Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Andri Yunatra. Introduction Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Andri Yunatra. Introduction Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan."— Transcript presentasi:

1 Andri Yunatra

2 Introduction Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik yang, dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu program komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun 1993. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System, dan versi terakhir adalah versi Microsoft Office Excel 2007 yang diintegrasikan di dalam paket Microsoft Office System 2007.

3 aplikasi excel ini juga memberikan kesempatan pada pengembangan lainnya untuk mengembangkan aplikasi excel sesuai dengan kebutuhan pada masing-masing instansi.

4 Contoh Tempalate Formative dan Summative Assessment

5 Menambahkan Combo Box pada ms.Excel Menu Combo Box ini digunakan untuk menetapkan value dari field yang ingin diinputkan, jadi ketika field terisi value yang tidak diinginkan maka, sistem akan memberikan warning kepada pengguna. Berikut langkah-langkah untuk menambahkan fitur combobox pada ms.excel :

6 Isi cell pada ms.excel dengan rank nilai, contoh berikut range nilai dari 0 -4 Ketika name “Name a Range” sebagai “nilai”

7 Pilih menu “Data Validation” dan klik dua kali

8 Membuat Rumus “Function” pada perhitungan nilai logika Fungsi Average(…) Fungsi ini digunakan untuk mencari nilai rata-rata dari sekumpulan data(range). Bentuk umum penulisannya adalah =AVERAGE(number1,number2,…), dimana number1, number2, dan seterusnya adalah range data yang akan dicari nilai rata-ratanya. Fungsi Logika IF(…) Fungsi ini digunakan jika data yang dimasukkan mempunyai kondisi tertentu. Misalnya, jika nilai sel A1=1, maka hasilnya 2, jika tidak, maka akan bernilai 0. Biasanya fungsi ini dibantu oleh operator relasi (pembanding) seperti berikut ; Lambang Fungsi = Sama dengan < Lebih kecil dari > Lebih besar dari <= Lebih kecil atau sama dengan >= Lebih besar atau sama dengan <> Tidak sama dengan

9 Menghitung Nilai Rata-rata (Average) Untuk menghitung nilai rata-rata menggunakan function yang telah disediakan pada aplikasi ms.excel yaitu “AVERAGE”, pada contoh kasus ini menghitung nilai rata-rata pada cell G9 hingga cell G13. berikut contoh function average : =AVERAGE(G9:G13)

10 Function Logika (if) Untuk menentukan range nilai dapat menggunakan function if dengan kondisi logika yang akan kita gunakan. Contohnya pada kasus ini kita ingin mengetahui berang range nilai dari5 parameter yang kita inputkan. Berdasarkan contoh diatas, pengguna ingin mengetahui berapa nilai konversi dari final point dari 3.4, untuk mengetahui nilai koneversi, dapat menggunakan function logika if. Contoh : =IF(G14>=3.8,"100",IF(G14>=3.7,"84",IF(G14>=3.3,"79",IF(G14>=3,"74",IF(G14>=2.7,"69", IF(G14>=2.3,"64",IF(G14>=2,"59",IF(G14>=1,"54","49")))))))) CELL G14

11 Membuat aplikasi penilaian dinamis menggunakan ms. excel Setelah membuat template untuk penilaian maka tahap selanjutnya adalah bagaimana template tersebut bisa digunakan secara dinamis, yaitu jika tenaga pendidik memiliki sekitar 40 mahasiswa yang harus dinilai, dan untuk melakukan penilaian tenaga pendidik tidak harus mengcopy sheet template yang telah dibuat untuk masing- masing mahasiswa. Hal ini bisa dilakukan dengan cara mengembangkan aplikasi ms.excel sesuai dengan kebutuhan kita. Yaitu menambahkan bahasa pemrograman yang logikanya tidak terdapat pada function default yang disediakan pada ms.excel. dan pada dasar nya bahasa pemrograman tidak harus hafal ataupun mahir dalam mengenal bahasa komputer, tetapi kita cukup tahu saja dengan alur logikanya. Berikut contoh sederhana membuat aplikasi dengan menggunakan ms. excel

12 Meng-Aktifkan fitur “macros” pada ms.excel Untuk melakukan pengembangan terhadap aplikasi ms.excel, tahap pertama yang harus dilakukan adalah mengaktifkan fitur macros yang ada pada ms.excel, fitur macros ini digunakan untuk mendevelop bahasa pemrograman sesuai dengan aplikasi yang kita butuhkan.

13

14

15

16 Menambahkan Interface Tambahan dan menambahkan sheet baru untuk database. Untuk membuat sebuah aplikasi yang dikembangkan dari ms.excel, maka dibutuhkan interface-interface tambahan yang digunakan dalam penyimpanan data dinamis. Seperti button; text field dan sebagainya. Pada contoh kasus ini, dari pengembangan template assestment yang telah kita buat, kita membutuhkan field tambahan seperti : Nama Mahasiswa, dan kelas. Berikut tahapan-tahapan yang harus dilakukan :

17 Menambahkan Field Text Tambahan yang dibutuhkan

18 Menambahkan Tombol “Button” Submit simpan data Langkah berikutnya adalah membuat tombol atau command button "SIMPAN" dibawahnya dengan cara klik menu depelover kemudian pilih Insert button

19 Selanjutnya arahkan kursor dimana tombol ingin ditempatkan. Buatlah sebuah tombol dengan langkah diatas sehingga akan seperti gambar berikut

20 Pada jendela Assign Macro ganti macro nama dengan "simpan" kemudian klik tombol NEW

21 Jika langkah diatas benar maka akan muncul jendela Microsoft Visual Basic Editor

22 Klik menu Insert Module Untuk menmbahkan modul action penyimpanan database:

23 Dan pada module 2 tadi inputkan seperti script berikut: Sub MasukanData() Dim Nama As String Dim Kelas, Nomor As String Dim FinalPoint As String Dim KonvertSkor As String 'PILIH SHEET Sheets("FORM INPUT").Select Nomor = Range("L2").Text Nama = Range("B5").Text Kelas = Range("B6").Text FinalPoint = Range("G14").Text KonvertSkor = Range("G15").Text 'MASUKAN DATA Sheets("database").Select jumlahData = Range("E1").Value Rows(jumlahData + 2 & ":" & jumlahData + 2).Select Selection.Copy Rows(jumlahData + 3 & ":" & jumlahData + 3).Select ActiveSheet.Paste Application.CutCopyMode = False 'Masukan data Range("A" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Nomor Range("B" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Nama Range("C" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Kelas Range("D" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = FinalPoint Range("E" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = KonvertSkor Sheets("form input").Select 'pesan berhasil MsgBox "Input Data Berhasil !", vbInformation, "Terimakasih !" Range("C3").Select End Sub

24

25 Membuat Sheet untuk penyimpanan “DATABASE” Setelah template assesment dan interface telah siap di buat maka tahap selanjutnya ialah membuat sheet baru yang digunakan sebagai penyimpanan data “DATABASE” Buat sheet baru dan beri nama sheet tersebut “DATABASE”. Isikan nama head tabel sesuai dengan data yang ingin kita rekap, berikut contoh template database:

26 Perhatikan pada CELL “E1”, cell tersebut akan terisi otomatis sesuai dengan jumlah data yang telah diinputkan, untuk membuatnya otomatis kita bisa menggunakan function COUNT Contoh : =COUNT(A:A) Function tersebut bertujuan untuk memberikan value otomatis terhadap jumlah data yang telah terekap kedalam sheet DATABASE.

27 Untuk membuat tombol simpan berfungsi terlebih dahulu kita harus mengarahkan action tombol simpan tersebut, dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut. Pada module 1, iskan bahasa pemrograman yang bertujuan untuk melemparkan action ke module 2 yaitu sub “MasukanData” Sub simpan() MasukanData End Sub

28 Penjelasan Code S ub MasukanData() /*digunakan untuk mendeklarasikan nama function baru yang akan dibuat */ -------------------------------------------------------------- ---------------------------------------- Dim Nama As String Dim Kelas, Nomor As String Dim FinalPoint As String Dim KonvertSkor As String /* mendeklarasikan nama-nama variabel yang akan digunakan */ -------------------------------------------------------------- ----------------------------------------

29 Penjelasan Code 'PILIH SHEET Sheets("FORM INPUT").Select Nomor = Range("L2").Text Nama = Range("B5").Text Kelas = Range("B6").Text FinalPoint = Range("G14").Text KonvertSkor = Range("G15").Text /* digunakan untuk memilih sheet yang disimpan data nya dan memilih cell mana saja yang akan disimpan sebagai variabel */

30 Penjelasan Code 'MASUKAN DATA Sheets("database").Select jumlahData = Range("E1").Value Rows(jumlahData + 2 & ":" & jumlahData + 2).Select Selection.Copy Rows(jumlahData + 3 & ":" & jumlahData + 3).Select ActiveSheet.Paste Application.CutCopyMode = False /* memilih sheet yang digunakan sebagai penyimpanan “DATABASE” dengan menghitung jumlahData yang telah tersimpan pada cell E1

31 Penjelasan Code 'Masukan data Range("A" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Nomor Range("B" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Nama Range("C" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = Kelas Range("D" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = FinalPoint Range("E" & jumlahData + 3).Select ActiveCell.FormulaR1C1 = KonvertSkor /* meng-copy data dari setiap field yang diinputkan pada sheet FORM INPUT

32 Penjelasan Code Sheets("form input").Select 'pesan berhasil MsgBox "Input Data Berhasil !", vbInformation, "Terimakasih !" Range("C3").Select End Sub /* menampilkan Dialog Box untuk pemberitahuan bahwa data berhasil disimpan dan End Sub digunakan untuk mengakhiri function.

33 Ujicoba Aplikasi Pengguna meninputkan nama, kelas, jumlah mahasiswa, dan data ke. Dan kemudian menekan tombol “SIMPAN” dan sistem akan mengkonfirmasi proses pada dialog box dengan menyatakan penyimpanan berhasil Kemudian lihat pada sheet DATABASE apakah data telah ditambahkan atau tidak.

34


Download ppt "Andri Yunatra. Introduction Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheet yang dibuat dan didistribusikan."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google