Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehFanny Tanudjaja Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
DESAIN PENELITIAN KUALITATIF: MEMETAKAN ISU DALAM PENELITIAN POLITIK, MERUMUSKAN MASALAH PENELITIAN, DAN MENENTUKAN TEKNIK PENGUMPULAN DATA
2
Pengantar Bagaimana memetakan isu dalam penelitian politik?
Rujuk dan pahami realita di sekitar anda yang ada kaitannya dengan gejala politik; Rujuk jurnal, hasil penelitian, buku, koran dan sebagainya; Perbanyak diskusi dengan peer group, peneliti lain, dosen dan sebagainya
3
Kesulitan yang sering dihadapi peneliti dalam merancang sebuah penelitian adalah MERUMUSKAN MASALAH PENELITIAN Mengapa? Ini karena MASALAH PENELITIAN menjadi fondasi dasar untuk menetapkan TUJUAN PENELITIAN yang selanjutnya diikuti dengan REVIEW LITERATUR, menentukan METODE PENELITIAN
4
MERUMUSKAN MASALAH memerlukan kemampuan peneliti memahami realita dan mengaitkannya dengan konsep, proposisi dan teori tertentu yang menjelaskan realita tersebut. Ini karena proses MERUMUSKAN MASALAH membutuhkan pemahaman yang mendalam bahwa terdapat gap antara realita dengan konsep/teori yang ada
5
Apa yang perlu diperhatikan dalam merumuskan masalah penelitian?
Jelas, mudah dipahami dan tidak ambigu Fokus namun tidak sempit makna Dapat dilaksanakan dalam penelitian melalui pengumpulan data, tidak terlalu abstrak, tidak terlalu filsofis Bersifat pengembangan teori, berguna untuk kebijakan dan praktiknya Dapat dilaksanakan dan adanya ketersediaan data yang dicari Menarik minat peneliti
6
Menentukan teknik pengumpulan data?
Perlu mempertimbangkan beberapa hal: Konteks penelitian: isu dan rumusan masalah dan tujuan penelitian Teknik penelitian yang digunakan
7
Teknik Pengumpulan Data:
Wawancara mendalam: untuk mendalami pendapat seseorang Diskusi kelompok Terfokus: memahami konteks sosial pendapat orang2 dalam memahami isu yang diteliti Participant observation: mendalami masalah penelitian dan memaknainya dengan setting yang sebenarnya terjadi. Dokumen: melengkapi data primer untuk memperkaya analisis
8
LATIHAN DAN TUGAS SILAKAN ANDA RUMUSKAN DUA MASALAH PENELITIAN YANG BERASAL DARI PEMETAAN MATAKULIAH YANG ANDA LAKUKAN BERIKAN JUSTIFIKASI ANDA MENGAPA MASALAH ITU PENTING UNTUK DITELITI?
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.