Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pengertian, Konsep dan Tujuan Ilmu Sosial Budaya Dasar

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pengertian, Konsep dan Tujuan Ilmu Sosial Budaya Dasar"— Transcript presentasi:

1 Pengertian, Konsep dan Tujuan Ilmu Sosial Budaya Dasar
Pertemuan 2 Pengertian, Konsep dan Tujuan Ilmu Sosial Budaya Dasar

2 Pengertian Ilmu social dasar ( ISD); pengetahuan yang menelaah masalah – masalah social yang timbul dan berkembang. Ilmu Budaya Dasar (IBD); pengetahuan yang menelaah pengetahuan dasar tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan.

3 Pengertian Suatu disiplin ilmu yang memberikan dasar-dasar pengetahuan sosial dan konsep-konsep budaya kepada manusia sehingga mampu mengkaji masalah sosial dan budaya secara arif. Ilmu yang mempelajari pengetahuan dasar konsep2 hubungan antar manusia (sosial) dan budaya untuk mengkaji masalah-masalah kemanusiaan, social, dan budaya

4 Konsep ISBD Manusia dan Tangung Jawab Manusia dan Pengabdian
Dasar tanggung jawab adalah hakekat keberadaan manusia sebagai mahluk yang mau menjadi baik dan memeperoleh kebahagiaan. Manusia dan Pengabdian Pengabdian diartikan sebagai perihal perilaku berbakti atau meperhamba diri kepada tugas yang (dianggap) mulia. Manusia dan Pandangan Hidup Pandangan hidup berkenan dengan eksistensi manusia di dunia dalam hubungannya dengan Tuhan, dengan sesama dan dengan alam tempat kita berdiam.

5 Konsep ISBD Manusia dan Keindahan. Manusia dan Kegelisahan.
Manusia tidak hanya penerima pasif tetapi juga pencipta keindahan bagi kehidupan. Manusia dan Kegelisahan. Kegelisahan adalah merupakan gambaran keadaan seseorang yang tidak tentram (hati maupun perbuatannya), rasa khawatir, tidak tenang dalam tingkah laku.

6 Manusia, keragaman dan kesederajatan
Struktur masyarakat Indonesia majemuk dan dinamis, ditandai keragaman suku bangsa, agama dan kebudayaan. Keragaman disisi lain membanggakan, dan sisi lain mengandung potensi masalah konflik. Keragaman bisa diatasi dengan semangat pluralisme, keterbukaan dan  mengembangkan kesederajatan.

7 Manusia, sains dan teknologi
Sains dan tekhnologi dapat berkembang melalui kreativitas penemuan (discovery), penciptaan (invention), melalui berbagai bentuk inovasi dan rekayasa. Kegunaan nyata IPTEK bagi manusia sangat tergantung dari nilai, moral, norma dan hukum yang mendasarinya. IPTEK tanpa nilai sangat berbahaya dan manusia tanpa IPTEK mencermikan keterbelakangan.

8 Manusia dan lingkungan
Perlakuan manusia terhadap lingkungannya sangat menentukan keramahan lingkungan terhadap kehidupannya sendiri. Bagaimana manusia mensikapi dan mengelola lingkungannya pada akhirnya akan mewujudkan pola-pola peradaban dan kebudayaan.

9 Tujuan Mengembangkan kesadaran mahasiswa menguasai pengetahuan tentang keanekaragaman dan kesederajatan manusia sebagai individu dan mahluk sosial dalam kehidupan bermasyarakat. Menumbuhkan sikap kritis, peka dfan arif dalam memahami keragaman kesederajatan manusia dengan landasan nilai estetika, etika dan moral dalam kehidupan bermasyarakat

10 Tujuan Memberi landasan pengetahuan dan wawasan yang luas serta keyakinan kepada mahasiswa sebagai bekal bagi hidup bermasyarakat, selaku individu dan mahluk sosial yang beradab dalam mempraktikkan pengetahuan akademik dan keahliannya  Mahluk sosial yang beradab dalam mempraktekan pengetahuan akademik dan keahliannya.


Download ppt "Pengertian, Konsep dan Tujuan Ilmu Sosial Budaya Dasar"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google