Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehUtami Wibowo Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
METODE KESELURUHAN DALAM PENGAJARAN MATA PELAJARAN PENJASOR
CECENG LILI, S.Pd., M.Pd UNIVERSITAS ISLAM ‘45 BEKASI 2013
2
Metode Keseluruhan (Global Method)
Tahapan Metode Keseluruhan Preview Percobaan Review Retrial Pemantapan
3
1. Preview Suatu tahap yang bertujuan untuk memperkenalkan keterampilan yang akan dipelajari. Tahap preview ini bisa dilakukan dengan berbagai cara (verbal, demonstrasi langsung, penayangan gambar atau foto, pemutaran video-film, atau hanya lembaran-lembaran tugas).
4
2. Percobaan Pada tahap ini semua siswa mencoba untuk menguasai keterampilan yang dimaksud dengan cara melakukannya sendiri secara utuh seperti yang terlihat pada gambar.
5
3. Review Setelah percobaan yang sekilas tadi dianggap cukup, maka dalam tahap ini guru mengundang siswa untuk saling mengungkapkan masalah-masalah yang ditemukan selama percobaan. Atau, guru memberitahukan pada siswa tentang kesalahan-kesalahan yang masih mereka buat.
6
4. Retrial Tahap ini siswa mencoba kembali, dengan tujuan memperbaiki kesalahan-kesalahan yang masih dibuat. Percobaan kembali ini tetap masih dalam konteks keseluruhan.
7
5. Pemantapan Setelah beberapa kali terlibat dalam proses review dan retrial, maka siswa akan semakin memantapkan kemampuannya dengan melatihnya berulang-ulang. Pada tahap ini hendaknya guru sudah semakin spesifik dalam memberikan umpan balik informasi yang berguna buat memantapkan keterampilan anak.
8
Implementasi Metode keseluruhan dalam Pengajaran
“Cross mengatakan bahwa keterampilan yang sederhana paling baik diajarkan dengan metode global”
9
Coba buat langkah-langkah pembelajaran salah satu cabang olahraga dengan menggunakan metode global !
10
SEKIAN
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.