaria ini juga bahkan membawanya ke penginapan dan membayarnya untuk orang ini.  Nah begitulah cerita tentang orang Samaria yang murah hati. Orang Samaria ini merupakan teladan yang patut dicontoh oleh kita semua.

7 Pertanyaan untuk Refleksi
Apa yang Anda ketahui tentang KEMURAHAN? Apa kata Tuhan tentang KEMURAHAN? Apa saja faktor-faktor penghambat rasa KEMURAHAN kita? KEMURAHAN atas kondisi apa menurut Anda yang paling sulit dilakukan? Mengapa? Buat komitmen pribadi dan doakan komitmen tersebut berdasarkan rhema yang Anda peroleh! Cek dan ricek komitmen tersebut pada pertemuan mendatang! Selamat ber-KTB 


Download ppt "Pendalaman Alkitab untuk KTB – CM UKSW : Minggu 1 Bulan Desember 2014"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google