Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

ANUGERAH INOVASI PROPINSI LAMPUNG

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "ANUGERAH INOVASI PROPINSI LAMPUNG"— Transcript presentasi:

1 ANUGERAH INOVASI PROPINSI LAMPUNG
SS ANUGERAH INOVASI PROPINSI LAMPUNG

2 SISTEM GERAK PADA MANUSIA
Oleh: Eva andriani, S.Si Guru bidang studi IPA Terpadu Di SMP NEGERI 1 BUMI AGUNG

3 Terdiri dari Rangka dan Otot.
Sistem Gerak???? Terdiri dari Rangka dan Otot. Rangka dapat bergerak bila digerakkan oleh otot, sehingga rangka disebut alat gerak pasif dan otot alat gerak aktif.

4 A. Rangka Tubuh Fungsi sistem rangka adalah:
Memberikan bentuk, contoh tulang tengkorak Sebagai penopang tubuh,contohnya tulang kaki Melindungi organ-organ dalam, contohnya tulang rusuk melindungi jantung,paru-paru. Alat gerak pasif Tempat melekatnya otot,contoh tulang kering menempel otot Tulang penyusun tubuh terdiri dari tulang tengkorak,tulang anggota badan dan tulang anggota gerak

5 1. Tulang Tengkorak Merupakan tulang pembentuk kepala. Yang disusun oleh sebagian besar tulang yang berbentuk pipih. Tulang tengkorak tersusun atas tulang pipi, tulang rahang, tulang mata, tulang hidung, tulang dahi, tulang ubun-ubun, tulang pelipis,tulang baji. Tugas1 : gambarkan tengkorak dan tunjukkan bagian-bagian tulang!!

6 2. Tulang Anggota Badan Tersusun oleh tulang belakang, Tulang dada, Tulang rusuk, dan Gelang panggul. Masing-masing tulang tersebut membentuk kesatuan. Fungsi Tulang anggota badan yaitu melindungi organ-organ dalam yang lunak seperti jantung, paru-paru, ginjal dan organ lainnya.

7 2.a . Tulang Belakang Tulang belakang tersusun ruas-ruas tulang yang fleksibel tetapi kuat. Tulang belakang terdiri atas 33 ruas , yaitu 7 ruas tulang leher, 12 ruas tulang punggung, 5 ruas tulang kelangkang (sakrum), dan 4 ruas tulang ekor. Tugas 2: Gambarkan susunan tulang belakang lengkap dengan bagian-bagiannya

8 2.b Tulang Dada Tulang dada terletak dekat tulang rusuk atau ditengah-tengah dada yang terdiri atas bagian hulu dan taju pedang.

9 2.c. Tulang rusuk Tulang rusuk pada manusia terdiri atas 24 buah atau 12 pasang . Fungsi tulang rusuk sebagai pelindung organ-organ dalam seperti jantung dan paru-paru. Tulang rusuk manusia terdiri atas 7 pasang tulang rusuk sejati dan 3 pasang tulang rusuk palsu dan 2 pasang tulang rusuk melayang. Tugas 3 : gambarkan tulang bagian-bagian dari tulang rusuk?

10 2. d. Tulang Panggul Gelang panggul atau tulang panggul terletak di ujung bawah tulang belakang. Gelang panggul terdiri atas 2 tulang usus (ilium), 2 tulang kemaluan (ischium) dan 2 tulang duduj (pubis) Tugas 4 : Gambarkan dan tuliskan bagian-bagiannya

11 3. Tulang Anggota Gerak Tulang anggota gerak pada manusia terdiri atas tulang anggota gerak bagian atas (tangan) dan tulang anggota gerak bagian bawah (kaki). Tulang anggota gerak bagian atas atau tulang terbentuk dari tulang lengan atas (humerus), tulang pengumpil ( radius ), dan tulang hasta (ulna). Tulang penyusun anggota bagian bawah adalah tulang paha (femur), tulang betis (fibula), dan tulang kering (tibia). Tugas 5 : Gambarkan tulang penyusun anggota bagian atas dan bawah lengkap dengan bagian-bagiannya!

12 B.Macam-macam Tulang 1. Jenis-jenis Tulang
a. Tulang Keras tersusun atas campuran antara kalsium dan kolagen, Contohnya: tulang tengkorak,tulang tangan, tulang kaki. b. Tulang Rawan (kartilago) tersusun dari sel-sel tulang rawan yang sifatnya kenyal dan lentur. contoh: Tulang hidung dan tulang telinga.

13 2. Bentuk tulang ada 4 jenis tulang penyusun tubuh
a. Tulang PIPA Bentuknya seperti pipa memanjang dan tengahnya berlubang, contoh tulang paha, tulang betis, tulang lengan. b. Tulang PENDEK berbentuk pendek, ringan dan kuat. Contohnya tulang pergelangan tangan, telapak tangan dan telapak kaki. c.Tulang PIPIH Bentuk pipih seperti pelat.contohnya tulang penyusun tengkorak, tulang rusuk tulang dada Tulang tidak Beraturan Gabungan dari beberapa tulang, contoh: tulang wajah,tulang pada ruas belakang.

14 C. PERSENDIAN •Persendian merupakan : Hubungan antara tulang yang satu dengan tulang yang lain • Tulang-tulang pada persendian diikat oleh suatu bahan yang kuat dan lentur yang disebut LIGAMEN. • Persendian memegang peran penting dalam pergerakan tubuh. Sehingga kaki dan tangan kita dapat dilipat, iputar dan sebagainya. • Sendi dapat dibedakan berdasarkan 1. Sifat gerak 2. Bentuknya

15 Sendi berdasarkan sifat geraknya dibedakan menjadi:
1. SENDI MATI (SINARTROSIS) Hubungan antartulang yang tidak dapat di gerakkan Contoh: tulang tengkorak. 2. SENDI GERAK (DIARTROSIS) Hubungan antartulang yang mungkin terjadi gerakan tulang secara bebas. Contohnya???? 3. SENDI KAKU (AMFIARTROSIS) Hubungan antar tulang yang memungkinkan terjadinya terjadinya gerakan tulang secara terbatas. Contohnya tulang pergelangan tangan.

16 Sendi berdasarkan bentuknya: (Sendi yang memungkinkan terjadi pergerakan)
1. Sendi Peluru Gerakan bebas ke segala arah cth: sendi antara lengan atas dan bahu. 2. Sendi Engsel Gerakan satu bidang cth: sendi pada lutut dan siku. 3. Sendi Putar Gerakan memutar cth sendi pada tulang leher 4. Sendi Geser memungkinkan pergeseran antartulang cth: sendi pada tulang belakang. 5. Sendi pelana Memungkinkan Gerakan memutar dan melengkung cth: sendi pada ibu jari Tugas 6: Halaman 29 Buku paket “ Soal Penguasaan Materi 2.4”

17 Pembahasan Pada suasana basa dari pH 7,5 hingga pH 9 warna hijau makin pekat Pada pH di atas 9 warna hijau berangsur angsur berubah menjadi warna kuning

18 Pembahasan Pe

19 D. OTOT Otot merupakan alat gerak aktif karena mampu berkontraksi (memendek) dan relaksasi (memanjang). Otot dapat dibedakan menjadi 1. Otot Lurik 2. Otot Polos 3. Otot Jantung

20 1. Otot Lurik merupakan otot yang berfungsi dalam melakukan gerakan Bersambung……………..?????

21 TERIMAKASIH KUPERSEMBAHKAN KARYA INI UNTUK AYAHKU YANG SEDANG SAKIT STROKE


Download ppt "ANUGERAH INOVASI PROPINSI LAMPUNG"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google