Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehAri Kurniawan Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
PERMASALAHAN SISWA SEKOLAH DASAR MATERI BILANGAN DESIMAL
OLEH : Nama : Suci Hardianti Nim : Mata Kuliah : Matematika Sekolah Dosen Pengasuh : 1. Dr. Ely Susanti, M.Pd 2. Dr. Somakim, M.Pd PROGRAM STUDI MAGISTER PENDIDIKAN MATEMATIKA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA 2017
2
Pembelajaran Matematika
Latar Belakang Matematika Pembelajaran Matematika Bilangan Desimal
3
Kesalahan Operasi Hitung
Pembahasan Kesalahan Konsep Kesalahan Operasi Hitung
4
Kesalahan Konsep Berdasarkan hasil observasi, keadaan ini dipengaruhi oleh contoh soal yang diberikan oleh guru ketika proses pembelajaran bilangan desimal. Pada proses pembelajaran guru memberikan contoh soal berupa bilangan desimal yang terletak tepat di tengah antara 4 dan 5 adalah 4,5. Hasil tes yang dikerjakan oleh siswa A menunjukan pemahaman konsep yang keliru dalam menentukan bilangan desimal yang terletak diantara dua bilangan bulat. Meskipun tanda garis yang ditentukan letaknya tepat di tengah-tengah antara bilangan 3 dan 4 tetapi siswa A menuliskan 3,4 sebagai bilangan yang terletak diantara 3 dan 4. Begitu pula pada soal selanjutnya siswa A menuliskan bilangan desimal yang terletak antara 5 dan 6 adalah 5,6.
5
Kesalahan Konsep Berdasarkan hasil observasi kesalahan ini terjadi akibat waktu menjelaskan materi tersebut oleh guru yang sangat singkat. Siswa B beranggapan bahwa angka yang terdapat pada pecahan yaitu 3 dan 10 diubah ke bilangan desimal cukup dengan menggabungkan kedua angka tersebut kemudian dibuat tanda koma sehingga menjadi 3,10. Begitu juga dengan soal lain, siswa B mengubah pecahan menjadi bilangan desimal dengan bentuk 7,10.
6
Kesalahan Konsep Berdasarkan hasil observasi kesalahan konsep ini terjadi karena siswa C ketika melakukan operasi penjumlahan bilangan pecahan langsung menggunakan cara penjumlahan bersusun seperti operasi bilangan bulat. Pada gambar jelas terlihat siswa C mengabaikan koma yang ada pada kedua bilangan tersebut, akibatnya operasi bilangan desimal dilakukan seperti operasi bilangan bulat. Seharusnya jawaban yang tepat untuk penjumlahan 12,37 + 1,4 adalah 13,77 bukan 12,51.
7
Kesalahan Operasi Hitung
Pada langkah 3, Siswa mengalami kesulitan ketika menyederhanakan sebuah pecahan. Sehingga yang didapat, pencoretan angka nol tidak sama dengan pembilang. Yang mana seharusnya penyederhanaan antara penyebut dan pembilang harus sama. Sehingga, mempengaruhi jawaban selanjutnya
8
Kesalahan Operasi Hitung
Pada langkah 1, perubahan pecahan desimal ke dalam pecahan biasa. Siswa tidak menghilangkan koma ketika sudah dalam bentuk pecahan biasa. Pada langkah 2, menuliskan letak perkalian dari operasi pembagian sudah benar, hanya saja hasil dari perubahan bilangan desimal ke pecahan biasa mengalami kesalahan.
9
Solusi Memberikan contoh yang bervariasi untuk menentukan bilangan desimal diantara dua bilangan bulat Siswa perlu banyak latihan soal-soal mengenai perkalian pecahan desimal sehingga siswa lebih terlatih dan hafal dengan perkalian. Memberikan pekerjaan rumah agar siswa tidak hanya berlatih di sekolah melainkan juga berlatih di rumah. Dalam memberikan soal latihan yang diberikan kepada siswa hendaknya dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari siswa sehingga siswa lebih mudah memahami dan tidak bingung dalam menyelesaikan soal-soal yang diberikan khususnya pada materi perkalian pecahan desimal. Dalam mengajarkam materi khususnya perkalian pecahan desimal guru hendaknya menggunakan media pembelajaran agar siswa lebih mudah memahami dan mengingat materi yang diajarkan.
10
Sekian & Terimakasih
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.