Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

MAIZA FIKRI, S.T, M.M PERTEMUAN 4

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "MAIZA FIKRI, S.T, M.M PERTEMUAN 4"— Transcript presentasi:

1 MAIZA FIKRI, S.T, M.M PERTEMUAN 4
PENGANTAR PSIKOLOGI MAIZA FIKRI, S.T, M.M PERTEMUAN 4

2 APA YG DIPELAJARI O/AHLI PSIKOLOGI SOSIAL
Kesan Pertama & Hubungan yg Langgeng Konformitas & Perubahan Sikap Kekerasan (di Media Massa dan Jalanan) Kapan Seseorang akan Membantu Orang lain? Kepatuhan kpd Otoritas/Perintah Konflik, Persaingan & Permusuhan

3 Psikologi Sosial Psikologi sosial merupakan usaha sistematik untuk mempelajari perilaku sosial (social behaviour). 3 (tiga) pola hubungan Interaksi yang terjadi bila seorang individu berhubungan dengan orang lain (antar individu). Interaksi yang terjadi karena hubungan individu dengan kelompok Interaksi yang terjadi karena hubungan antar kelompok

4 Definisi Psikologi Sosial
WA Gerungan (Soekanto, 2003:16) menyatakan bahwa psikologi sosial adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari pengalaman dan tingkah laku individu sebagaimana telah dipengaruhi atau ditimbulkan oleh situasi-situasi sosial Jones & Gerard (Sarwono, 2002:3) psikologi sosial adalah sub disiplin dari psikologi, khususnya ilmu yang mempelajari tentang perilaku individu-individu sebagai fungsi dari rangsang-rangsang sosial David G. Myers (Wibowo, 2000:1.5) psikologi sosial adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tentang bagaimana orang berpikir, saling mempengaruhi dan saling berhubungan satu sama lain

5 3 (tiga) wilayah studi psikologi sosial
Studi tentang pengaruh sosial terhadap proses individu, misalnya studi tentang persepsi, motivasi proses belajar dan atribusi (sifat). Studi tentang proses-proses individual bersama, seperti bahasa, sikap sosial, perilaku meniru dan lain-lain Studi tentang interaksi kelompok, misalnya kepemimpinan, komunikasi hubungan kekuasaan, kerjasama, persaingan dan konflik

6 Obyek Keilmuan Obyek Materiil meliputi fakta-fakta, gejala-gejala atau hal-hal pokok yang dipelajari dan diselidiki oleh ilmu pengetahuan itu. Obyek materiil dari psikologi sosial adalah gejala-gejala sosial. Obyek Formil ditunjukkan oleh rumusan atau definisi ilmu pengetahuan tersebut. Obyek formil dari psikologi sosial adalah tingkah laku manusia sebagai individu.Psikologi sosial menekankan faktor-faktor situasi sosial yang terjadi, yang mengundang tanggapan umum yang sama dari semua orang.

7 membedakan psikologi sosial dengan ilmu-ilmu sosial lainnya dalam mempelajari perilaku manusia
Sasaran studi psikologi sosial lebih bertitik tolak pada manusia sebagai individu yang membina hubungan-hubungan sosial di masyarakat, misalnya persepsi, motivasi dan sikap-sikap Psikologi Sosial berusaha memahami proses-proses yang mempengaruhi kelangsungan dan keseragaman jenis maupun bentuk hubungan sosial tersebut misalnya kepemimpinan, kerjasama, konflik

8 Hubungan antara Psikologi, Sosiologi dan Psikologi Sosial

9 PENDEKATAN DALAM PSIKOLOGI SOSIAL
Ahli ilmu sosial mempergunakan analisis kemasyaratan, yaitu faktor-faktor kemasyarakatan secara luas untuk menjelaskan perilaku sosial. para ahli psikologi klinis dan kepribadian mempergunakan analisis individual dimana mereka mempergunakan karakteristik individu yang unik untuk menjelaskan perilaku

10 ...lanjutan: Ahli Psikologi Sosial dalam hal ini mempergunakan tingkat analisis yang terletak diantara dua kutub tersebut yaitu interpersonal. Mereka menjelaskan perilaku berdasarkan situasi interpersonal atau situasi sosial yang terjadi dimana situasi itu dapat meliputi orang lain di lingkungan, sifat dan perilaku mereka, keadaan dimana perilaku terjadi dan sebagainya.

11 Gordon Allport “Social Psychologist regard their discipline as an attempt to understand how the thought, feeling and behaviour of individuals are influenced by the actual, imagined or implied presence of others”

12 SAMPAI JUMPA MINGGU DEPAN....


Download ppt "MAIZA FIKRI, S.T, M.M PERTEMUAN 4"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google