Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
Dr. Gatot Sugeng Purwono, M.S
Analisis Multivariat Dr. Gatot Sugeng Purwono, M.S
2
Pengertian Secara umum, Multivariate Analysis - Analisis Multivariat atau Metode Multivariat berhubungan dengan metode-metode statistik yang secara bersama-sama (simultan) melakukan analisis terhadap lebih dari dua variabel pada setiap objek atau orang Pengertian Analisis Multivariat adalah analisis multi variabel dalam satu atau lebih hubungan. Analisis ini berhubungan dengan semua teknik statistik yang secara simultan menganalisis sejumlah pengukuran pada individu atau obek.
3
Dalam praktek, jenis data atau bisa juga disebut jenis variabel menentukan metode multivariat mana yang akan digunakan. Secara praktis, harus diketahui terlebih dahulu termasuk jenis data manakah X1 itu ? Termasuk jenis data manakah X2 itu ? Demikian seterusnya. Kesalahan dalam memilih metode yang cocok berdasar jenis datanya akan berakibat hasil pengolahan data menjadi bias. Hal ini berlaku juga pada pemilihan metode statistik multivariat, sebagaimana hal ini telah berlaku pada pemilihan metode statistik univariat dan bivariat.
4
Metode Analisis Multivariat
Analisis statistik multivariat merupakan metode statistik yang memungkinkan dilakukannya penelitian terhadap lebih dari dua variable secara bersamaan. Dengan menggunakan teknik analisis ini, dapat dianalisis pengaruh beberapa variabel terhadap variabel – variabel lainnya dalam waktu yang bersamaan. Ada 2 macam teknik analisa multivariat : Teknik Dependen Teknik Interdependen
5
1. Teknik Dependen Multiple regression Multiple Discriminant Analysis
Logit/Logistic Regression Multivariate Analysis of Variance (MANOVA) Conjoint Analysis Canonical Correlation Structural Equations Modeling (SEM)
6
2. Teknik Interdependen Principal Components & Common Factor Analysis
Cluster Analysis Multidimensional Scaling Correspondence Analysis
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.