Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

MANAJEMEN PEMASARAN INTERNASIONAL

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "MANAJEMEN PEMASARAN INTERNASIONAL"— Transcript presentasi:

1 MANAJEMEN PEMASARAN INTERNASIONAL
PROGRAM STUDI MANAJEMEN PEMASARAN INTERNASIONAL DESAIN PENELITIAN Mata kuliah : Metode Penelitian Pengajar : Dany Juhandi, S.P, M.Sc Semester : VI Pertemuan : V Pokok Bahasan : Desain Penelitian

2 Tujuan Pembelajaran: Mahasiswa mampu menjelaskan kembali desain penelitian Mahasiswa mampu membedakan jenis-jenis desain penelitian

3 Sub Pembahasan Desian Penelitian Pembagian Desain Penelitian
Bentuk-bentuk Desain Penelitian

4 Desain penelitian mencakup proses-proses mulai dari:
identifikasi dan pemilihan masalah penelitian pemilihan kerangka konseptual memformulasikan masalah penelitian membangun penyelidikan memilih serta memberi definisi terhadap pengukuran variabel memilih prosedur dan teknik sampling yang digunakan menyusun alat serta teknik untuk mengumpulkan data membuat coding, serta mengadakan editing dan prosesing data menganalisis data serta pemilihan prosedur statistik Desain penelitian mencakup proses-proses mulai dari:

5 Desain dalam penelitian dibagi atas:
Desain Sampel Desain instrumen Desain Analisi

6 Desain Sampel Desain sampel meliputi: Mendefinisikan besarnya populasi
Menentukan besarnya sampel Menentukan sampel representatif

7 Desain instrumen Intrumen yang dimaksud adalah alat untuk mengumpulkan data. Kuesioner Interview guide

8 Desain Analisis Dalam desain analisis, diperlukan sekali alat-alat yang digunakan untuk membantu analisis. Penggunaan statistik yang tepat yang sesuai dengan keperluan analisis harus dipilih sebaik-baiknya.

9 Bentuk-bentuk Desain Penelitian
Desain Survey Desain Studi Kasus Desain Eksperimen

10 Desain Survey Penelitian survei bertujuan untuk mengumpulkan informasi tentang orang yang jumlahnya besar, dengan cara mewancarai sejumlah kecil dari populasi tersebut. Survei dapat digunakan dalam penelitian yang bersifat eksploratif, deskriptif maupun eksperimental. Kelebihan desain survei: Survei dapat membenarkan atau menolak teori tertentu. Dapat menggunakan berbagai teknik pengumpulan data seperti angket, wawancara, dan observasi. Biaya survei relatif murah ditinjau dari besarnya jumlah orang yang memberikan informasi. Kekurangan desain survei: Survei biasanya meneliti pendapat atau perasaan populasi yang tidak mendalam, apalagi jika menggunakan angket. Pendapat populasi yang disurvei mudah berubah-ubah. Tidak ada jaminan bahwa angket dijawab oleh seluruh sampel

11 Desain Studi Kasus Studi kasus merupakan bentuk penelitian yang mendalam tentang suatu aspek lingkungan termasuk terhadap seorang individu, sekelompok individu, lingkungan hidup mahasiswa dan lembaga. Kelebihan desain studi kasus: Setiap aspek kehidupan bisa diselidiki. Studi kasus dapat digunakan untuk meneliti setiap aspek spesifik dari suatu topik atau keadaan secara mendalam. Studi kasus dapat menguji kebenaran teori. Studi kasud dapat menggunakan macam cara pengumpulan data seperti observasi, wawancara, angket, studi dokumenter dan alat pengumpulan data lainnya. Kekurangan dari desain studi kasus yaitu memakan waktu yang lebih banyak dibandingkan dengan survei, dikarenakan pengumpulan data. Studi kasus mengharuskan peneliti langsung terlibat dalam pengumpulan data dengan melakukan wawancara secara pribadi serta menggunakan metode-metode lain. Sedangka kalau survei dapat menggunakan angket.

12 Desain Eksperimen Penelitian eksperimen adalah penelitian yang berusaha mencari pengaruh variabel tertentu terhadap variabel lain dengan kontrol yang ketat. Ada dua macam penelitian eksperimental yaitu: Penelitian eksperimental sungguhan (true experimental research) Bertujuan untuk menyelidiki kemungkinan saling-hubung sebab-akibat dengan cara mengenakan kepada satu atau lebih kelompok eksperimental, satu atau lebih kondisi perlakuan dan membandingkan hasilnya dengan satu atau lebih kelompok kontrol yang tidak dikenai kondisi perlakukan. Penelitian eksperimental semu (quasi-experimental research) Bertujuan untuk memperoleh informasi yang merupakan perkiraan bagi informasi yang dapat diperoleh dengan eksperimen yang sebenarnya dalam keadaan yang tidak memungkinkan untuk mengontrol atau memanipulasi semua variabel yang relevan.

13 Referensi Wiratha, I Made.2006.Metodologi Penelitian Sosial Ekonomi.Yogyakarta:Andi Offset Haryono, Siswoyo.2007.Metodologi Penelitian Bisnis:Teori dan Aplikasi.Palembang:MM UTP

14


Download ppt "MANAJEMEN PEMASARAN INTERNASIONAL"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google