Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Kira-kira yang manakah tipe anda ?

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Kira-kira yang manakah tipe anda ?"— Transcript presentasi:

1 Kira-kira yang manakah tipe anda ?
Empat Tipe Karakter Manusia Menurut para ahli, secara umum di dunia ini ada 4 tipe karakter manusia, yaitu guardian, artisan, rasional, dan idealis. Kira-kira yang manakah tipe anda ?

2 1.Guardian Manusia tipe guardian adalah seorang teman yang baik. Ia juga jenis orang yang selalu mencari dan memberikan rasa aman. Mereka sering mengikuti organisasi yang sifatnya melindungi baik secara materil maupun imateril. Mereka mampu mengendalikan diri dengan baik. Mereka cocok dengan jenis pekerjaan yang berhubungan dengan kemanusiaan. Guardian juga jenis orang yang pesimis memandang masa depan dan seringkali terpengaruh dengan masa lalu. Menurut penelitian, guardian menempati jumlah tertinggi dari populasi dunia, sekitar 40%-45%.

3 2.Artisan Seorang artisan mampu berkomunikasi dengan baik, mereka anggun dalam bersikap dan berani mencoba. Mereka juga cenderung sensasional dan spontan. Artisan juga senang menghadiri pesta dan selalu optimis memandang masa depan. Sebagai seorang teman, mereka menyenangkan. Mereka cenderung memberi kebebasan pada anak-anaknya. Di dunia ini, 35%-40% dari jumlah populasi adalah artisan.

4 3. Idealis Orang idealis mempunyai insting untuk mempersatukan orang-orang di sekitarnya. Sehingga mereka seringkali menjadi pemimpin di lingkungannya. Ia juga jenis yang sangat menjunjung tinggi etika dan moral. Ia juga orang yang sangat percaya kepada intuisinya. Idealis memiliki cita-cita besar dan percaya bahwa ia mampu meraihnya. Ia juga pandai berdiplomasi. Tetapi sering kali berbicara dengan interpretasinya sendiri. Idealis sangat sedikit dari keseluruhan populasi, hanya sekitar 8%-10%.

5 4. Rasional Orang rasional adalah orang yang selalu membutuhkan ilmu pengetahuan. Mereka lebih senang membicarakan masa sekarang daripada masa depan atau masa lalu. Mereka juga jenis orang yang berkemauan kuat. Orang rasional sangat ahli dalam hal analisis strategi, hingga ia cocok untuk memimpin, merencanakan dan mengatur sebuah aksi. Mereka juga jenis orang yang mampu memahami pikiran pasangan. Jumlah orang rasional adalah yang paling sedikit dibandingkan karakter lain, hanya sekitar 5%-7% dalam populasi.


Download ppt "Kira-kira yang manakah tipe anda ?"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google