Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Bab 14 AKUNTANSI AKTIVITAS:PERHITUNGAN BIAYA BERDASARKAN AKTIVITAS

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Bab 14 AKUNTANSI AKTIVITAS:PERHITUNGAN BIAYA BERDASARKAN AKTIVITAS"— Transcript presentasi:

1 Bab 14 AKUNTANSI AKTIVITAS:PERHITUNGAN BIAYA BERDASARKAN AKTIVITAS
DAN MANAJEMEN BARDASARKAN AKTIVITAS

2 PERHITUNGAN BIAYA BERDASARKAN AKTIVITAS
Perhitungan biaya berdasarkan aktivitas (aktivity-based costing-ABC) sebagai suatu sistem perhitungan biaya dimana penampungan biaya overhead yang jumlahnya lebih dari satu dialokasikan menggunakan dasar yang mencakup satu atau lebih faktor yang tidak berkaitan dengan volume (non volume related factor). ABC mengakui bahwa banyak biaya biaya lain pada kenyataan nya dapat ditelusuri tidak ke unit output,melainkan ke aktivitas yang diperlukan untuk memproduksi output.

3 Tingkat Biaya dan Pemicu
Dalam ABC dasar untuk mengalokasikan biaya overhead disebut penggerak atau pemicu (driver). Pemicu sumber daya (resource driver) adalah dasar yang digunakan untuk mengalokasikan biaya dari suatu sumber daya ke berbagai aktivitas berbeda yang menggunakan sumber daya tsb. Pemicu aktivitas (activity driver) adalah suatu dasar yang digunakan untuk mengalokasikan biaya dari suatu aktivitas ke produk,pelanggan ,atau objek biaya final (final cost object) ABC mengakui aktivitas,biaya aktivitas, dan pemicu aktivitas pada tingkatan agregasi yang berbeda dalam suatu lingkungan produksi. Empat hal yang umumnya diidentifikasi yaitu unit,batch,produk,dan pabrik.

4 Tingkat unit. Biaya tingkat unit (unit level cost) adalah biaya yang pasti akan meningkat ketika satu unit diproduksi . Biaya ini adalah satu satunya biaya yang dapat dengan akurat dibebankan secara proporsional terhadap volume. Pemicu tingkat unit (unit –level driver) merupakan ukuan aktivitas yang bervariasi dengan jumlah unit yang diproduksi dan dijual. Pemicu tingkat unit bersifat proporsional terhadap volume output. contoh, jam tenaga kerja langsung ,biaya tenaga kerja langsung,jam mesin,berat bahan baku langsung,biaya bahan baku langsung,jumlah komponen bahan baku ,total biaya utama,total biaya langsung,dan jumlah unit produksi.

5 Tingkat dan Contoh dari Aktivitas, Biaya, dan Pemicu Aktivitas
Unit Contoh Aktivitas pemotongan penyolderan pengecetan perakitan pengepakan Contoh Biaya bagian dr biaya listrik dan bahan baku tidak langsung Contoh Pemicu Aktivitas unit atau pon output jumlah tenaga kerja langsung jam mesin Batch penjadwalan persiapan pencampuran pemindahan gaji karyawan yg melakukan penjadwalan, persiapan,atau penanganan jumlah batch, persiapan, pergerakan bahan baku, atau pesanan produksi Produk desain pengembangan pembuatan prototipe periklanan pergudangan gaji desainer dan progrmmer biaya iklan biaya paten jumlah produk, perubahan desain, atau jam desain Pabrik pemanasan penerangan pendinginan penyediaan keamanan penyusutan asuransi pajak bangunan luas ruang yang ditempati dalam satuan kaki persegi

6 Tingkat Batch. Biaya tingkat Batch (batch level cost) adalah biaya yang disebabkan oleh jumlah batch yang diproduksi dan dujual. Contohnya mencakup biaya persiapan dan sebagian besar dari biaya penanganan bahan baku. Pemicu tingkat batch adalah ukuran aktivitas yang bervariasi dengan jumlah batch yang diproduksi dan dijual.contohnya yaitu persiapan, jam persiapan, pesanan produksi, dan permintaan bahan baku. Tingkat produk . Biaya tingkat produk (product-level-cost) adalah biaya yang terjadi untuk mendukung sejumlah produk berbeda yang dihasilkan. Contohnya yaitu biaya desain produk, biaya pengembangan produk, biaya pembuatan prototipe, dan biaya teknik produksi.

7 Pemicu tingkat produk (produk-level-driver)adalah ukuran aktivitas yang bervariasi dengan jenis produk yang diproduksi dan dijual. Contohnya yaitu perubahan desain, jam desain, dan jumlah komponen berbeda yang diperlukan (disebut jumlah nomor/kode komponen) Tingkat pabrik. Beberapa tingkatan biaya dan pemicu dapat terjadi di atas tingkatan produk. Biaya tingkat pabrik (plant-level cost) adalah biaya untuk memelihara kapasitas di lokasi produksi. Contohnya sewa, penyusutan, pajak properti, dan asuransi untuk bangunan pabrik.

8 Perbandingan antara abc dan sistem perhitungan biaya tradisional
Tanpa mempedulikan jumlah departemen, tempat penampungan biaya overhead, maupun dasar alokasi yang berbada yang digunakan ,sistem perhitungan biaya tradisional ditandai oleh penggunaan yang eksklusif dari ukuran yang berkaitan dengan volume untuk mengalokasikan overhead ke output. Sistem tradisional disebut sistem berbasis unit (unit base system) Sistem ABC mengharuskan penggunaan tempat penampungan overhead lebih dari satu,tetapi tidak setiap sistem dengan tempat penampungan biaya lebih dari satu merupakan sistem ABC. Jumlah tempat penampungan biaya overhead dan dasar alokasi cenderung lebih banyak di sistem ABC hal ini disebabkan karena sistem tradisional menggunakan satu tempat penampungan biaya. ABC mengharuskan perhitungan tempat penampungan biaya dari suatu aktivitas, maupun identifikasi atas pemicu aktivitas untuk stiap aktivitas yang signifikan dan mahal.

9 Semua sistem ABC merupakan sistem perhitungan biaya dua tahap, sementara sistem tradisional bisa merupakan sistem perhitungan satu atau dua tahap. Di tahap pertama sistem ABC, tempat penampungan biaya aktivitas dibentuk ketika biaya sumber daya dialokasikan ke aktivitas berdasarkan pemicu sumber daya, selanjutnya dialokasikan dari tempat penampungan biaya aktivitas ke produk atau objek biaya final lainnya. Sedangkan sistem biaya tradisional biaya sumberdaya dialokasikan ke pusat biaya di tahap pertama dan kemudian biaya dialokasikan dari pusat biaya ke produk di tahap kedua.

10 Abc dan distorsi biaya produksi
Contoh berikut membandingkan antara ABC dengan perhitungan biaya tradisional dan mendemonstrasikan distorsi biaya produk yang dapat terjadi pada sistem tradisional. Dual company memproduksi dua produk, umum dan khusus, dan telah memutuskan untuk menerapkan ABC.

11 Total Per Unit Biaya produk umum dari sistem tradisional (Tampilan 14-3) $ $50,00 Penyesuain untuk : Biaya tingkat batch yang dibebankan terlalu tinggi, $ x (98% - 50%) $( ) Biaya tingkat produk yang dibebankan terlalu tinggi, $ x (98% - 60%) $ ( ) Total penyesuaian ( ) (6,24) Biaya produk umum dari sistem ABC $ $43,76

12 Total Per Unit Biaya produk umum dari sistem tradisional (Tampilan 14-4) $ $ Penyesuain untuk : Biaya tingkat batch yang dibebankan terlalu rendah, $ x (50% - 2%) $ Biaya tingkat produk yang dibebankan terlalu tinggi, $ x (40% - 2%) Total penyesuaian Biaya produk umum dari sistem ABC $ $

13 KEUNGGULAN STRATEGIS dari ABC (dilihat dari contoh ilustrasi)
Menetapkan harga dan membuat keputusan lini produk seperti menghentikan produksi suatu produk. Berpotensi meyelamatkan dari pengambilan keputusan yang salah yaitu menghentikan produksi produk umum karena persaingan harga. Menunjukkan pada manajemen mengenai tingginya biaya dari produk bervolume rendah seperti produk khusus. Menempatkan manajemen pada posisi yang lebih baik untuk menetapkan harga dan untuk mengevaluasi produk dan pelanggan jika perusahaan memiliki informasi yg lebih baik mengenai produk khusus.

14 Ikhtisar dari Produksi Tahun Terahir
Vanilla Company Ikhtisar dari Produksi Tahun Terahir UMUM POLOS TOTAL Unit yg diproduksi Biaya bahan baku langsung: Per unit $ $ Total $ Tenaga kerja langsung: Jam per unit Total jam Total biaya ($10perjam) $ $ $ Persiapan Perubahan desain Overhead: Biaya tingkat batch $ Biaya tingkat produk Overhead lain lain Total overhead $ Total biaya produksi $

15 Biaya Produk Sistem Perhitungan Biaya Tradisional
Vanilla company Biaya Produk Sistem Perhitungan Biaya Tradisional Tarif overhead:$ total overhead dibagi dengan jam tenaga kerja langsung =$23,7551 perjam tenaga kerja langsung UMUM POLOS TOTAL Bahan baku langsung $ $ $ Tenaga kerja langsung Overhead : $23,77751x DHL $23,77751X DHL Total biaya $ $ $ Unit yg diproduksi Biaya per unit $ ,76 $ ,51

16 Biaya Produk Sistem Perhitungan Biaya Berdasarkan Aktivitas
Vanilla Company Biaya Produk Sistem Perhitungan Biaya Berdasarkan Aktivitas Tarif overhead: $ biaya tingkat batch dibagi dengan 80 persiapan=$ per persiapan $ biaya tingkat produk dibagi dengan 24 perubahan desain=$ perperubahan desain $ OVH lain-lain dibagi dengan jam trnaga kerja langsung (DHL)=16 perjam tenaga kerja langsung UMUM POLOS TOTAL Bahan baku langsung $ $ $ Tenaga kerja lanngsung Overhead : $10.000x40 persiapan $10.000x40 persiapan $30.000x12 perubahan desain $30.000x12 perubahan desain $16x DHL $ $16X DHL $ Total biaya $ $ $ Unit yang diproduksi Biaya per unit $ 43, $ 82,51

17 BEBERAPA CONTOH PENERAPAN ABC
Schrader Bellows(SB) Suatu produsen kendali pneumatis seperti katup pengendali aliran yang digunakan di peralatan udara dengan tekanan tertentu. Sistem ABC baru milik SB menggunakan empat pemicu tingkat unit;biaya tenaga kerja langsung dan jumlah unit Tiga pemicu tingkat batch;jam persiapan dan jumlah persiapan Sembilan pemicu tingkat produk;jumlah pesanan pelanggan dan jumlah pengiriman komponen yg diterima

18 John Deer Component works(JDCW)
Produsen dari komponen mesin untuk industri otomotif dan untuk pabri John Deere lainnya. Sistem ABC menggunakan: Tiga pemicu tingkat unit;biaya tenaga kerja langsung dalam dollar dan jam mesin Tiga pemicu tingkat batch;jampersiapan dan lot bahan baku Satu pemicu tingkat produk;jumlah nomor atau kode komponen yang berbeda yang digunakan dalam suatu produk. Dalam sistem ABC,dua dari JDCW produk dibebankan biaya overhead 500 persen lebih tinggi dari sistem perhitungan biaya sebelumnya.

19 KEKUATAN dan KELEMAHAN ABC
ABC menghasilkan informasi biaya produk yg lebih dapat diandalkan tetapi ABC hanya memiliki sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali keunggulan dibandingkan dengan perhitungan biaya tradisiaonal ABC secara konseptual lebih superior karena manajemen memiliki opsi untuk menganggap biaya tingkat pabrik dalam sistem ABC sebagai biaya periodik,tetapi masih dapat mengalokasikan biaya tingat bacth dan biaya tingkat ke produk yang dihasilkan. Namun ABC mengharuskan manajer melakukan perubahan radikal dalam cara berpikir mereka mengenai biaya. ABC tidak menunjukkan biaya yang dapat dihindari dengan menghentikan suatu produk atau dengan memproduksi produk dengan jumlah bacth yang lebih sedikit ABC memerlukan usaha pengumpulan data melampaui apa yg diperlukan untuk memenuhi persyaratan pelaporan eksternal.Solusinya yaitu untuk terus menggunakan sistem tradisional dan melakukan eksperimen denagn ABC secara terpisah,dengan cara menggunakan pertama-tama untuk 1 lini produk,1 fasilitas atau suatau kategori biaya seperti biaya departemen jasa. kedua sistem dapat dioperasikan bersama-sama .Sistem tradisional digunakan untuk pelaporan keuangan dri pelaporan pajak,sementara ABC digunakan untuk studi khusus sifatnya kadang kadang.

20 Manajemen berdasarkan aktivitas (activity-based management)
Manajemen berdasarkan aktivitas (activity-based management) adalah penggunaan informasi yang diperoleh dari ABC untuk melakukan perbaikan dalam suatu perusahaan. Informasi ABC dapat membantu manajemen untuk memposisikan perusahaan sedemikian rupa sehingga perusahaan dapat memanfaatkan kekuatannya dengan lebih baik. Informasi ABC dapat menunjukkan inefisiensi dari produksi pesanan khusus untuk produk khusus pada peralatan yang di desain untuk product run yg panjang.

21 2.eleminasi aktivitas: menghilangkan aktivitas tsb seluruhnya.
Penerapan ABC memerlukan informasi yang tidak dibutuhkan oleh akuntansi tradisional sbb: a.perlu mengukur setiap tempat penampungan biaya aktivitas yaitu total biaya untuk setiap aktivitas signifikan yang dilakukan. b.pemicu aktivitas terbaik harus dipilih untuk mengalokasikan tempat penampungan biaya aktivitas. c.tarif pemicu untuk setiap aktivitas harus dihitung dengan cara membagi total biaya dari setiap penampungan biaya dengan total pemicu aktivitasnya. Secara umum terdapat 4 cara dimana aktivitas dapat dikelola guna mencapai perbaikan dalam suatu proses a.l: 1. Pengurangan aktivitas: mengurangi waktu atau usaha yang diperlukan untuk melakukan aktivitas tsb. 2.eleminasi aktivitas: menghilangkan aktivitas tsb seluruhnya. 3.seleksi aktivitas: memilih alternatif yang berbiaya rendah dari sekelompok alternatif desain. 4.Barbagi aktivitas: membuat perubahan yang membuat berbagi aktivitas dengan produk lain menjadi mungkin untuk mencapai skala ekonomis. gun

22 Salah satu langkah dalam TQM (Total Quality Management)adalah mengidentifikasikan setiap tempat dalam organisasi di mana sumber daya digunakan tanpa menambahkan nilai produk, yaitu tanpa meningkatkan kepuasan pelanggan. Aktivitas aktivitas yang tidak diperlukan disebut aktivitas tidak bernilai tambah (non value added activities). Salah satu tujuan TQM yaitu menghilangkan aktivitas tidak bernilai tambah dan mengurangi aktivitas yang tidak dapat dihilangkan. ABC dapat mengungkapkan aktivitas tidak bernilai tambah yang mana saja yang bernilai tinggi. Ketika ABC menunjukkan tingginya biaya persiapan, TQM mencari cara untuk menguranginya . Kontribusi ABC adalah mengukur biaya persiapan dan biaya aktivitas signifikan lainnya sehingga memperjelas usaha perbaikan yang harus dilakukan pertama kali.

23 Perubahan perilaku Jika desainer mengetahui bahwa produk harus dijual dengan harga tertentu agar kompetitif , mereka akan membuat keputusan desain yang mengurangi biaya per unit yang dilaporkan sampai harga dibawah tsb. Ketika desainer mendesai produk yang hanya sedikit atau bahkan tidak membutuhkan tenaga kerja langsung, total biaya tenaga kerja langsung menurun dan tarif overhead berdasarkan tenag kerja menjadi lebih tinggi. ABC dapat menunjukkan apakah lebih ekonomis untuk melakukan persiapan dan mengoperasikan mesin guna membuat komponen tersebut dibandingkan dengan membelinya dan menggunakan mesin atau tenaga kerja. ABC menyediakan informasi yang dapat memunculkan perilaku yang di inginkan karena sistem tsb memungkinkan desainer untuk membuat keputusan desain yang logis berdasarkan biaya.

24 Pengendalian biaya Pengendalian biaya berguna bagi manajemen. Pelaporan biaya aktivitas menyediakan suatu alternatif dari pelaporan tanggung jawabtradisionl dandapat membantu mengurangi perilaku disfungsional.

25 TERIMA KASIH


Download ppt "Bab 14 AKUNTANSI AKTIVITAS:PERHITUNGAN BIAYA BERDASARKAN AKTIVITAS"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google