Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Memulai Vegetarian   1.    Mulailah dengan mengganti produk hewani yang terkandung dalam menu masakan harian Anda dengan produk nonhewani. Gantilah daging.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Memulai Vegetarian   1.    Mulailah dengan mengganti produk hewani yang terkandung dalam menu masakan harian Anda dengan produk nonhewani. Gantilah daging."— Transcript presentasi:

1 Memulai Vegetarian 1.    Mulailah dengan mengganti produk hewani yang terkandung dalam menu masakan harian Anda dengan produk nonhewani. Gantilah daging dengan tahu, tempe, jamur, dan bahan-bahan pengganti daging lainnya. 2.    Butuh inspirasi? Cobalah berkunjung ke rumah makan vegetarian. Anda akan terkejut dengan betapa lezatnya kreasi olahan yang mereka ciptakan dari sayur-sayuran. Jangan sungkan untuk bertanya pada mereka tentang bahan-bahan yang mereka gunakan. Umumnya rumah makan vegetarian akan dengan senang hati berbagi pengetahuan tersebut dengan Anda. Biasanya mereka juga menyediakan bahan-bahan pengganti daging yang dapat Anda gunakan sebagai bahan memasak di rumah. Lakukan juga eksplorasi resep-resep vegetarian yang tersebar di toko-toko buku sampai dengan internet untuk inspirasi menu baru yang lezat. 3.    Tulislah surat ke tempat-tempat makan favorit Anda untuk menyediakan menu vegetarian, atau sampaikan secara langsung kepada manajernya. Banyak rumah makan yang tidak menyediakan makanan vegetarian karena mereka tidak tahu bahwa Anda menghendakinya. Jangan malu untuk bertanya tentang ketersedian menu vegetarian di tempat-tempat makan yang baru Anda kenal. Banggalah sebagai seorang vegetarian! 4.    Bergabunglah dengan komunitas/teman-teman vegetarian. Kemajuan teknologi informasi telah memudahkan hal ini dengan tersedianya situs jejaring sosial (misalnya facebook) ataupun situ-situs dan blog vegetarian lainnya. Pertemanan dengan teman-teman vegetarian akan memberikan Anda kepercayaan diri, semangat, dan kekuatan yang besar dalam menjalani pola hidup mulia Anda. Anda dapat menemukan resep-resep vegetarian, tips kesehatan, nutrisi anak vegetarian, kehamilan vegetarian, ataupun tips-tips lainnya yang berguna dari para vegetarian yang sudah berpengalaman. 5.    Jalankan diet vegetarian yang seimbang! Jangan hanya makan tahu goreng saja setiap hari, atau hanya makan sayur bayam dan kangkung saja setiap hari. Kombinasikan padi-padian (karbohidrat), kacang-kacangan (protein), dan sayur mayur beraneka warna dan buah-buahan (vitamin dan mineral). Sumber karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral harus ada dalam menu makanan Anda untuk menjalankan diet yang sehat dan seimbang.


Download ppt "Memulai Vegetarian   1.    Mulailah dengan mengganti produk hewani yang terkandung dalam menu masakan harian Anda dengan produk nonhewani. Gantilah daging."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google