Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

PRINSIP-PRINSIP PRAKTIS PRINSIP PEMBELAJARAN. Melalui perjuangan yang terus-menerus untuk memenuhi kebutuhannya, orang belajar untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "PRINSIP-PRINSIP PRAKTIS PRINSIP PEMBELAJARAN. Melalui perjuangan yang terus-menerus untuk memenuhi kebutuhannya, orang belajar untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan."— Transcript presentasi:

1 PRINSIP-PRINSIP PRAKTIS PRINSIP PEMBELAJARAN

2 Melalui perjuangan yang terus-menerus untuk memenuhi kebutuhannya, orang belajar untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan mereka sendiri dengan lebih mudah GUTTA CAVAT LAPIDEM, NON VI SED SAEPE CADENDO Tetesan air melubangi batu, bukan karena kekuatannya tapi karena tetesannya yang terus menerus

3 MOTIVASI DAN PERHATIAN KEAKTIFAN PENGALAMAN DAN KETERLIBATAN PENGULANGANTANTANGAN

4 Hukum ini mengandung 2 hal yaitu : The Law Of Use, yaitu hukum yang menyatakan bahwa hubungan atau koneksi antara stimulus dan respon akan menjadi kuat bila sering digunakan. Dengan kata lain bahwa hubungan antara stimulus dan respon itu akan menjadi kuat semata-mata karena adanya latihan. The Law of Disuse, yaitu suatu hukum yang menyatakan bahwa hubungan atau koneksi antara stimulus dan respon akan menjadi lemah bila tidak ada latihan

5 Ini merupakan satu alasan penting lain, mengapa masyarakat harus berpatisipasi dalam suatu proyek. Di sini bukan saja orang miskin atau masyarakat yang belajar, melainkan semua stakeholder, entah pemerintah, baik NGOs (Non Government Organization), maupun CBOs (Community Base Organization), belajar sementara proses berjalan. Community organizing is a democratic instrument to create sustained social change. Community organization is a process by which a community identifies needs and takes action, and in doing so... develops co-operative attitudes and practices (Murray G. Ross, 1967). Organisasi masyarakat adalah sebuah proses dimana sebuah komunitas mengidentifikasi kebutuhan dan mengambil tindakan, dan dengan berbuat demikian... mengembangkan sikap dan praktik kooperatif (Murray G. Ross, 1967).

6 Di sana semua adalah pelajar atau pembelajar, dan posisi sang guru diambil alih oleh situasi dan kondisi lingkungan yang menjadi lokus (Latin, Locus, bentuk jamaknya Loci = Tempat --- yang menggambarkan di mana ilmu tersebut berada) dan fokus (fokus---- apa yang menjadi pembahasan penting dalam mempelajari ilmu tertentu) proyek. Prinsip ini mengingatkan kita tentang semangat yang dibutuhkan dalamnya proyek-proyek CD dijalankan secara lebih berdampak duna. Di sana tidak ada tempat untuk para elit dan profesional. Karena itu, para pekerja CD harus menjalankan tugas mereka dengan kerendahan hati karena kesadaran bahwa ada banyak hal yang mereka masih harus pelajari.

7 Prinsip ini memiliki beberapa konsekuensi penting bagi pembangunan. Yang paling penting ialah bahwa framework atau kerangka kerja yang sudah ditentukan terlebih dahulu dan tidak bisa ditawar-tawar tidak boleh memangkas proses pembelajaran. Begitu agen pembangunan mendekati suatu proyek dengan seperangkat prosedur dan mekanisme pengambilan keputusan yang terlepas dari atau meniadakan masyarakat, maka mereka memangkas proses pembelajaran dari seluruh proses proyek yang bersangkutan. Berkaitan dengan prinsip tersebut, Dinas Pembangunan harus mengutus pekerja-pekerja CD mereka ke lapangan dengan agenda kosong. Korten (1980) berkata bahwa mereka harus datang ke komunitas dengan batu tulisan atau papan tulis kosong atau bersih: tanpa sesuatupun yang dapat mereka berikan selain diri mereka sendiri dan keinginan untuk terlibat melalui proses pembelajaran dalam upaya-upaya masyarakat untuk membebaskan diri mereka dari perangkap kemiskinan.


Download ppt "PRINSIP-PRINSIP PRAKTIS PRINSIP PEMBELAJARAN. Melalui perjuangan yang terus-menerus untuk memenuhi kebutuhannya, orang belajar untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google