Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pendidikan Sejarah Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pendidikan Sejarah Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga"— Transcript presentasi:

1 Pendidikan Sejarah Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga
TRADISI BERKAT LUMBUNG DAN NILAI-NILAINYA YANG DILESTARIKAN MASYARAKAT DUSUN SETONTONG, DESA KUALAN HILIR KECAMATAN SIMPANG HULU KABUPATEN KETAPANG, KALIMANTAN BARAT Nama : Sukrisna Debby Yanita NIM : Pendidikan Sejarah Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga

2 Latar Belakang Masalah
Dengan perkembangan zaman, Kebudayaan Indonesia semakin pudar oleh zaman modernisasi Oleh karena itu, di zaman modernisasi seperti sekarang ini kita harus mampu mempertahankan tradisi kebudayaan Indonesia dan melestarikannya untuk menjadi sarana kebudayaan nasional. Salah satunya tradisi berkat lumbung bagi masyarakat suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat.

3 Permasalah yang dikaji dalam penelitian ini secara garis besar adalah:
Rumusan Masalah Permasalah yang dikaji dalam penelitian ini secara garis besar adalah: Bagaimanakah prosesi upacara Tradisi Berkat Lumbung Masyarakat Suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat? Bagaimanakah nilai-nilai yang terkandung dalam Tradisi Berkat Lumbung Masyarakat Suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat?

4 TUJUAN Sesuai dengan latar belakang dan permasalahan di atas maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan: Untuk mendeskripsikan prosesi berjalannya Tradisi Berkat Lumbung Masyarakat Suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat. Untuk mengetahui dan mendeskripsikan nilai-nilai yang terkandung dari Tradisi Berkat Lumbung Masyarakat Suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat.

5 Kajian Pustaka Penelitian ini menggunakan sumber data yang diperoleh peneliti dari studi pustaka di perpustakaan Universitas Krtisten Satya Wacana dan wawancara serta sumber internet, untuk mengetahui dan mengumpulkan data-data langsung seperti makna nilai-nilai yang terkandung dari Tradisi Berkat Lumbung Masyarakat Suku Dayak Mali Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat. Wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah interview bebas terpimpin yaitu pewawancara membawa pedoman yang merupakan garis besar tentang akan hal yang diteliti. Pertanyaan tersebut akan ditujukan kepada informan penelitian, yakni ketua adat masyarakat dayak Mali, sesepuh masyarakat dayak Mali, tokoh masyarakat, pensiunan katekis keuskupan Ketapang, mahasiswa, kepala Desa, dan masyarakat Dusun Setontong Desa Kualan Hilir.

6 Indikator yang akan dicapai
Tradisi Berkat Lumbung merupakan wujud adanya kerukunan masyarakat Dusun Setontong, dimana masyarakat saling membantu satu sama lain dari anak-anak sampai pada orang tua saling menghormati dan memiliki solidaritas yang tinggi antar masyarakat. Nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi berkat lumbung adalah nilai kebersamaan, toleransi beragama, pelestarian budaya, ucapan syukur kepada sang pencipta sebagai sebuah identitas jati diri dari masyarakat Dayak Mali sejak dulu sampai saat ini yang terus menjaga eksistensitas kebersamaan masyarakat Dusun Setontong dan sekitarnya untuk meningkatkan penghayatan akan nilai luhur suatu kebudayaan. Selain sebagai sarana hiburan masyarakat, tradisi berkat lumbung pula dapat menjadi suatu fungsi mengikat tali kebersamaan dalam masyarakat kampung agar tetap bersatu dalam ikatan komunitas.

7 Metode Penelitian Penelitian dilaksanakan di Dusun Setontong Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif, Penelitian kualitatif lebih mengutamakan kualitas data, oleh karena itu teknik pengumpulan datanya dilakukan menggunakan wawancara yang berkelanjutan dan observasi langsung. Serta studi kepustakaan di perpustakaan Universitas Krtisten Satya Wacana.

8 Penutup Berkat Lumbung adalah sebuah perayaan yang di adakan di Dusun Setontong Desa Kualan Hilir Kecamatan Simpang Hulu Kabupaten Ketapang Propinsi Kalimantan Barat dan dilaksanakan oleh suku asli Kalimantan Barat yaitu suku Dayak Mali yang diadakan pada tanggal 15 Mei setiap tahunnya. Maksud dan tujuan dari perayaan Berkat Lumbung adalah sebagai bentuk ungkapan rasa syukur kepada sang pencipta (Tuhan) atas panen yang melimpah ruah, sekaligus memohon agar panen berikutnya diberi kelimpahan.

9 Terima Kasih


Download ppt "Pendidikan Sejarah Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google