Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehYulia Tan Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
Peranan TIK di dalam Kehidupan Sehari-Hari
Kelas IX
2
Memudahkan Orang dalam Berkomunikasi dan Memperoleh Informasi
TIK sangat berkaitan erat dengan internet. Bahkan masyarakat pada umumnya menganggap bahwa wujud dari TIK adalah Internet. Anggapan ini benar namun tidak tepat. Sebagai slah satu wujud teknologi hasil konvergensi (penyatuan/gabungan) antara informasi dan telekomunikasi, internet banyak menawarkan kemudahan dalam berkomunikasi. Internet menghubungkan jutaan manusia dimuka bumi ini, tanpa para komunikan (penerima informasi) perlu mengetahui keberadaan lawan komunikasinya. Informasi dapat dikirim dan diterima dalam berbagai bentuk, suara, gambar, data, teks, maupun kombinasi dari semua itu. Melalui internet ini pula, terbentuk komunitas maya dengan minatnya masing-masing.
3
Membuka peluang bisnis baru
Fenomena perubahan yang muncul seiring dengan maraknya internet adalah tumbuh menjamurnya bisnis berbasis internet semacam detik.com. Nama-nama situs dagang di internet semacam Google, Yahoo, Amazon, eBay, lelang.com, indoexchange.com, Klikbca, dan lain sebagainya sudah menjadi familiar dikalangan bisnis dan pengguna TIK. Awal tahun 1999 hingga akhir 2000 dunia bisnis pernah mengalami booming dotcom, suatu model bisnis baru yang dikembangkan dengan menggunakan internet sebagai sarana dan media transaksi.
4
Mendorong Tumbuhnya Proses Demokrasi
Efek positif dari fasilitas TIK antara lain semua bebas menjadi sumber informasi. Terfasilitasinya kebutuhan akan kebebasan berbicara merupakan syarat dasar demokrasi. Peranan TIK dalam proses demokrasi tidak terbatas pada wahana penyamaan persepsi saja, melainkan lebih banyak dari itu. Dalam proses kritis yang menjadi acuan adanya demokrasi, TIK membuktikan dirinya memberikan kontribusi besar dalam proses pemilihan umum (Pemilu). Penggunaan TIK dalam proses penghitungan suara menjadi salah satu yang dapat ditunjuk sebagai bukti.
5
Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Layanan Publik
Lee Kuan Yew Perdana menteri Singapura periode terdahulu pernah memerintahkan kepada aparat dibawahnya agar dapat menyelesaikan setiap permintaan layanan dari masyarakat selambat-lambatnya dalam tempo dua kali 24 jam. Permintaan layanan publik semacam ini tidak dapat dengan mudah dipenuhi bila hanya dikerjakan secara manual, harus menggunakan TIK untuk menjawab perintah Perdana Menteri. Dalam perkembangan selajutnya, yang terjadi tidak hanya otomatisasi layanan publik, tetapi lebih dari itu terjadi efisiensi dan peningkatan produktivitas yang luar biasa, serta peningkatan citra pemerintah dihadapan masyarakat yang dilayaninya.
6
Meningkatkan Layanan Informasi Kesehatan Jarak Jauh
Lee Kuan Yew Perdana menteri Singapura periode terdahulu pernah memerintahkan kepada aparat dibawahnya agar dapat menyelesaikan setiap permintaan layanan dari masyarakat selambat-lambatnya dalam tempo dua kali 24 jam. Permintaan layanan publik semacam ini tidak dapat dengan mudah dipenuhi bila hanya dikerjakan secara manual, harus menggunakan TIK untuk menjawab perintah Perdana Menteri. Dalam perkembangan selajutnya, yang terjadi tidak hanya otomatisasi layanan publik, tetapi lebih dari itu terjadi efisiensi dan peningkatan produktivitas yang luar biasa, serta peningkatan citra pemerintah dihadapan masyarakat yang dilayaninya.
7
Terima Kasih
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.