Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Seleksi dan Manfaat Dalam Meningkatkan Produktivitas Domba

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Seleksi dan Manfaat Dalam Meningkatkan Produktivitas Domba"— Transcript presentasi:

1 Seleksi dan Manfaat Dalam Meningkatkan Produktivitas Domba
Kelompok 3 Arbinissa Mayzura Andrianto Tsaniya Fitriani Yosia Dwi Atmo Welnia Fauziah

2 Seleksi Pengertian suatu proses memilih ternak yang disukai yang akan dijadikan sebagai tetua untuk generasi berikutnya. Tujuan Umum untuk meningkatkan produktivitas ternak melalui perbaikan mutu bibit.

3 Faktor Kemajuan Seleksi
1. Seleksi diferensial 2. Heritabilitas 3. Interval generasi

4 1. Seleksi Deferensial Pengertian
Adalah keunggulan ternak-ternak yang terseleksi terhadap rata-rata populasi (keseluruhan ternak).

5 2. Heritabilitas Pengertian
Kata heritabilitas berasal dari bahasa inggris “Heritability” yang berarti kekuatan atau kemampuan penurunan suatu sifat. Kata ini digunakan untuk mengungkapkan kekuatan suatu sifat diturunkan pada generasi berikutnya.

6 3. Interval Generasi Pengertian
Interval generasi dapat diartikan sebagai rata-rata umur tetua/induk ketika anaknya dilahirkan. Setiap jenis ternak mungkin mempunyai interval generasi yang berbeda. Interval generasi dipengaruhi oleh umur pertama kali ternak tersebut dikawinkan dan lama bunting, dengan demikian interval generasi oleh faktor lingkungan seperti pakan dan tatalaksana.

7 Metode Seleksi Secara garis besar seleksi dapat dibedakan menjadi: 1. seleksi individu dan 2. seleksi keluarga.

8 1. Seleksi Individu Seleksi individu adalah metoda seleksi yang paling sederhana dan sangat baik diterapkan jika : 1. Nilai heritabilitas tinggi 2. Sifat/ fenotip dapat diukur baik pada ternak jantan ataupun betina.

9 2. Seleksi Keluarga Seleksi ini bermanfaat jika : 1. Nilai heritabilitas rendah. 2. Hewan ternak betina banyak menghasilkan keturunan. 3. Fenotip dapat diukur pada salah satu jenis kelamin.

10 Seleksi Lebih Dari 1 Sifat
Para peternak sangat jarang melakukan seleksi yang hanya berdasarkan satu sifat, tapi mereka juga mempertimbangkan sifat-sifat yang lain. Contoh: tujuan para peternak domba adalah meningkatkan prodksi daging, sifat-sifat yang mereka dipertimbangkan dalam seleksi adalah : bobot badan pertambahan bobot badan jumlah anak perkelahiran dan kemampuan induk dalam membesarkan anak. Keempat sifat tersebut sangat penting dan sangat menunjang ke tujuan produksi daging.

11 Seleksi Lebih Dari 1 Sifat
Ada 3 metode jika kita ingin mempertimbangkan banyak sifat dalam satu seleksi: 1. Seleksi tandem. 2. Seleksi batasan sisihan 3. Seleksi indeks

12 1. Seleksi Tandem Pengertian
Merupakan cara yang paling sederhana, seleksi dilakukan terhadap satu sifat terlebih dahulu, sampai sifat yang diinginkan tercapai, baru kemudian terhadap sifat yang lainnya.

13 2. Seleksi Batasan Sisihan
Pengertian Dapat dilakukan terhadap berbagai macam sifat sekaligus dalam generasi yang sama. Cara seleksi ini dapat digunakan ditingkat peternak dan lebih baik daripada seleksi tandem.

14 3. Seleksi Indeks Pengertian
Seleksi ini mungkin lebih baik dibandingkan dengan kedua cara terdahulu, tetapi perhitungannya lebih sulit karena perlu diketahui parameter-parameter genetik, seperti nilai heritabilitas, korelasi genetik, korelasi fenotipik, dan pembobotan ekonomi untuk masing-masing sifat.

15 Manfaat Seleksi dalam Meningkatkan Produktivitas Domba
Untuk mendapatkan bibit yang unggul Mendapatkan bibit yang diinginkan Memperbaiki mutu genetik Mendapatkan Kondisi ternak yang sesuai kondisi lingkungan.


Download ppt "Seleksi dan Manfaat Dalam Meningkatkan Produktivitas Domba"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google